ASEAN tunjukkan kolaborasi positif kembangkan SDG dengan China

Merdeka.com - Sosialisasi Sustainable Development Goals (SDG) atau dikenal dengan tujuan pembangunan berkelanjutan antara China dan ASEAN semakin gencar. Beijing dan negara-negara ASEAN ingin menunjukkan kolaborasi positif kepada masyarakat komunitas ASEAN dan dunia.
Karenanya Wakil Sekretaris Jenderal ASEAN bagian Sosial dan Kebudayaan Vongthep Arthakaivalvatee mengatakan, program-program SDG yang diprakarsai PBB dan disetujui negara-negara anggotanya juga akan diimplementasikan dalam ASEAN.
"Tidak hanya ASEAN tapi juga seluruh dunia harus tahu apa artinya SDG untuk dunia dan masyarakat. Mereka harus tahu implementasinya," ucap Vongthep saat ditemui di JW Marriot Hotel, Jakarta, dalam acara 2030 Symposium Agenda for SDG, Senin (19/9).
SDG ini diadopsi juga dari para pemimpin ASEAN dan visinya harus segera disosialisasikan.
"Kita harus mengerti bagaimana sebuah negara bisa move ahead dengan membawa SDG, dan itu yang tengah dilakukan negara-negara di ASEAN," lanjut dia.
Vongthep juga menyebutkan semua anggota negara ASEAN memiliki visi dan misi yang sama dalam proses perwujudan SDG dan implementasi.
"Saling membantu, itu intinya. It would be benefit to us too," tuturnya.
SDG yang diprakarsai PBB terdiri dari 17 tujuan yang harus dipenuhi untuk perubahan dunia. Di antaranya seperti tidak ada kesenjangan sosial, tidak ada kelaparan, edukasi yang berkualitas, iklim, dan juga perdamaian dan keadilan dunia.
Acara Symposium on 2030 Agenda for Sustainable Development mengambil tema 'Leave No Behind'. Acara ini merupakan kerja sama antara China dan ASEAN serta badan proyek pembangunan nasional PBB (UNDP).
(mdk/ard)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya