Unyunya patung macan Cisewu jadi perhatian media internasional

Merdeka.com - Dalam beberapa hari terakhir, foto patung macan di Markas Koramil 1123, Kecamatan Cisewu, Kabupaten Garut, Jawa Barat mendadak menjadi viral di dunia maya. Patung yang seharusnya menjadi simbol kegagahan prajurit, namun tidak dengan patung yang satu ini.
Potret macan di Markas Koramil itu dianggap para netizen sebagai macan: unyu-unyu, lucu, atau macan yang paling bahagia di dunia. Potret ini menjadi kontradiktif dengan kesan garang selama ini di masyarakat, yakni macan berwajah garang, giginya tajam menusuk, sorot matanya menunjukkan ketegasan.
Tak hanya ramai di Indonesia, foto patung macan ini juga mendapatkan perhatian internasional. Tidak sedikit media asing yang ikut menyorot macan berwajah unyu-unyu itu.
Harian The Strait Times memuat foto viral tersebut dengan judul "Tak ada lagi auman: militer Indonesia singkirkan patung macan yang diolok-olok".
Dalam tulisannya, harian asal Singapura ini menyebut patung tersebut mendapatkan kritik tajam dari masyarakat luas dan dianggap tidak representatif dengan wajah militer yang harusnya garang. Atas alasan itu, patung ini pun dihancurkan.
Tulisan yang sama juga dibuat oleh South China Morning Post, dengan mengutip dari kantor berita Agence France-Presse (AFP).
Sementara BBC memuat judul "Tentara Indonesia menghancurkan patung harimau akibat diejek". Media asal Inggris ini sempat mewawancarai salah satu pengguna Facebook bernama Vincent Candra, dia tidak menyangka foto tersebut bakal banyak dibicarakan.
Tak hanya itu, BBC juga memajang sejumlah meme buatan netizen, mulai dalam bentuk kartun, komik, hingga menyandur poster film. "Saya tidak menyangka akan viral," kata Vincent.
(mdk/tyo)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya