Profil
Aom Kusman
Aom Kusman Kartanagara lahir di Sukabumi, Jawa Barat pada tanggal 24 Juni 1946 dari pasangan RMN Kartanagara dan Gurnita Yuyu. Dia dikenal sebagai seorang komedian dan pembawa acara senior Indonesia.
Riwayat pendidikan Aom dimulai dari SD di Mardiyuwana Sukabumi, SMP Daya Susila Garut, dan SMAK Garut pada tahun 1965. Setelah itu, Aom melanjutkan studinya ke Fakultas Hukum Unpad Jurusan Hukum Internasional karena cita-citanya ingin menjadi Duta Besar.
Aom Menikah dengan Poppy Sewu Hasan dan dikaruniai dua orang anak, yaitu Sylvie Salvia dan Bugie Bagus Priadi Nurlatif Kusman Kartanegara. Hingga akhir tahun 2011, pasangan ini telah memiliki lima orang cucu.
Aom meninggal dunia di kediamannya sendiri di Jl. Rajamantri Tengah 3 No.1 Bandung, Jawa Barat, pada tanggal 23 Desember 2011, tepat pukul 04.20, setelah sebelumnya sempat dirawat di ICU RS Immanuel Bandung, karena penyakit diabetes. Aom dimakamkan di pemakaman keluarga di Cimaragas Garut.
Mengawali karier sebagai penyiar radio, Aom Kusman kemudian bermain film, hingga menjadi pembawa acara (MC) acara kuis di televisi.
Sekitar tahun 1970 sampai 1980-an, Aom pernah bergabung dalam grup lawak De Kabayan bersama komedian senior lainnya seperti Kang Ibing, Ujang, Sofyan Hargono dan Suryana Fatah (atau lebih dikenal dengan nama Babah Holiang). Aom Kusman populer lewat perannya sebagai Abah dalam film SI KABAYAN. Setelah itu sejumlah film dibintanginya bersama De Kabayan, dan peran sebagai Abah pun melekat padanya.
Perjalanan karier membawa Aom sukses sebagai pembawa acara kuis musik di televisi pada tahun 1990-an. Kuis SIAPA DIA adalah satu acara yang membawa nama Aom Kusman masuk ke jajaran MC terkenal di Tanah Air, bersama sejumlah MC papan atas lain, seperti Bob Tutupoli dan Koes Hendratmo.
Sebelum jatuh sakit, Aom Kusman sempat tampil di Metro TV dalam acara Just Alvin bersama sejumlah MC terkenal lainnya.