Raffi Ahmad Gercep Angkat Video Call Nagita Slavina Pas Syuting, Panik Rumah Bocor & Kondisinya Mengkhawatirkan
Raffi panik dikabarkan Nagita tentang rumahnya yang bocor.

Tak mau membuat istrinya khawatir, Raffi Ahmad tetap mengangkat panggilan video call dari Nagita Slavina meski saat itu ia sedang syuting. Awalnya, Raffi memberi pengertian Nagita tentang keadaannya yang sedang berada di depan kamera. Namun, ia langsung panik saat istri tercinta mengabarkan tentang kondisi rumah.
Momen tersebut ada dalam video di saluran YouTube SCTV dengan judul 'Ternyata Sama! Rumah Raffi Ahmad Dikabarkan Bocor di Tengah Syuting - Gaspol' yang tayang 4 Februari 2025 kemarin. Kala itu, Raffi sedang menjadi host program di salah satu televisi swasta.
Raffi Langsung Panik

Kondisi syuting yang ceria berubah kala Raffi berbincang dengan Nagita melalui sambungan video call. Saat itu, Raffi meminta izin untuk mengangkat panggilan video call dari Nagita meski hanya sesaat. Ia langsung panik saat Nagita memperlihatkan kondisi rumah mereka yang bocor.
"Bentar, bentar bini gua nelepon ini. Apa sih? Lagi syuting," kata Raffi.
"Kenapa kayak gini? Ini lihat rumah," kata Nagita.
"Hah? Bocor? yah rumah gua bocor. Coba lihat atasnya gimana, wah bocor. Loh kok bisa?," kata Raffi.
Raffi benar-benar tak menyangka jika rumah mewah yang baru dihuni beberapa tahun belakangan ini justru mengalami bocor yang cukup parah. Air menggenang di salah satu ruangan rumahnya saat hujan deras. Nagita tentu saja panik dan tak menyangka insiden tersebut ada di rumahnya.
Langsung Minta Diurus

Mendapat laporan tentang kondisi rumahnya yang bocor dari Nagita, Raffi tak tinggal diam. Meski syuting terus berlangsung, ia memilih untuk mengurus rumahnya terlebih dahulu. Menantu dari pengusaha tajir melintir, Rieta Amilia menghubungi kontraktor yang membangun rumahnya saat itu juga.
"Cepetan telepon Revano (orang yang dipercaya Raffi untuk membangun rumahnya) parah ini mah," kata Nagita.
"Ya kamu, ini lagi syuting. Kamu telepon Revano sekarang. Sebentar ya," kata Raffi.
"Ada orang syuting ngurus rumah dulu," celetuk Marshel Widianto.
Saat Raffi sibuk urus rumah di tengah syuting, semua yang ada di sana begitu sabar menanti. Namun, mereka tak menyangka jika rumah 'Sultan Andara' mengalami kebocoran yang cukup parah.