Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lagi, Dokter di Wuhan Meninggal karena Corona

Lagi, Dokter di Wuhan Meninggal karena Corona petugas medis china tangani pasien corona. ©2020 China Daily via REUTERS

Merdeka.com - Biro kesehatan Wuhan hari ini mengatakan bahwa Peng Yinhua, seorang dokter di rumah sakit Wuhan yang menerima pasien virus corona (Covid-19), meninggal akibat terinfeksi virus yang ditanganinya kemarin malam.

Peng (29), seorang profesional medis perawatan akut pernapasan, dia terinfeksi ketika bekerja untuk memerangi virus corona di Rumah Sakit Rakyat Pertama Distrik Jiangxia, Wuhan. Peng dirawat di rumah sakit pada 25 Januari dan dipindahkan ke Rumah Sakit Jinyintan Wuhan untuk perawatan pada 30 Januari.

Seperti dikutip dari laman the Star, Jumat (21/2) Peng meninggal karena Covid-19 pada hari Kamis pukul 21.50 malam meskipun dokter telah berupaya menyelamatkan nyawanya di Rumah Sakit Jinyintan Wuhan.

Biro kesehatan setempat dari Distrik Jiangxia berduka atas kematian Dr Peng dan menyatakan belasungkawa kepada keluarganya.

Selasa lalu kepala sebuah rumah sakit di Kota Wuhan yang menjadi pusat penyebaran wabah virus corona lebih dulu meninggal. Kabar itu dilaporkan stasiun televisi pemerintah. Dia menjadi dokter kedua yang meninggal karena corona.

"Liu Zhiming, direktur Rumah Sakit Wuchang Wuhan meninggal pukul 10.30," kata laporan media pemerintah, seperti dilansir laman the Straits Times, Selasa (18/2).

Awal bulan ini jutaan rakyat China berduka atas kematian dokter Li Wenliang, orang yang sebelumnya memperingatkan tentang bahaya wabah corona pada awal-awal kemunculan penyakit ini.

Reporter Magang : Roy Ridho

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP