Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

10 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami dengan Masker DIY

10 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami dengan Masker DIY 10 cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker DIY. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Jerawat merupakan masalah kulit yang sering terjadi baik pada pria maupun wanita. Bagi sebagian orang, jerawat bisa menjadi sangat menyebalkan karena bisa mengganggu penampilan yang berimbas pada kepercayaan diri seseorang. Belum lagi ditambah dengan noda atau bekas yang ditimbulkan oleh jerawat.

Berbagai macam cara dilakukan seseorang agar bekas jerawat bisa hilang. Bahkan terkadang, menghilangkan bekas jerawat membutuhkan waktu yang lebih lama dibandingkan ketika mengobati jerawat itu sendiri.

Banyak cara dapat dilakukan untuk menghilangkan jerawat dan bekas jerawat. Mulai dari rajin membersihkan dan mencuci muka, menggunakan berbagai macam masker dan skincare, hingga perawatan ke dokter. Namun, kita harus berhati-hati terhadap perawatan apa yang kita pilih untuk menghilangkan bekas jerawat yang ada di wajah. Jangan sampai memilih perawatan yang menggunakan bahan yang tidak aman bagi wajah.

Orang lain juga bertanya?

Daripada mengambil risiko, ada banyak alternatif cara untuk menghilangkan bekas jerawat dengan menggunakan bahan-bahan yang alami. Bahan-bahan tersebut sangat mudah ditemukan di sekitar kita. Salah satu cara yang paling mudah adalah dengan membuat masker DIY menggunakan bahan-bahan tersebut. Masker DIY bisa menjadi cara untuk melakukan perawatan bekas jerawat dengan mudah dan mengasyikkan. Dilansir dari berbagai sumber, berikut macam-macam masker DIY dari bahan alami yang sangat mudah untuk dibuat :

Masker Putih Telur dan Madu

10 cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker diy

2020 Merdeka.com/ fimela.com

Di dalam putih telur terdapat enzim paling kuat yang bernama lisozim. Enzim ini jika bekerja bersama dengan asam amino lain akan berfungsi untuk membunuh bakteri. Selain itu, putih telur memiliki sifat anti-inflamasi yang bagus untuk melawan jerawat.

Sedangkan madu bersifat antiseptik alami yang dapat menenangkan dan menyembuhkan kulit. Madu dapat memulihkan peradangan dan kemerahan, serta menyamarkan bekas luka. Perpaduan putih telur dan madu sangat bagus untuk digunakan sebagai masker yang dapat menghilangkan bekas jerawat.

Bahan membuat masker:2-3 sdm madu1 butir telur ambil bagian putihnya

Cara membuat masker:Campur madu dan putih telur hingga rata

Cara pemakaian:Bersihkan wajah sebelum tidur, kemudian oleskan masker putih telur-madu pada seluruh wajah. Biarkan semalam suntuk lalu cuci bersih masker dengan air hangat pada pagi harinya.

Masker Kunyit dan Pisang

10 cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker diy

2020 Merdeka.com/fimela.com

Kandungan kurkumin pada kunyit bagus untuk mengatasi jerawat yang meradang. Sementara pisang sangat kaya vitamin E, antioksidan, dan potassium yang akan membuat wajah lembap, kenyal, dan cerah.

Bahan membuat masker:1 sdm bubuk kunyit1 buah pisang ukuran sedang1 sdm soda kue

Cara membuat masker:Campur semua bahan hingga tercampur rata

Cara pemakaian:Bersihkan wajah, kemudian oleskan masker pada wajah hingga merata. Tunggu selama sekitar 15 menit. Bilas dengan air hangat. Lakukan secara teratur.

Masker Lemon

10 cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker diy

2020 Merdeka.com/fimela.com

Lemon kaya akan vitamin C. Vitamin C atau asam askorbat sering digunakan dalam banyak produk perawatan kulit. Vitamin C adalah bahan antipenuaan dan antioksidan yang luar biasa. Pasalnya, vitamin C dapat membantu melawan radikal bebas yang menyebabkan peradangan, mencerahkan kulit, dan mengurangi bekas kerutan di wajah dan bekas jerawat.

Bahan membuat masker:1 buah lemon

Cara pemakaian:Belah buah lemon menjadi 2 bagian, dan peras. Oleskan air perasan lemon pada bekas jerawat. Diamkan sampai kering.Bilas wajah dengan air bersih, lalu gunakan pelembap untuk menjaga kelembapan kulit.

Masker Ampas Teh

10 cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker diy

2020 Merdeka.com/fimela.com

Zat katekin dalam teh hijau berperan sebagai agen antibakteri yang membantu melawan bakteri penyebab jerawat. Katekin bahkan membantu mengatur ketidakseimbangan hormon dalam tubuh, sebagai salah satu penyebab utama munculnya jerawat. Selain itu, kandungan anti-inflamasi dari teh hijau membantu mengurangi kemerahan dan peradangan yang disebabkan oleh jerawat.

Bahan membuat masker:ampas teh secukupnya

air secukupnya

Cara membuat masker:Ambil ampas teh dan campurkan dengan sedikit air sampai berbentuk seperti masker.

Cara pemakaian:Bersihkan wajah. Oleskan secara merata di bagian wajah yang berjerawat. Diamkan selama 10 sampai 15 menit, lalu bilas dengan air dingin.

