Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ragam Cake dengan Cita Rasa Premium ala Suci Bakery Siap Mengguncang Lidahmu!

Ragam Cake dengan Cita Rasa Premium ala Suci Bakery Siap Mengguncang Lidahmu! Suci Bakery. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Bermula di tahun 2016 dan berlokasi di Jayapura, cerita Suci Bakery pun dimulai. Saat itu, Suci sebagai owner-nya terinspirasi untuk memulai usaha kuliner tersebut. Menu cake menjadi pilihan utama.

Cake menjadi panganan yang sangat cocok disajikan di pagi dan siang hari, di momen sakral atau hepi, menjadi andalan Suci Bakery. Apalagi jika di momen yang sakral, tak lengkap rasanya cake tidak disajikan untuk diri sendiri atau bersama keluarga. Ibaratnya, cake sudah menjadi menu wajib yang harus ada.

Tak hanya untuk pemanis yang dapat mengguncang lidah saat perayaan sebuah momen. Bahkan, kreasi cake juga bisa membawa kita bernostalgia akan masa lalu. Ya, marmer cake, menjadi pemantiknya. Apalagi, jika dihidangkan dengan teh atau kopi, vibes jadulnya makin terasa.

Berbicara mengenai marmer cake, Suci Bakery pun tak ketinggalan menyajikan cake tersebut. Selain itu, ada pula kreasi lainnya yang mampu mengguncang lidah pencinta kuliner yang wajib dicoba!

Cake Berbahan Dasar Premium suci bakeryKreasi cake dari Suci Bakery. ©2022 Merdeka.com

Beragam menu pre-order disajikan Suci Bakery untuk para pencinta kuliner, baik di Jayapura ataupun di kota-kota lain. Mulai dari marmer cake yang menjadi andalan, brownies panggang, hingga kue sus yang berbahan dasar premium.

Tak ingin mengecewakan pelanggannya, Suci Bakery memilih bahan dasar berkualitas premium agar cake buatannya mendapatkan tempat di hati para pencinta kuliner.

"Di sini, bahan dasarnya premium, seperti butter anchor dan wisjman," kata Suci.

Namun, para pencinta kuliner pun diberi pilihan. Pilihan pertama, mereka bisa memilih berbahan dasar berkualitas premium yang harganya akan sedikit lebih mahal karena bahan dasar yang sulit untuk didapatkan di Jayapura dan harganya pun sangat mahal.

Kedua, konsumen bisa memilih untuk di-mix dengan bahan dasar yang biasa, supaya mendapatkan harga yang terjangkau.

"Untuk konsumen, biasanya saya kasih dua pilihan, yang menggunakan butter anchor dan wisjman atau di-mix dengan margarin biasa," kata Suci.

"Tidak sedikit konsumen memilih di-mix untuk mendapatkan harga yang terjangkau. Kalau mereka memilih itu, saya kasih 50:50 perbandingannya," lanjutnya.

Suci Bakery pun membuka pre-order di luar Hari Minggu, karena ituday off-nya mereka. Dari Senin sampai Sabtu, mereka menerima orderan bagi siapapun yang ingin menikmati kreasi dari Suci Bakery. Bisa dibeli secara langsung atau dipesan H-2 untuk pemesanan sebuah acara dengan jumlah yang banyak.

"Bahkan, kalau hari raya seperti Natal dan Idul Fitri, saya buka pre-order satu bulan sebelum hari raya," kata Suci.

Ingin Buka Toko Sendiri suci bakeryKreasi menu Suci Bakery. ©2022 Merdeka.com

Dalam menjalankan sebuah usaha, apalagi usaha kuliner, tantangan pun tak mungkin dilepaskan begitu saja. Banyak tantangan yang akan datang silih berganti.

Entah itu dari sisi produksi hingga penjualan. Begitu pula yang dirasakan oleh Suci sebagai pemilik Suci Bakery. Yang menjadi tantangan terbesarnya adalah pesaing.

"Tantangannya ada, yang paling terasa sih, pesaing bakery lain semakin bertambah setiap harinya," ujar Suci.

"Selain itu, sekali lagi, bahan dasarnya yang sulit didapatkan di Jayapura ini," tambahnya.

Namun, tantangan tersebut selalu dilalui Suci dengan tekunnya selama 6 tahun ini. Ia bahkan memiliki harapan besar, ingin membuka toko bakery sendiri! Harapan Suci tersebut, bisa diwujudkan melalui Manisdansedap.com.

Platformini merupakan bagian dari KLY (KapanLagi Youniverse) sebagai Digital Media Network, platform ini hadir untuk memudahkan siapa saja menemukan dan memesan beragam menu PO di berbagai daerah.

Selain itu, ManisdanSedap.com juga membantu para pemilik UMKM dengan menampilkan jualan mereka sebagai 'etalase'. Dilengkapi tombol pembelian langsung menuju ke nomor whatsapp seller, pembeli mudah berinteraksi dan melakukan transaksi terpisah dari platform.

Mau semakin mudah mengenalkan produk kulinermu? Langsung aja gabung ke Manisdansedap.com sekarang juga! Tanpa dipungut biaya apapun alias gratis lho!

Yuk PO Sekarang di Manisdansedap! (mdk/fah)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Mencicipi Cake Sumenep, Hidangan Khusus Acara Pernikahan yang Tak Boleh Dilewatkan
Mencicipi Cake Sumenep, Hidangan Khusus Acara Pernikahan yang Tak Boleh Dilewatkan

Salah satu menu wajib dalam tradisi pesta pernikahan di Sumenep adalah cake. Begini kenikmatannya.

Baca Selengkapnya
Ramai Dikunjungi, Intip Rahasia Kedai Kue Pukis Viral di Jakarta Selatan
Ramai Dikunjungi, Intip Rahasia Kedai Kue Pukis Viral di Jakarta Selatan

Rasanya jajanan tradisional ini patut untuk dicicipi saat tengah berburu kudapan manis di wilayah Kuningan, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
Kisah Ahmad, Penjual Kue Tradisional dari Kontrakan Hingga Punya 32 Karyawan
Kisah Ahmad, Penjual Kue Tradisional dari Kontrakan Hingga Punya 32 Karyawan

Salah satu kunci keberhasilan Dapur Chaca adalah komitmen mereka terhadap kualitas.

Baca Selengkapnya
Serba-Serbi Cafe Bakery Paris Baguette, Mewarnai 27 Tahun Erajaya Group
Serba-Serbi Cafe Bakery Paris Baguette, Mewarnai 27 Tahun Erajaya Group

Paris Baguette menghadirkan cafe bakery ala Korea ke Indonesia. Yang ingin mencicipi sajian bakery seperti yang tersaji dalam drama Korea bisa langsung cus ya.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mencicipi Cita Rasa Jadul nan Klasik ala Toko Roti Gelora Jatinegara
FOTO: Mencicipi Cita Rasa Jadul nan Klasik ala Toko Roti Gelora Jatinegara

Berdiri sejak tahun 1950-an, Toko Roti Gelora menjadi salah satu toko butter cookies dan roti tertua di Jakarta.

Baca Selengkapnya
Apam Putih Bohai Khas Pandeglang, Kue yang Diburu saat Ramadan
Apam Putih Bohai Khas Pandeglang, Kue yang Diburu saat Ramadan

Kue kukus berwarna putih bertekstur lembut beraroma tape dan gurih yang dimakan dengan gula merah cair itu dikenal dengan nama kue apam putih khas Pandeglang.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Roti Bakar Legendaris di Bandung Sejak 1958, Ada Rasa Asin yang Laris Manis
Mencicipi Roti Bakar Legendaris di Bandung Sejak 1958, Ada Rasa Asin yang Laris Manis

Di sini pengunjung bisa menikmati sajian roti bakar legendaris sejak 1958 di kedai bernuansa vintage.

Baca Selengkapnya
Nostalgia di Toko Kue Lakker yang Legendaris di Bandung, Hadirkan Ragam Jajan Pasar Tradisional Sejak 1986
Nostalgia di Toko Kue Lakker yang Legendaris di Bandung, Hadirkan Ragam Jajan Pasar Tradisional Sejak 1986

Kue jadul di sana ditandai dengan label khusus sebagai bukti resepnya original sejak masa silam.

Baca Selengkapnya
Momen Sulit Bukan Berarti Pahit, Pandemi jadi Tonggak Awal Munculnya Lini Bakery
Momen Sulit Bukan Berarti Pahit, Pandemi jadi Tonggak Awal Munculnya Lini Bakery

Melayani pemesanan untuk berbagai acara, donat andalan Lini Bakery ini memiliki tekstur empuk yang bertahan hingga dua hari.

Baca Selengkapnya
Manfaatkan KUR, Warung Soeka Sukses Kembangkan Usaha Jadi Bakery Favorit di Sumenep
Manfaatkan KUR, Warung Soeka Sukses Kembangkan Usaha Jadi Bakery Favorit di Sumenep

Pandai memanfaatkan peluang menjadi salah satu kunci penting bagi keberhasilan suatu usaha.

Baca Selengkapnya
Kisah Toko Roti Sidodadi yang Legendaris di Bandung, Harganya Terjangkau Jadi Favorit Berbagai Kalangan
Kisah Toko Roti Sidodadi yang Legendaris di Bandung, Harganya Terjangkau Jadi Favorit Berbagai Kalangan

Toko roti ini sejak dulu sampai sekarang selalu ramai. Ini rahasinya.

Baca Selengkapnya
Dulu Jualan di Pinggir Jalan Sering Rugi saat Dikejar Satpol PP, Depot Nasi Campur di Surabaya Kini Punya 9 Cabang
Dulu Jualan di Pinggir Jalan Sering Rugi saat Dikejar Satpol PP, Depot Nasi Campur di Surabaya Kini Punya 9 Cabang

Depot ini dibangun dengan dedikasi tinggi satu keluarga

Baca Selengkapnya