4 tipe orang pacaran, mana yg paling rawan putus?

Merdeka.com - Setiap pasangan pasti memiliki cara yang berbeda-beda dalam bertindak dan ketika menjalani sebuah hubungan yang mereka jalani. Namun menurut sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Illinois, diketahui terdapat empat tipe pasangan dengan cara berbeda yang mereka lakukan dalam menjalani hubungan.
Dilansir dari Daily Mail, empat kategori ini terbentuk berdasar sebuah penelitian terhadap pola hubungan dari 276 pasangan yang sedang berpacaran. Penelitian tersebut dilakukan selama lebih dari sembilan bulan untuk mengetahui seberapa besar komitmen yang dimiliki oleh pasangan untuk menikah dan apa alasan mereka.
Pada penelitian tersebut, Brian Ogolsku selaku peneliti juga meminta partisipan untuk menjelaskan jika terjadi perubahan tingkat komitmen pada pasangan. Berdasar penelitian yang cukup panjang tersebut, diketahui berikut empat tipe orang pacaran dan peluang putus yang dimilikinya.
1. Pasangan Dramatis
Pasangan tipe ini memiliki perubahan yang cukup besar dalam hubungan mereka. Ada kalanya hubungan dan komitmen yang dimiliki meningkat namun kadang juga tiba-tiba terjun bebas dan turun hingga sangat rendah. Pada pasangan tipe ini, keputusan mereka lebih banyak didasari pada kejadian buruk yang baru saja mereka jalani dalam hubungan. Hal-hal tersebut dapat berpengaruh terhadap pemikiran dan keputusan terhadap hubungan dalam waktu seketika.
Menjalani hubungan dengan tipe seperti ini sangat berbahaya terhadap keawetan status pacaran. Pasangan ini dua kali lebih mudah putus dibanding dengan tipe pasangan yang lain. Pada pasangan ini, kepribadian pada seseorang sangat menonjol sebagai individu sehingga mereka tidak cocok dalam menjalin hubungan. Selain itu biasanya antar pasangan tidak begitu mengenal dan mengetahui teman dan hubungan sosial yang dimiliki. (mdk/RWP)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya