Jelang Ultah ke-41, Inul Daratista Minta Tak Dirayakan dan Tak Diucapkan Selamat

Merdeka.com - Pedangdut Inul Daratista akan berulang tahun pada 21 Januari 2020 besok. Namun menjelang ulang tahunnya, Inul mengaku tak perlu ada yang dirayakan.
Inul Daratista mengaku hanya ingin mengucap syukur atas bonus usia yang diberikan Allah. Inul mengaku hanya minta didoakan.
Inul Akan Injak Usia ke-41
Inul Daratista diketahui lahir di Pasuruan 21 Januari 1979. dari pernikahannya dengan Adam Suseno, Inul dikaruniai seorang anak-laki-laki yakni Yusuf Ivander Damares.
Inul terbilang cukup sukses dalam urusan karier. Tak hanya sukses sebagai penyanyi dangdut, Inul pun juga sukses sebagai pengusaha.
Jelang Ultah, Inul Bilang Tak Perlu Ada yang Dirayakan
Hal itu diungkapkan Inul di akun instagramnya. Inul mengaku jika di ulang tahunnya kali ini, tak perlu ada pesta dan tak perlu ada yang dirayakan.
"Dear ZAT yg MAHA BESAR. Aku tdk takut usiaku berkurang. Yg aku takutkan timbangan amalanku yg berkurang. Krn aku tau siapapun tak bs menolongku dlm gelap. Tak perlu ada party. Tak hrs dirayakan.Tak usah diucapkan selamat. Cukupkan doa utkku agar sehat dan bonus nafas yg tdk berhenti ini tetap jalan terus aamiin. Doa si minul," tulis nul di instagram.
Ucap Syukur
Inul mengaku dirinya hanya mengucap syukur atas bonus usia yang diberikan Allah.
"Dear Allah terima kasih atas bonus usia di tahun ini. meskpun dikurangi setahun dan bonus nafas yang tidak berhenti ini, matur suwun gusti. Jika boleh saya meminta kau kuatkan hatku dalam tiap percobaan, kau berikan aku sehat yang luar biasa, kau mudahkan semua urusanku dan kau lindungi aku dari marabahaya malapetaka dan uji coba dari orang orang yang naif dan khilaf," katanya.
Sampaikan Doa
Inul pun menyampaikan doa menjelang hari ulang tahunnya. Dia memohon ampun atas khilaf dan dosa yang diperbuat.
"Dear Allah. Jika proses hidupku tidaklah sempurna ampuni aku, karena tiap hari selalu saja ada dosa, ada khilaf dan noda. Allah sayangku, semoga kau mash memelukku dalam usia yang tidak manis lagi, dalam usia yang makin susut. Semoga usa ini tetep ada di jalanmu di garismu dan sesuai arahanmu," tulisnya lagi.
(mdk/end)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya