Sambil Dasteran, Annisa Pohan Masak Sarapan Buat AHY, Eh Gosong

Merdeka.com - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama sang istri Annisa Pohan serta anaknya, Almira (Aira) sedang berada di Amerika Serikat. Mereka sedang menghabiskan liburan di Negeri Paman Sam.
Selama berada di Amerika Serikat, AHY dan Annisa Pohan serta anaknya tinggal di sebuah rumah. Mereka pun mengerjakan semuanya sendiri, mulai dari membersihkan rumah hingga memasak.
AHY yang kini mulai aktif membuat vlog, mengabadikan momen saat sang istri memasak di dapur. Annisa Pohan yang tampak berdaster sedang memasak bersama anaknya, Aira.
Annisa Pohan dan Aira Masak Sendiri
Hal itu diketahui dari video yang diunggah AHY di akun instagramnya. Tampak Annisa Pohan dibantu Aira sedang menyiapkan sarapan.
"Kakak masak apa?" tanya AHY kepada Aira.
"Burger," jawab Aira.
"Baunya enak banget kayaknya," kata AHY.
Siapkan Sarapan Burger dan Sosis
Annisa Pohan dan Aira sedang membuat sarapan burger dan sosis. Dengan peralatan memasak seadanya mereka membuat sarapan untuk AHY.
"Ini rotinya, ini Patty-nya, itu sosisnya. Itu ada cheese-nya. Ini American style," kata AHY.
"Engga nemu Asian market soalnya," Annisa Pohan.
AHY Senang Dibuatkan Sarapan oleh Istri dan Anaknya
AHY mengaku senang dirinya dibuatkan sarapan oleh istri dan anaknya. Annisa Pohan dan Aira tampak begitu kompak.
"Saya senang sekali punya dua perempuan yang bisa menyiapkan makan dengan enak sekali. Ibu dan anak kompak," ucap AHY.
Masakan Gosong
Namun roti yang sedang dipanggang rupanya terlalu lama. Sehingga membuatnya sedikit gosong.
"Ini agak gosong," kata Annisa Pohan.
"Spesial agak item dikit," kata AHY.
Peralatan Seadanya
Annisa Pohan memasak dengan sang anak di rumah yang ditempatinya di AS dengan peralatan seadanya.
"Peralatannya seadanya. Engga lengkap juga," kata Annisa Pohan.
(mdk/end)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya