Sinopsis Drakor Terbaru Lee Je Hoon 'The Art of Negotation', Drama Seru dengan Beragam Strategi
Salah satu drama yang paling dinantikan pada tahun 2025 yakni THE ART OF NEGOTIATION, yang juga menandai kembalinya Lee Je Hoon ke dunia drama Korea.

Drama Korea bertemakan bisnis selalu memiliki tempat istimewa di hati para penggemar K-drama. Adanya ketegangan, konflik kekuasaan, serta persaingan kecerdasan antar karakter, alur ceritanya terasa relevan dengan kehidupan nyata dan mampu memacu adrenalin penontonnya.
Salah satu drama yang paling dinantikan pada tahun 2025 yakni THE ART OF NEGOTIATION, yang juga menandai kembalinya Lee Je Hoon ke dunia drama Korea. Lee Je Hoon, yang sering terlibat dalam genre aksi, dikenal mahir dalam memerankan karakter yang cerdas dan strategis.
Dalam drama ini, ia berperan sebagai seorang ahli negosiasi yang cakap dalam berpikir strategis. Dengan dukungan para pemain berkualitas tinggi, drama ini diprediksi akan menjadi salah satu yang terbaik tahun ini.
Bagi kalian yang menyukai kisah yang berfokus pada permainan kekuasaan, hubungan profesional, serta plot twist yang cerdas, THE ART OF NEGOTIATION harus ada dalam daftar tontonan kalian. Berikut ulasan lengkap mengenai sinopsis, daftar pemain, dan fakta menarik dari drama Korea terbaru yang dibintangi oleh Lee Je Hoon.
Sinopsis

Yun Ju No pernah menjadi negosiator utama dalam tim M&A Sanin Group, dikenal sebagai sosok brilian dengan kemampuan luar biasa dalam merger dan akuisisi. Namun, karier cemerlangnya mendadak terhenti ketika ia memilih untuk menghilang dan menetap di Hawaii tanpa penjelasan yang jelas.
Banyak yang berspekulasi ia dipecat dari jabatannya, tetapi kebenarannya tetap tidak terungkap. Seiring waktu, dunia pun mulai melupakan sosoknya, termasuk perusahaan yang sebelumnya mengandalkannya.
Setelah 3 tahun berlalu, Sanin Group terancam bangkrut dengan utang yang mencapai 11 miliar dolar. Dalam keadaan darurat ini, Ju No dipanggil kembali ke Korea sebagai harapan terakhir untuk menyelamatkan perusahaan.
Berkat dukungan CEO Song Jae Sik, ia membentuk tim M&A baru yang terdiri dari para profesional terbaik, mulai dari pengacara, akuntan, hingga ahli pemasaran dan paten. Mereka memiliki satu misi: melakukan negosiasi besar untuk mengembalikan kestabilan perusahaan.
Walaupun tampak percaya diri, kembalinya Ju No bukan hanya tentang bisnis, tetapi juga berkaitan dengan harga diri dan pembuktian diri. Ia bertekad untuk merebut kembali posisinya yang pernah hilang.
Dalam perjalanan itu, ia dan tim harus menghadapi tekanan yang sangat tinggi, kesepakatan yang rumit, serta konflik internal yang penuh intrik. Kesalahan sekecil apapun bisa berakibat fatal, namun keputusan yang tepat dapat menyelamatkan banyak orang.
Dengan penampilan khas berambut putih dan wajah yang awet muda, Ju No menarik perhatian tidak hanya karena karismanya, tetapi juga karena kecerdasannya. Drama ini menggambarkan strategi bukan hanya sekadar angka, tetapi juga tentang memahami manusia, situasi, dan masa lalu yang belum tuntas.
Melalui perjalanan yang penuh risiko dan ambisi, THE ART OF NEGOTIATION menyajikan kisah mendalam tentang perjuangan, penebusan, dan keinginan untuk bangkit kembali setelah terjatuh. Di tengah cerita yang rumit ini, Lee Je Hoon tampil menawan sebagai "dewa negosiasi".
Bertabur Bintang

Drama ini tidak hanya menghadirkan alur cerita yang menarik, tetapi juga diperkaya oleh deretan aktor ternama dari Korea Selatan. Para pemeran memiliki karakter yang beragam, saling melengkapi satu sama lain, dan memperkuat alur cerita.
Berikut daftar pemeran utama beserta perannya:
- Lee Je Hoon sebagai Yun Ju No
- Kim Dae Myung sebagai O Sun Yeong
- Sung Dong Il sebagai Song Jae Sik
- Jang Hyun Sung sebagai Ha Tae Su
- Oh Man Seok sebagai Lee Dong Ju
- Ahn Hyun Ho sebagai Kwak Min Jeong
- Cha Gang Yun sebagai Choi Jin Su
- Park Hyung Soo sebagai Kang Sang Bae
- Lee Chae Won sebagai Ji Yeon U
- Lee Kyu Sung sebagai Im Hyeong Sup
- Kim Jong Tae sebagai Cho Beom Su
- Jang Ho Il sebagai Choi Dong Gyu
- Choi Bum Ho sebagai Park Tae Ho
- Jung Suk Yong sebagai O Chi Yeong
- Sung Yeo Jin sebagai Min Hye Seong
- Kim Hak Seon sebagai Kim U Cheol
- Yang Jo Ah sebagai Ji Eun
- Jang In Sub sebagai Cha Ho Jin
- Lee Si Hoon sebagai Do Han Cheol
- Lee Hannury sebagai Jennie
Kehadiran Lee Je Hoon sebagai tokoh utama, interaksi antar karakter menjadi sangat kuat dan kompleks. Setiap aktor memainkan peran yang krusial untuk mendukung ketegangan dan keberhasilan misi besar yang dihadapi dalam drama ini. Karakter-karakter yang ada saling berkontribusi untuk membangun suasana yang mendebarkan dan membuat penonton terus terlibat dalam cerita.
Jadwal Tayang

Drama berjudul THE ART OF NEGOTIATION disutradarai oleh Ahn Pan Seok. Mengangkat tema bisnis, drama ini menciptakan suasana dunia kerja yang penuh tekanan, strategi, serta keputusan penting yang dapat memengaruhi kehidupan banyak orang.
Peran yang dimainkan Lee Je Hoon memberikan nuansa yang kuat, karena karakter Ju No yang ia perankan sangat karismatik dan penuh tantangan.
Drama ini terdiri dari 12 episode, dengan setiap episode memiliki durasi rata-rata 1 jam 10 menit. Tayangan ini mulai ditayangkan pada 8 Maret 2025 dan dapat disaksikan setiap Sabtu dan Minggu di saluran jTBC.
Bagi kalian yang tinggal di Indonesia, drama THE ART OF NEGOTIATION dapat disaksikan secara resmi dan legal melalui platform VIU.