Deretan Artis Papan Atas Dukung Prabowo-Gibran di Pemilu 2024, Ada Raffi Ahmad Hingga Ria Ricis
Sederet artis papan atas Tanah Air tak secara terang-terangan memperlihatkan dukungannya secara langsung kepada calon presiden dan wakil presiden di pemilu 2024
Sederet artis papan atas Tanah Air tak secara terang-terangan memperlihatkan dukungannya secara langsung kepada calon presiden dan wakil presiden di pemilu 2024 yakni Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming. Siapa saja mereka? Simak ulasannya berikut ini.
Deretan Artis Papan Atas Dukung Prabowo-Gibran di Pemilu 2024, Ada Raffi Ahmad Hingga Ria Ricis
Pasangan artis, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina sejak awal sudah mendukung pasangan calon nomor 2 yakni Prabowo serta Gibran. Mereka ikut dalam beberapa kegiatan kampanye Prabowo.
Raffi bahkan pernah ikut bersama Prabowo melakukan kampanye ke Lampung.
Di foto tersebut, Raffi dan Nagita juga terlihat bersama Putri Zulkifli Hasan dan Verrell Bramasta.
Deretan orang ternama ini kompak mengenakan busana berwarna biru.
Saat debat kampanye ke lima beberapa waktu lalu, ada banyak artis papan atas yang hadir untuk mendukung Prabowo. Di antaranya ada Ria Ricis, Aurel Hermansyah, serta Lesti Kejora.
Ini dia momen manis Selvi Ananda berpose dengan Nagita Slavina dan Aurel Hermansyah. Yang menjadi sorotan adalah Aurel lantaran memiliki pilihan calon presiden berbeda dengan kedua orangtuanya.
Ada pula istri Agus Harimurti Yudhoyono yakni Annisa Pohan yang turut serta memberikan dukungannya untuk paslon nomor dua. Ia juga hadir dalam acara debat calon presiden terakhir.
Deretan wanita-wanita cantik pendukung paslon nomor dua foto bersama. Ada juga Sabrina Chairunnisa yang merupakan istri dari Deddy Corbuzier.
Deretan artis papan atas lainnya yang memberikan dukungan secara terang-terangan kepada paslon nomor dua adalah Nikita Mirzani. Ia bahkan kerap memberikan sindiran pedas kepada calon presiden lainnya.
Menilik foto ini, ada banyak sekali public figure yang mendukung Prabowo dan Gibran. Di antaranya keluarga 'Sultan Andara', Atta Halilintar dan istri, Kiky Saputri, Desta, Andre Taulany, Gading Marten, Brisia Jodie, dan Rizky Billar.
Sementara itu, hari pemungutan suara pemilihan umum atau pemilu 2024 akan berlangsung pada 14 Februari 2024 mendatang. Tentunya para pendukung harap-harap cemas mengenai hasilnya.