Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Potret Asisten Pribadi Para Artis yang Berparas Cantik

Potret Asisten Pribadi Para Artis yang Berparas Cantik Theresa Wienathan. Instagram/@theresawienathan

Merdeka.com - Di balik suksesnya para artis Indonesia, ada peran penting seorang asisten pribadi di dalamnya. Mereka yang mengatur jadwal hingga mengurus keperluan pribadi sang artis. Sering pula para asisten pribadi ini ikut ke berbagai tempat di manapun sang artis berada.

Terkadang penampilan mereka justru lebih cantik dan modis dari sang artis. Berikut asisten pribadi para artis Indonesia yang cantiknya paripurna:

Resiah Lim

Resiah Lim atau biasa disapa Echa sudah tiga tahun menjadi asisten pribadi Ashanty. Tapi mulai kemarin, Echa memilih mengundurkan diri setelah 3 tahun bekerja bersama Ashanty. Echa pertama kali bekerja sebagai asisten pribadi sejak lulus kuliah. Ia sempat ragu-ragu menjadi asisten pribadi, namun akhirnya ia coba.

"Akhirnya aku pun datang ke rumah bunda untuk interview, di sofa coklat rumahnya langsung ketemu bunda dan ada mas anang yg lagi sibuk sama cameranya hehe. Setelah interview, besoknya dpt kabar aku diterima dan aku memulai kerja setelah menyelesaikan Tugas Akhir sebagai mahasiswa, begitu singkat ceritanya," kata Echa melalui akun Instagram @resiahlim.

Echa juga mengaku jika Ashanty itu sudah ia anggap seperti mama keduanya. Kini Resiah Lim memutuskan untuk berhenti dan ingin belajar di tempat lain.

"Dari aku lulus kuliah, smp skrg ga kerasa bangetttt aku udah 3 tahun disini, kerja serasa ga kerja karna banyak jalan2nya, cape dong kesana kesini ? Pasti cape, gak ada kerjaan yang gak cape. Aku banyak bangetttt belajar dari bunda. Bunda gak cuma sekedar “my big boss” tapi lebih dari itu, bisa jadi tmn curhat dan jadi mama kedua buat aku," katanya.

Rima Anindya Putri

Rima Anindya Putri memang sangat dekat dengan Luna Maya. Wanita 25 tahun ini sudah tiga tahun menjadi asisten pribadi Luna Maya. Ia berperan penting dalam keseharian Luna, mulai dari mengatur jadwal, memilih busana, hingga ke ranah urusan pribadi.

Tak hanya sebagai asisten, Luna dan Rima juga kerap melakukan kegiatan bersama. Keduanya terlihat sebagai saudara. Beberapa foto memperlihatkan kedekatan mereka, seperti pemotretan hingga membagikan momen liburan ke luar negeri.

"Orang kedua setelah mama yang selalu bilang, “Kenapa sih ngeyelnya gaada yang ngalahin ? Heran.” Orang yang men-“treat” aku kalo mau jadi sukses harus kerja keras. Menjadi kan aku individu yang kuat setiap harinya.

Yang percaya bahwa aku mampu dan bisa menjadi PA. Membagi banyak pelajaran dan pengalaman baru, yang bahkan dalam kemarahannya tersirat energi positive untuk aku introspeksi diri jadi lebih baik lagi.

Semacam bersyukur Tuhan memberikan kesempatan aku untuk jadi bagian dari #teamluna, dimana @lunamaya memberikan aku ruang untuk mengeksplor dan jadi diri aku sendiri. Terimakasih kaluna, walaupun rima tukang ngeyel, tapi rima orang pertama yang ga bisa liat kaka nangis, karena aku akan ikut nangis juga." tulis Rima di akun Instagramnya @anindyarima.

Theresa Wienathan

Asisten pribadi Nia Ramadhani ini juga tak kalah cantik dan modis dari sang artis. Theresa punya peran penting dalam kegiatan Nia Ramadhani. Selama tiga tahun menjadi asisten Nia, Theresa sering bersama Nia maupun bersama keluarga Ardi Bakrie.

Tak hanya sebagai asisten pribadi, Theresa juga berperan sebagai manajer Nia. Theresa memiliki tugas dan tanggung jawab membantu Nia Ramadhani untuk mengatur aktivitas dan urusannya. Theresa juga menjadi penyambung Nia Ramadhani dan Ardi.

"Many people will walk in and out of your life, but only true friends will leave footprints in your heart. Ngana salah satunya ga ya ? @ramadhaniabakrie." tulis Theresa di akun Instagramnya @theresawienathan.

(mdk/has)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP