Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengintip Isi Kamar Atta Halilintar, Mewah!

Mengintip Isi Kamar Atta Halilintar, Mewah! Kamar Atta Halilintar/Youtube Atta Halilintar. ©2019 Merdeka.com

Merdeka.com - Atta Halilintar merupakan salah satu youtuber yang sangat dikenal di tanah air. Jumlah subscribernya kini mencapai 19 juta di youtube. Atta kini menyandang predikat sebagai youtuber dengan subscriber terbanyak bukan hanya di Indonesia tetapi juga Asia.

Atta Halilintar baru-baru ini memperlihatkan isi kamarnya. Bagi Atta, kamar merupakan tempat yang istimewa, sebab di tempat inilah dia melahirkan ide-ide untuk konten-kontennya di youtube.

Rombak Kamar

Atta mengaku jika dirinya merombak isi kamarnya. Menurutnya, isi kamarnya sudah berantakan dan tidak beraturan.

"Di hari libur ini gue pengen rombak kamar. Banyak banget ternyata orang yang suka make kamar gua sebagai konten kayak Aurel, Gen Halilintar. Di hari libur ini gue pengen berbenah," kata Atta.

Kamar Atta Halilintar Setelah Dirombak

Atta kemudian mengatur ulang semua tata letak barang-barang di kamarnya. Mulai dari kasur, komputer dan barang-barang lainnya. Hingga kemudian dia selesain menata kembali kamarnya.

"Gue bakalan modifikasi kamar ini jadi super luar biasa. Capek gus kita udah bersihin dari pagi. Hasilnya gini guys," katanya.

Mewah

Kamar Atta Halilintar tampak terkesan mewah. Dia sengaja memasang lighting di sejumlah sudut kamarnya.

Sejumlah barang-barang pun sengaja dipasang lighting agar terlihat indah. Salah satunya rak sepatu dan sejumlah sudut ruangan.

Pasang 5 Monitor

Atta sengaja memasang 5 monitor di rumahnya. Monitor ini berfungsi sebagai pemantau CCTV.

"Disini ada 5 tv guys. Gunanya adalah tersalur ke pusat dan internet untuk seluruh cctv rumah ini sampe kantor. Aku bisa lihat dari handphone CCTV dari sini," ucapnya.

Meja Kerja

Di dalam kamar ini terdapat meja kerja Atta Halilintar. Meja ini biasa dipakai Atta untuk mencari bahan konten untuk channel youtube.

"Aku nyari konsep youtube sampe pagi tuh disini. Sampai jam 7 pagi aku belum tidur aku disini ngeliatin konten konten orang orang," kata Atta.

Kasur

Atta menempatkan sebuah kasur berukuran cukup besar di kamarnya. Di depannya tampak sebuah layar televisi. Selain untuk menonton tv dan film, monitor ini juga digunakan untuk mengecek video konten youtubenya sebelum tayang.

(mdk/end)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP