Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Selebritis ini punya kerjaan sampingan lain dari yang lain

7 Selebritis ini punya kerjaan sampingan lain dari yang lain Artis Indonesia dengan profesi sampingan tak terduga. ©KapanLagi.com

Merdeka.com - Bukan DJ, penyiar radio, perancang busana, atau pengusaha. Artis-artis Indonesia ini memiliki profesi sampingan lain dari yang lain. Pekerjaan tersebut mereka lakoni lebih karena minat. Penghasilan yang didapat tak seberapa, bukan masalah bagi mereka.

Ada yang menjadi arsitek, dokter, hingga pialang saham. Berikut ini deretan artis Indonesia yang memiliki profesi sampingan tak terduga.

Nadia Vega - Desainer multimedia

Meskipun sekarang lebih fokus di dunia nyanyi dan disc jockey, tak banyak yang tahu kalau Nadia Vega masih punya satu profesi lagi, yaitu desainer multimedia. 

Nadia mengantongi gelar dari dua jurusan, yaitu animasi tiga dimensi dan multimedia. Dia menempuh pendidikan di Australia. Dari hobi sebagai ilustrator Nadia mengenal suaminya, Jorik Dozy. Pasalnya, Nadia sempat menjadi penggemar sang suami yang termasuk visual artist andal. Kini keduanya kerap menggarap proyek bersama.

Tompi - Dokter dan fotografer

Sebagai seorang musisi berdedikasi, penampilan Tompi bisa kita saksikan setiap tahun di berbagai festival musik jazz. Sudah sejak lama pria bernama asli Teuku Adifitrian ini juga menekuni profesi di dunia medis. Tompi adalah dokter dengan spesialisasi bedah plastik. Dia bahkan memiliki klinik kecantikan sendiri yang melayani pelanggan di ibukota.

Selain kedua profesi tadi, kini Tompi juga menekuni fotografi. Hasil jepretannya dipuji banyak pihak, sampai para rekan artis pun mulai menggunakan jasanya. Memang pria yang berbakat, ya?

Hamish Daud Wyllie - Arsitek

Pria yang di Indonesia lebih dikenal sebagai aktor dan presenter acara travelling ini rupanya sudah lama bergelut di dunia arsitektur. Hamish adalah salah satu arsitek di Saka Design Group. Dia sudah melakoni profesi tersebut selama delapan tahun, merancang rumah pribadi dan vila untuk para klien.

Meskipun kesibukannya semakin padat, Hamish masih bisa membagi waktu di antara semua profesinya. Novelis Ika Natassa sempat meminta pendapat Hamish saat hendak memasukkan profesi arsitek di novel terbarunya, The Architecture of Love.

Nicky Tirta - Chef

Sejak sebelum terjun ke dunia hiburan, Nicky Tirta memiliki cita-cita sebagai chef. Dia juga sempat belajar tentang kuliner di bangku kuliah, tetapi tak sampai selesai.

"Basicly cita-citaku dari dulu pengen jadi chef, aku pernah kuliah masak tapi enggak sampe lulus," tuturnya kepada tim KapanLagi.com. Beruntung sekarang Nicky dipercaya sebagai celebrity chef. Dia berkesempatan untuk menyatukan kedua hobinya sebagai penghibur dan juru masak di depan televisi.

Sampai sekarang Nicky masih berencana mengembangkan kemampuan memasaknya dengan mengikuti kelas memasak profesional. Nicky mengaku kalau dia sudah mulai menguasai baking, tetapi menghias makanan masih menjadi PR baginya.

Anjasmara - Instruktur yoga

Wajah Anjasmara belakangan sudah jarang terlihat di layar kaca. Bapak ganteng yang ternyata sudah jadi kakek ini rupanya lebih memilih untuk mendalami hobi barunya, yaitu yoga. Sudah sejak bertahun-tahun lalu mantan raja sinetron itu jatuh cinta dengan olahraga yang mengombinasikan meditasi dan kelenturan itu. Anjas bahkan sampai mengambil kelas khusus untuk mempelajari teknik-teknik yoga.

Sekarang Anjas tak hanya dikenal sebagai yogi. Dia sudah memiliki kualifikasi untuk menjadi seorang instruktur. Anjas berkeliling ke berbagai daerah untuk mengajarkan teknik yoga kepada masyarakat.

Adrian Maulana - Pialang saham

Sudah sejak lama Adrian Maulana mengakui ketertarikannya terhadap dunia investasi dan pasar modal. Sempat belajar menjadi investor di pasar modal dan mengalami kerugian hingga puluhan juta, namun suami dari presenter Dessy Ilsanty ini tak menyerah. Dia justru semakin gigih belajar ilmu investasi.

Setelah sukses melakukan transaksi di pasar modal, pria ini mulai jadi pialang saham. Belakangan dia malah sudah bergabung di salah satu perusahaan investasi dan manajemen keuangan asing. Keren, ya?

Edwin Manansang - PNS

Jangan heran kalau mantan personel Trio Libels, Edwin Manansang sudah tak pernah terlihat di televisi lagi. Pasalnya sudah belasan tahun ini Edwin sibuk sebagai abdi negara. Iya, penyanyi bersuara merdu ini bekerja sebagai pegawai negeri sipil.

Setelah lulus dari STAN, Edwin langsung mendedikasikan ilmunya untuk negara. Sekarang pria bergelar doktor itu sudah menjadi pejabat Eselon II di Kemenko Perekonomian. Jabatannya adalah Asisten Deputi Kerjasama Ekonomi Multilateral dan Pembiayaan.

Itulah deretan selebriti Indonesia dengan profesi lain yang jauh dari dunia artis. Memang patut diacungi jempol, ya.

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP