Awalnya Foto Bareng, Ruri Vokalis Repvblik Tiba-Tiba Bikin Sopir Ojol Menangis Haru
Ruri Repvblik begitu ramah saat melayani permintaan foto dari sopir ojol.
Ruri Repvblik begitu ramah saat melayani permintaan foto dari sopir ojol.
Awalnya Foto Bareng, Ruri Vokalis Repvblik Tiba-Tiba Bikin Sopir Ojol Menangis Haru
Ruri Herdian Wantogia atau Ruri Vokalis Repvblik sudah tidak asing di dunia musik Tanah Air. Namanya dikenal sebagai vokalis dari grup band Repvblik. Tak hanya penampilannya di atas panggung, Ruri juga dikenal sebagai musisi yang memiliki kesederhanaan dan suka berbagi.
Terbaru, sebuah video yang memperlihatkan saat Ruri melayani permintaan seorang sopir ojol yang meminta foto. Dalam video itu tampak,Ruri berada di depan rumahnya. Dibantu seorang pria, Ruri tampak berfoto dengan sopir ojol tersebut.
Ruri kemudian sempat berbincang dengan sopir ojol tersebut. Ruri tampak memulai percakapan lebih dulu. Ruri bertanya soal pekerjaan sang sopir ojol. Sopir ojol itu menjawab pertanyaan Ruri.
"Orderan banyak lah ya," ucap Ruri kepada sopir ojol.
"Insyaallah amiinn," jawab sopir ojol.
"Emang asli bogor?" tanya Ruri lagi.
"Saya Bogor," jawab sopir ojol.
Tak lama berbincang, Ruri kemudian mengambil uang dari saku celananya dan memberikannya kepada sopir ojol tersebut. Sopir ojol itu pun tampak kaget saat tangan Ruri memberikan uang kepadanya.
Sopir ojol tersebut tampak begitu senang. Tak lama kemudian dia tampak terduduk di samping motornya. Apa yang dilakukan Ruri benar-benar membuat sopir ojol menangis haru. Sementara Ruri yang berada di hadapannya tampak tersenyum.
"Kata mamah: Gajimu boleh kecil, Tapi sedekahmu harus besar. Karena dalam rezeki kita ada rezeki orang lain di dalamnya," tulis Ruri dalam keterangan videonya di Instagram.
Sopir ojol itu kemudian menyampaikan gestur terima kasih kepada Ruri. Begitu juga dengan Ruri yang mengangkat kedua tangannya. Sopir ojol itu pun kemudian berlalu meninggalkan lokasi.
Video itu menuai banyak komentar dari netizen. Banyak yang memberikan apresiasi kepada Ruri atas kebaikannya kepada sopir ojol.
"Mantap bang tetap rendah hati jaga etitut jangan sombong di dunia ini hanya titipan," tulis @lemanzbalingga.
"Semoga mas ruri berkah rejeki nya aamiin," tulis @babang_cuya.