Dukung Brand Lokal untuk Go Digital, Begini Langkah yang Dilakukan Lazada dan AHA Commerce
Lazada Indonesia (Lazada) bekerja sama dengan mitra pemberdaya atau enabler, di antaranya AHA Commerce, memiliki komitmen pemberdayaan brand dan penjual lokal.
Meski terlihat mudah, ternyata merintis bisnis secara online tetap membutuhkan pengetahuan dan skill yang tepat. Tak ketinggalan, para pengusaha juga wajib memahami peluang, tren, serta harus selalu bekerja keras. Dengan menerapkan semua aspek ini, tingkat kesuksesan pastinya akan lebih meningkat dan memberikan keuntungan yang sepadan.
Nah, berbicara tentang bisnis online, ada baiknya untuk memulai lewat platform e-commerce terlebih dahulu. Selain memiliki banyak keunggulan melalui ragam program dan fitur yang ditawarkan, e-commerce juga termasuk platform yang beginner friendly karena dari proses jual beli hingga transaksi dapat dilakukan dengan mudah.
Kabar baiknya, untuk lebih memberikan layanan terbaik bagi brand dan penjual yang berkeinginan merintis usaha online di e-commerce ataupun yang ingin meningkatkan skala usaha dan keuntungannya, Lazada Indonesia (Lazada) bekerja sama dengan mitra pemberdaya atau enabler, di antaranya AHA Commerce, sebuah perusahaan enabler lokal yang memiliki komitmen pemberdayaan brand dan penjual lokal yang selaras dengan tujuan Lazada. Simak dulu yuk informasi berikut ini.
-
Bagaimana Lazada membantu UMKM untuk beradaptasi dengan fitur digital? Program khusus ini dapat membantu para penjual baru, termasuk para pelaku UMKM, agar lebih mudah beradaptasi dengan beragam fitur digital, sehingga lebih siap menjalankan bisnisnya di Lazada.
-
Bagaimana Shopee membantu brand lokal? Untuk mewujudkan visi ini, kami terus meluncurkan berbagai inovasi dan program, seperti kampanye Shopee Pilih Lokal, fitur belanja interaktif Shopee Live dan Shopee Video, serta program edukasi melalui Kampus UMKM Shopee dan Program Shopee Ekspor.
-
Kenapa Shopee membantu brand lokal? Monica Vionna, Senior Director of Marketing Growth Shopee Indonesia mengatakan, 'Lewat pendekatan yang strategis dan berkelanjutan, kami berkomitmen untuk mendampingi setiap pelaku usaha di seluruh daerah dalam menyuguhkan kreasi produknya. Shopee ingin menjadi tujuan utama pengguna dalam mencari kebutuhan sehari-hari, termasuk produk lokal yang beragam dan berkualitas tinggi.
-
Dimana Shopee membantu brand lokal? Shopee hadir untuk mendukung karya-karya lokal dengan memberikan akses bagi pengguna untuk menikmati kualitas terbaiknya, serta ditambah rangkaian promo menarik!
-
Siapa yang mendukung UMKM go digital? Pemerintah berkolaborasi dengan UMKM dan e-commerce untuk menjalankan program, antara lain Gerakan Bangga Buatan Indonesia, ASEAN Online Sale Day, dan Hari Belanja Online Nasional.
Kisah AHA Commerce yang Bantu Ratusan Brand Lokal
Sebagai mitra enabler di Lazada, AHA Commerce sudah berhasil membantu ratusan brand dan penjual lokal mengembangkan bisnisnya di Lazada.
Dalam memberdayakan brand dan penjual, keselarasan komitmen Lazada dan AHA Commerce ternyata menciptakan sinergi yang kuat di antara keduanya, sehingga menjadikan ekosistem Lazada sebagai platform tepat untuk pengembangan bisnis brand dan penjual lokal Indonesia.
Di sisi yang lain, AHA Commerce juga turut menyediakan layanan menyeluruh bagi brand lokal di Lazada yang ingin meningkatkan penjualan, mulai dari pengelolaan toko online, penyediaan gudang dan fasilitas pengepakan pesanan, program pemasaran, hingga layanan pelanggan.
“Kami juga memiliki terobosan inovasi sistem pemasaran berbasis teknologi yang disebut AHAbot yang mampu mengidentifikasi kebutuhan spesifik setiap brand untuk menentukan strategi pemasaran yang tepat,”
tambah Stephen.
Kelola Beragam Brand Variatif
Portofolio brand yang dikelola AHA Commerce bervariasi, mulai dari brand fesyen, parfum, hingga ke perlengkapan olahraga dan perlengkapan rumah tangga. Hampir seluruh brand yang dibantu pengelolaannya tokonya di Lazada pun berhasil meningkatkan penjualan hingga berkali lipat.
“Sebagai enabler lokal, menjadi kebanggaan tersendiri bagi kami bisa dipercaya banyak brand dan penjual lokal untuk mengelola toko mereka di Lazada. Tidak sedikit dari mereka yang mempercayakan kami untuk merintis toko online-nya di Lazada, from zero, hingga bisa sukses dan meraih keuntungan yang terus meningkat,” ucap Stephen.
“Perpaduan antara pemahaman dan kapabilitas kami sebagai enabler serta keunggulan program dan fitur di Lazada yang didukung teknologi berbasis kecerdasan buatan (artificial intelligence – AI) berhasil menjadikan kami sebagai mitra yang tepat untuk brand lokal yang serius ingin berkembang di Lazada,” lanjutnya.
Bantu Ratusan Brand Lokal untuk Raih Omzet Ratusan Juta Rupiah
Bantuan yang diberikan oleh AHA Commerce kepada berbagai brand lokal ini bukan cuma sekedar omongan belaka.
Hal ini terbukti dengan adanya ratusan brand dan penjual lokal yang berhasil meraih omzet ratusan juta hingga miliaran rupiah.
Peningkatan omzet hingga 9x lipat pun pernah dicapai oleh brand lokal yang ada di bawah naungan AHA Commerce. Berkat prestasinya, AHA Commerce dinobatkan sebagai Indonesia Lazada Partner of the Year dalam LazMall 2023 Brands Future Forum (BFF) Awards, acara tahunan Lazada yang memberikan apresiasi kepada brand dan mitra di dalam ekosistem e-commerce Lazada.
SHINPO, Satu dari Banyaknya Brand Lokal yang Terbantu
SHINPO merupakan sebuah brand lokal Indonesia yang bergerak di bidang perabotan rumah tangga dan furnitur plastik yang berdiri sejak 1982.
“Keputusan kami menggandeng AHA Commerce saat memutuskan untuk menjajaki ranah e-commerce di tahun 2019 menjadi salah satu keputusan terbaik kami. AHA Commerce memberikan layanan menyeluruh bagi kami yang dahulu masih awam dengan dunia digital, mulai dari menyiapkan toko online pertama kami, memberikan saran dan konsultasi untuk strategi bisnis, menyiapkan promosi pemasaran, hingga ke layanan pelanggan dan pelaporan evaluasi penjualan berkala,” kata Livia Halim, Marketing & Brand Development Manager SHINPO.
Hasilnya, tidak hanya SHINPO berhasil bertahan selama pandemi lalu, namun juga terus mengalami peningkatan bisnis yang berkelanjutan, sesuai namanya ‘SHINPO’ yang berasal dari bahasa Jepang yang berarti ‘progresif’ atau ‘kemajuan’.
“Data dan wawasan yang dimiliki Lazada dan AHA Commerce sangat membantu kami mengevaluasi dan menentukan arah perkembangan dan strategi bisnis secara berkala. Dengan dukungan dari AHA Commerce, kami bisa memahami preferensi pelanggan dan pengelolaan data yang tepat hingga bisa merumuskan strategi yang memang sesuai dengan tujuan bisnis kami,” tambah Livia.
Selalu Berkomitmen untuk Dukung Perkembangan Brand Lokal
Komitmen Lazada untuk pengembangan brand lokal Indonesia tidak pernah berhenti sejak kehadirannya 13 tahun lalu.
“Ekosistem e-commerce di Lazada membuka banyak peluang ekonomi yang terbuka bagi siapapun yang memang mau berusaha. Kolaborasi kami dengan banyak mitra strategis, termasuk diantaranya AHA Commerce, sejalan dengan misi Lazada untuk mempercepat pertumbuhan perekonomian digital di Indonesia, termasuk diantaranya dengan upaya pemberdayaan brand dan penjual lokal yang ada di Lazada. Baik itu brand yang baru ingin membuka tokonya di Lazada ataupun siap untuk tumbuh besar bersama Lazada, kami dan mitra strategis kami siap mendukung!” kata Stefan Winata, Chief Business Officer Lazada Indonesia.