Dikabarkan Dekat dengan Atta Halilintar, Aurel Hermansyah Buka Suara

Merdeka.com - Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar dikabarkan semakin dekat. Hal ini terlihat dari kebersamaan keduanya di dunia maya. Aurel dan Atta Halilintar kerap berkolaborasi untuk membuat konten bersama.
Atta Halilintar juga sudah dekat kedua orang tua Aurel Hermansyah, Anang Hermansyah dan Ashanty. Hal ini semakin memunculkan jika Atta Halilintar memang memiliki kedekatan dengan Aurel Hermansyah.
Aurel Bicara Soal Kedekatannya dengan Atta Halilintar
Disinggung soal kedekatannya dengan Atta, diakui Aurel jika dirinya sedang saling mengenal satu sama lain. Namun Aurel tak memberikan penjelasan lebih jauh.
"Maksudnya enggak mau diumbar-umbar. Ya enggak tahu, kita berdoa aja. Kita saling mengenal satu sama lain udah begitu aja deh," ungkap Aurel seperti dilansir KapanLagi.com.
Reaksi Anang dan Ashanty
Anang Hermansyah dan Ashanty memberikan respon terkait kabar kedekatan Aurel dan Atta.
"Hanya mereka berdua yang bisa menjawab, kita juga kadang nanya enggak ada jawaban juga, jadi ya sudah," kata Ashanty.
Kedua Keluarga Sering Bertemu
Baik keluarga Anang Hermansyah maupun keluarga Gen Halilintar sudah beberapa kali bertemu. Namun kata Ashanty seandainya ada kabar baik, dia tak akan menutup-nutupi.
"Aku sama mas Anang bukan tipe orang yang kalau ada pertemuan keluarga atau memang Aurel tiba-tiba suatu saat mau nikah kita tutup-tutupin enggak. Pernikahan adalah sesuatu yang baik, enggak perlu ditutupi menurut kita. Kalau sampai hari ini memang belum ada. Aurel misalnya lamaran pasti kita buka, tapi memang belum ada," ucap Ashanty.
(mdk/end)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya