Demo 2 Desember bakal dibahas dalam Bali Democracy Forum

Merdeka.com - Ramainya isu demonstrasi yang akan dilakukan pada 2 Desember mendatang di Monumen Nasional, Jakarta, sepertinya bakal menjadi salah satu bahasan menarik dalam acara Bali Democracy Forum (BDF) 2016 yang akan digelar 8-9 Desember mendatang di Bali. Informasi itu diungkapkan Direktur Jenderal Informasi dan Diplomasi Publik Kementerian Luar Negeri Esty Andayani.
"Hal tersebut (demo 2 Desember) penting, dan sepertinya akan menjadi bahan diskusi hangat," kata Esty saat ditemui di Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (29/11).
Esty mengatakan, tema dalam BDF tersebut bertajuk 'Islam Democracy and Challenges of Pluralism and Security'. Hal ini menarik banyak minat dari peserta BDF, terutama para negara peninjau dari Eropa, sebab banyaknya imigran dari negara mayoritas Islam.
Pertemuan tahunan BDF ini memang mengambil tema 'Demokrasi Agama dan Pluralisme'. Ada tiga pembicara utama BDF tahun ini, yaitu mantan Sekjen PBB Kofi Annan, pemenang Nobel Perdamaian dari Tunisia Wided Bouchamaoui, dan mantan Sekjen ASEAN 2008-2012 Surin Pitsuwan.
Sementara itu, sudah ada 11 menteri yang mengonfirmasi kehadiran mereka, yaitu Afghanistan, Nepal, Oman, Palestina, Papua Nugini, Filipina, Singapura, Timor Leste, Tonga, Suriname, dan Swedia. Sedangkan di tingkat wakil menteri ada Bangladesh, Brunei Darussalam, Laos, Mongolia, Thailand, Turkmenistan, dan Zimbabwe. (mdk/pan)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya