Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Begini Kepribadian Orang yang Lahir di Tahun Tikus

Begini Kepribadian Orang yang Lahir di Tahun Tikus Ilustrasi shio tikus. ©2019 Merdeka.com/Pixabay

Merdeka.com - Hari ini warga keturunan Tionghoa tengah merayakan tahun baru Imlek 2571. Tahun 2020 ini adalah tahun tikus logam. Mereka yang lahir di tahun ini diprediksi bakal mendapatkan kemakmuran.

Ngomong-ngomong soal tahun tikus, sebenarnya seperti apa kepribadian orang yang lahir di tahun tikus? Berikut ini penjelasan singkatnya.

Kepribadian Shio Tikus

Mereka yang bershio tikus disebut sensitif dengan emosi orang lain, kendati terkesan agak keras kepala. Mereka juga sebenarnya memiliki hati yang tulus, walau karena tak bisa berkomunikasi dengan baik, kata-kata mereka dianggap kasar dan tak menunjukkan empati.

Di sisi finansial, mereka yang lahir di tahun tikus naturalnya suka menabung. Tapi, ada beberapa waktu di mana mereka akan kalap menghabiskan uang untuk barang-barang yang sebenarnya tak begitu dibutuhkan.

Kepribadian Pria Shio Tikus

Lelaki yang lahir di tahun tikus cenderung cerdas dan mudah beradaptasi dengan lingkungan baru. Mereka sangat jitu memanfaatkan situasi dan mendapat keuntungan dari situ. Kendati punya ide-ide menarik, nyatanya mereka tak selalu cocok jadi pemimpin.

Kepribadian Wanita Shio Tikus

Sedangkan, perempuan yang lahir di tahun tikus disebut perempuan tradisional. Mereka sangat suka mengorganisir barang dan punya value tinggi akan keluarga. Mereka dengan penuh tanggung jawab bisa menyelesaikan semua pekerjaan sendiri.

Klasifikasi Berdasarkan Elemen

Logam (1960, 2020)

Mereka yang lahir di tahun ini cenderung menyukai hidup stabil. Mereka disebut punya keahlian mengubah kejadian kurang menyenangkan jadi keberuntungan tersendiri.

Air (1972, 2032)

Orang yang lahir di tahun ini sangat menghargai kerja keras sedini mungkin. Tak mengherankan bila sukses sudah bisa diraih di usia 30-an. Ambisi ini kadang membuat kerabat dan teman dekat jadi beban tersendiri untuk mereka.

Kayu (1924, 1984)

Punya banyak keahlian adalah kelebihan mereka yang lahir di tahun ini. Lantaran memiliki keinginan kuat, mereka selalu bisa menyelesaikan apa yang sudah dimulai.

Api (1937, 1996)

Mereka nyatanya punya IQ tinggi, tapi bakal terlihat biasa saja di masa muda. Kemampuannya terasah seiring dewasa dan nanti mengantarkan mereka ke kehidupan sejahtera.

Logam (1948, 2008)

Mereka yang lahir di tahun ini punya kemampuan berbicara di depan orang banyak. Tak akan ada hawa canggung saat mereka sudah lebur dalam perbincangan.

Reporter: Asnida RianiSumber: Liputan6.com

(mdk/tsr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP