Profil
George Smith Patton, Jr.
George Smith Patton, Jr. adalah seorang jendral di kesatuan Angkatan Darat Amerika Serikat yang terkenal berkat kehebatannya dalam memimpin Seventh United States Army dan Third United States Army dalam Perang Dunia ke II. Ia dilahirkan dalam keluarga yang memiliki sejarah dalam dunia militer. Hamper setiap lelaki dewasa di keluarganya memilih militer sebagai karir hidup mereka. tak berbeda dengan anggota keluarganya yang lain, Patton juga memiliki ambisi besar agar dapat terjun ke dalam dunia kemiliteran Amerika.
Setelah mengambil pendidikan umum di Stephen Clark’s School for Boys, pada tahun 1903 Patton bergabung ke dalam Virginia Military Institute selama satu tahun. Pada tanggal 03 Maret 1903, Patton dengan sukses lolos ujian masuk US Military Academy dan ditempatkan di West Point untuk menjalani pendidikan. Selama pendidikan, kemampuan Patton dalam olahraga dan keahlian fisik lainnya terlihat sangat menonjol daripada rekan-rekannya. Termasuk keahlian menembak, berpedang, menunggang kuda, renang, dan lainnya. Karena keahliannya dalam bermain pedang, ia digelari sebagai seorang ahli pedang dan diperintah untuk mengajar pedang di Mounted Service School.
Karir Patton di dunia militer melonjak dengan cepat setelah ia berhasil memimpin kemenangan pasukan Amerika di berbagai pertempuran. Selama karirnya, ia telah terlibat di banyak perang termasuk perang revolusi Meksiko, Perang Dunia I, dan juga Perang Dunia ke-II. Pada tahun 1917, Patton diangkat menjadi kapten dan diperintahkan untuk memimpin Korps Tank Amerika yang baru dibentuk pada saat itu.
Di bawah kepemimpinan Patton, Korps tank tersebut meraih kemenangan di berbagai pertempuran termasuk pertempuran tank terbesar pertama di Cambrai, Perancis, pada tahun 1917. Ia memimpin Korps tersebut hingga pada tahun 1920 saat Korps tersebut dibubarkan karena besarnya biaya yang mereka butuhkan. George Smith Patton, Jr. meninggal dalam tidurnya pada tanggal 21 Desember 1945 karena gagal jantung.
Riset dan analisis: Sony Anshar