Selamat! Shandy Aulia Lahirkan Anak Pertama

Merdeka.com - Setelah hamil selama 40 minggu, Shandy Aulia akhirnya melahirkan anak pertamanya. Di laman instagramnya, Shandy membagikan kabar bahagia itu.
Mengunggah foto saat Shandy memegang tangan anaknya. Dalam foto tersebut, masih belum terlihat wajah anaknya.
Sudah Melahirkan
Di laman instagramnya, Shandy membagikan potret sesaat setelah melahirkan anak pertamanya. Ini dia potretnya.
instagram @shandyaulia 2020 Merdeka.com
Pesan Manis
Dalam keterangan foto, Shandy menulis pesan manis untuk menggambarkan momen dalam foto tersebut.
"Oh.. little hands stole my heart," kata Shandy di instagram.
Ikut Bahagia
Di kolom komentar, banyak sekali teman sesama artis yang ikut bahagia dengan kabar kelahiran anak pertama Shandy Aulia.
"KAAAAA SELAMAT YAAAAAA!!! im so happy for youuuu," kata @prillylatuconsina96.
"Selamat @shandyaulia waaah senang banget liatnya," kata @melly_goeslaw.
"Congratulations cantik, happy for you," kata @ririneekawati.
Banjir Ucapan Selamat
Tak hanya datang dari teman sesama artis, ucapan selamat juga banyak didapat Shandy dari warganet.
"Congrats ka sandy," kata @cristna_dewi.
"Selamat," kata @barbie_yunie.
Perempuan
Shandy Aulia melahirkan bayi perempuan dengan nama Claire Herbowo. Bayi mungil itu lahir pada Rabu (12/2).
Anak Shandy lahir dengan bobot 2,815 kilogram dan 49 senti meter.
(mdk/end)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya