Menlu Retno bakal bahas nuklir Korut dengan menlu AS

Merdeka.com - Menteri Luar Negeri Retno Marsudi akan bertemu dengan Menlu Amerika Serikat Rex Tillerson pekan depan. Dalam pertemuan tersebut ada tiga isu utama yang akan dibahas kedua menlu ini.
Di luar isu bilateral dengan Indonesia, kedua menlu ini juga akan membahas kondisi dunia terkini, salah satunya nuklir Korea Utara. Indonesia melihat AS sangat peduli dengan uji coba nuklir yang terus dilakukan Korut.
"Di luar tiga isu utama kita, tentunya isu lain juga dibahas. Kerja sama politik dan keamanan kan luas, dan kita bisa antisipasi hal ini dengan melihat perhatian AS yang masih ke Korut," ujar Direktur Amerika I Kementerian Luar Negeri Adam Mulawarman Tugio, saat ditemui di Tjikini Lima, Jakarta Pusat, Kamis (27/4).
Adam menyebutkan Indonesia ingin tahu sejauh mana AS akan bertindak untuk menurunkan tensi di Semenanjung Korea. Hal yang menarik adalah ketika Presiden AS Donald Trump mengundang 100 anggota senat ke Gedung Putih.
"Kan jarang sekali hal ini terjadi. Hampir tidak pernah ratusan anggota senat dibawa ke Gedung Putih untuk di briefing soal Korea Utara. Berarti mereka sangat menaruh perhatian terhadap kasus ini," serunya.
Menlu Retno akan bertolak ke Washington DC untuk memenuhi undangan Tillerson. Kunjungan Retno ini merupakan tindak lanjut dari kesepakatan antara Presiden Joko Widodo dengan Wakil Presiden AS Mike Pence untuk mencari upaya peningkatan bilateral kemitraan strategis. Selain itu, keduanya juga akan memulai pembahasan mengenai pengaturan kerja sama perdagangan dan investasi yang saling menguntungkan bagi kedua negara. (mdk/pan)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya