3 Hampers Premium yang Bisa Diberikan untuk Orang-Orang Spesial di Momen Imlek

Merdeka.com - Selalu ada momen istimewa yang perlu dirayakan bersama orang-orang spesial. Momen ini pun bisa berupa hari ulang tahun, pernikahan, kenaikan jabatan, lulus wisuda, termasuk yang paling dekat Imlek 2022. Begitu pula dengan sosok spesial, bisa mencakup pasangan, orang tua, mertua, saudara, sahabat atau orang-orang terdekat lainnya.
Demi membuat mereka bahagia, tentunya perlu memberikan sesuatu yang tak biasa. Tak masalah jika tak bisa merayakannya bersama karena alasan pandemi atau jarak yang jauh misalnya. Namun, yang terpenting, kirimkanlah hadiah tersebut langsung ke rumahnya, sehingga mereka bisa tetap merayakan momen bahagianya dengan penuh suka cita.
Apabila tinggal di Jakarta, Kurokuma Jakarta punya beberapa pilihan hampers premium berupa makanan lezat, yang bisa diberikan kepada orang-orang spesial di momen Imlek. Seperti apa?
Nastar Chiffon Cake Hampers

Hampers premium pertama yang bisa dipesan dari Kurokuma Jakarta berupa Nastar Chiffon Cake. Kue ini dibuat secara handmade, baik adonan maupun selai nanas yang digunakan. Hal ini membuat cita rasanya begitu autentik, karena serba dibuat sendiri oleh Kurokuma Jakarta.
Chiffon cake yang telah diolesi selai nanas, kemudian dibalur dengan cashew crumb. Tampilannya makin cantik dengan nastar wysman di bagian atasnya. Saat dimakan, teksturnya begitu lembut. Begitu juga dengan selai nanasnya terasa dalam setiap gigitan. Kian sempurna saat dimakan bersama nastarnya.
Pork Wellington Hampers

Buat yang suka makanan non-halal atau tengah merayakan Imlek, Pork Wellington Hampers bikinan Kurokuma Jakarta patut dipilih. Menggunakan daging babi terbaik, hidangan ini memadukan pork loin dengan balutan jamur, bacon dan puff pastry.
Isiannya begitu banyak di dalam puff pastry yang begitu renyah. Saat dipotong tampilannya begitu cantik sekaligus menggugah selera untuk lekas melahapnya. Kurokuma Jakarta memberikan dua pilihan saus, yaitu BBQ atau Demi Glace. Tinggal sesuaikan mana yang kira-kira paling disukai orang-orang spesial yang hendak menerimanya.
Cookies Set Premium Hampers

Selain makanan berat, Kurokuma Jakarta juga menyediakan hampers premium untuk Imlek berupa camilan, tepatnya Cookies Set Premium. Dalam satu paketnya berisikan cookies-cookies dengan cita rasa luar biasa legit dan kaya isian, seperti nastar wysman serta ham & cheese kaastangel.
Semua hampers premium dari Kurokuma Jakarta tersebut dapat dipesan secara mudah lewat ManisdanSedap.com. Platform tersebut merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network yang juga menaungi Liputan6.com, Merdeka.com, KapanLagi.com, Dream.co.id, Brilio.id, Fimela.com, Bola.com, Bola.net, dan Otosia.com.
Bukan hanya memudahkan penikmat kuliner menemukan dan memesan pre-order dari seluruh Nusantara, ManisdanSedap.com juga menjadi etalase yang memajang jualan para pemilik UMKM. Dilengkapi fitur tombol langsung ke nomor seller, pembeli dan penjual bebas berinteraksi maupun bertransaksi terpisah dari platform ini.
Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap! (mdk/tmi)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya