4 Trik Padu Padan Outfit dengan Bahan Fleece
Merdeka.com - Fleece, jenis kain yang identik dengan bulu lembut yang sebenarnya bukan barang baru lagi di dunia fashion. Namun kain ini dulunya kurang populer di Indonesia yang beriklim tropis. Maklum fleece memang lebih sering dipakai sebagai streetwear saat musim gugur atau dingin.
Namun kini kain yang sempat identik dengan orang tua itu jadi tren, termasuk di Indonesia. Kain fleece muncul kembali dalam berbagai jenis outfit.
Ingin mencoba bergaya dengan outfit berbahan fleece? Berikut ini beberapa inspirasi padu padan fleece.
-
Bagaimana cara membuat tampilan menarik dengan sweater dan celana? Gabungan antara sweater dan jeans akan memberikan sentuhan stylish pada penampilanmu!
-
Bagaimana cara tampil elegan dengan outfit lebaran? Inspirasi outfit lebaran 2024 bisa Anda jadikan sebagai pedoman untuk memantaskan busana. Anda sedang mencari inspirasi outfit lebaran 2024 yang elegan? Ulasan berikut ini mungkin bisa menjadi referensi Anda memadukan berbagai busana pilihan di Hari Raya.
-
Bagaimana rekomendasi baju kerja bisa membantu wanita? Selain itu, artikel ini juga menyajikan berbagai gaya pakaian, mulai dari busana formal hingga gaya semi kasual yang stylish.
-
Bagaimana cara menyesuaikan pakaian dengan kepribadian? Untuk menyesuaikan gaya berpakaian agar lebih mencerminkan kepribadian, seseorang bisa mulai dengan memilih pakaian yang sesuai dengan preferensi pribadi dan kenyamanan mereka. Mengintegrasikan warna, pola, dan aksesoris yang mencerminkan kepribadian juga dapat membantu menciptakan tampilan yang lebih otentik.
-
Bagaimana cara mengenakan Baju Pesa'an? Baju ini kurang lengkap jika tidak digunakan bersama aksesorinya. Odheng yang terbuat dari kain batik, sabuk, dan sarung yang diikatkan pada pinggang biasanya digunakan sebagai aksesori Baju Pesa’an.
-
Bagaimana cara tampil stylish saat hujan? 'Gunakan teknik layering untuk mengatur suhu tubuh misalnya, jaket hujan dengan sweater tipis atau fleece di bawahnya untuk kehangatan tambahan,' ujar Dewi.
Colour Blocking
Bosan dengan warna aman? Pilihlah jaket fleece yang menampilkan banyak permainan warna dalam satu model. Carilah panel bulu dengan warna kontras seperti biru dan merah agar terlihat lebih colourful. Kamu bisa padukan dengan celana chino netral atau jeans pucat dan sneakers favorit.
Oversized Layering
Cari busana yang berkerah, lalu lapisi dengan hoodie. Tambahkan jaket fleece oversized untuk membuat tampilanmu makin keren. Demi kenyamanan, gunakan jogger pants dan sneakers.
Gaya Retro dengan Vest Fleece
Kalau jaket sudah terlalu membosankan bagimu, rompi atau vest berbahan fleece adalah pilihan yang menarik. Kamu akan terlihat sedikit retro dengan style ini. Padukan dengan kemeja dan sepatu formal yang kekinian agar tampilanmu terlihat semakin unik.
Simpel dan Minimalis
Salah satu cara termudah mengenakan jaket fleece adalah membuatnya minimalis. Pilih jaket fleece dengan warna minimalis yang berpadu dengan kaus putih dan celana panjang biru tua. Kamu bisa menambahkan pullover zip-up klasik agar style minimalismu lebih terasa.
Reporter: Iffah NurahmahSumber: Fimela.com
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Beberapa jenis celana yang cocok untuk hoodie, tips untuk tetap tampil modis.
Baca SelengkapnyaInspirasi styling sweater dengan jeans untuk tampilan yang lebih keren dan menawan.
Baca SelengkapnyaIntip 4 rekomendasi outfit olahraga yang nggak cuma fungsional, tapi juga bikin kamu tampil super trendy setiap kali workout!
Baca SelengkapnyaMasuk musim hujan, merawat pakaian jadi hal yang penting supaya penampilan tetap oke dan bebas bau apek.
Baca SelengkapnyaBerikut lima ide styling kemeja cewek yang bisa kamu coba untuk berbagai acara. Contek yuk!
Baca SelengkapnyaInspirasi outfit lebaran 2024 bisa Anda jadikan sebagai pedoman untuk memantaskan busana.
Baca SelengkapnyaCara memilih celana kargo yang tepat dan cara memadukannya agar penampilan makin fashionable.
Baca SelengkapnyaBatik sebagai salah satu kebanggaan orang Indonesia yang dapat digunakan sebagai dresscode acara formal atau nonformal.
Baca SelengkapnyaInspirasi outfit Lebaran bergaya Korea yang bikin kamu tambah keren. Yuk simak!
Baca Selengkapnya