Masker Lidah Buaya

10 cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker diy

2020 Merdeka.com/fimela.com

Lidah buaya banyak digunakan dalam berbagai kosmetik dan krim kecantikan. Gel bening lidah buaya juga aman untuk diaplikasikan langsung ke kulit. Karena punya efek mendinginkan kulit, lidah buaya sangat baik untuk meredakan peradangan.

Selain itu, lidah buaya juga mengandung zat yang dapat mempercepat pembentukan kolagen yang baik untuk menghilangkan bekas jerawat.

Bahan membuat masker:Sepotong lidah buaya, ambil daging buahnya

Cara membuat masker:Haluskan daging buah lidah buaya, Anda bisa menggunakan blender

Cara pemakaian:Oleskan lidah buaya pada wajah atau area yang berjerawat. Biarkan 3-5 menit. Bilas dengan air bersih. Lakukan perawatan secara teratur

Masker Pepaya

10 cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker diy

2020 Merdeka.com/liputan6.com

Kandungan vitamin A dan papain yang tinggi dalam buah pepaya menjadikan daging buah ini bagus digunakan untuk eksfoliasi. Zat ini juga bagus untuk menghilangkan kusam dan bekas jerawat.

Bahan membuat masker:Buah pepaya yang sudah dipotong kecil3-4 sdm susu

Cara membuat masker:Haluskan buah pepaya dan campur dengan sedikit susu

Cara pemakaian:Oleskan pepaya lumat tadi diseluruh bagian wajah. Diamkan masker selama 15 menit, kemudian bilas wajah hingga bersih.

Masker Alpukat

10 cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker diy

2020 Merdeka.com/liputan6.com

Alpukat banyak mengandung vitamin E yang sangat bagus untuk kulit dan bisa meredakan peradangan yang terjadi pada jerawat. Masker alpukat sangat bagus untuk menghilangkan bekas jerawat yang menghitam dan merawat kulit berminyak.

Bahan membuat masker: bagian alpukat1 sdm madu

Cara membuat masker:Haluskan alpukat, kemudian campur dengan madu hingga rata

Cara pemakaian:Bersihkan wajah, kemudian oleskan masker pada wajah hingga rata. Tunggu hingga 15 menit atau sampai kering. Bilas dengan air hangat

Masker Blueberry

10 cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker diy

2020 Merdeka.com/klikdokter.com

Buah blueberry memiliki kandungan yang bermanfaat untuk menghilangkan bekas jerawat. Senyawa tersebut di antaranya vitamin B1, B2, B3, B6, vitamin C, vitamin E, vitamin K, dan antioksidan.

Bahan membuat masker:Buah blueberry secukupnya

Cara membuat masker:Cuci bersih blueberry, lalu tumbuk hingga halus

Cara pemakaian:Oleskan pada bekas jerawat. Diamkan selama 20 menit, dan bilas bersih.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, ulang cara di atas 2-3 kali dalam seminggu.

Masker Minyak Zaitun

10 cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker diy

2020 Merdeka.com/liputan6.com

Minyak zaitun mengandung vitamin E dan antioksidan yang cukup tinggi. Dua kandungan ini ampuh dalam menghilangkan bekas jerawat. Wajah juga terasa lebih halus.

Bahan membuat masker:1-2 sdt minyak zaitun

Cara pemakaian:Oleskan pada permukaan wajah hingga merata. Diamkan selama 15-20 menit, kemudian bilas hingga bersih.

Masker Kayu Manis

10 cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker diy

2020 Merdeka.com/liputan6.com

Bubuk kayu manis memiliki manfaat besar untuk mengatasi bekas jerawat. Kandungan antimikroba yang terdapat dalam kayu manis ternyata bisa membantu mengatasi masalah jerawat termasuk memudarkan bekasnya.

Bahan membuat masker:1 sdt bubuk kayu manis1 sdt madu

Cara membuat masker:Campurkan satu sendok teh bubuk kayu manis dengan madu, kemudian aduk merata.

Cara pemakaian:Setelah membersihkan wajah, oleskan pada bagian bekas jerawat sebelum tidur. Keesokan harinya, bilas saja menggunakan air bersih.

(mdk/far)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cara Menghilangkan Jerawat dengan Cepat dan Mudah, Cuma Pakai Tanaman Alami
Cara Menghilangkan Jerawat dengan Cepat dan Mudah, Cuma Pakai Tanaman Alami

Jerawat memang banyak menjadi masalah bagi penampilan. Baik anak muda maupun yang sudah tua pastinya akan kesal dan tak pede jika ada jerawat di wajahnya.

Baca Selengkapnya
Doa untuk Jerawat agar Cepat Hilang, Pahami Juga Penyebabnya
Doa untuk Jerawat agar Cepat Hilang, Pahami Juga Penyebabnya

Doa menjadi salah satu cara untuk mencari ketenangan batin dan berharap kesembuhan dari jerawat.

Baca Selengkapnya
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami, 15 Bahan Ini Ampuh Hilangkan Jerawat dalam Semalam
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat secara Alami, 15 Bahan Ini Ampuh Hilangkan Jerawat dalam Semalam

Jerawat bukan hanya masalah kulit, tetapi juga masalah percaya diri. Ternyata, ada banyak cara alami untuk mengatasi bekas jerawat dengan bahan alami.

Baca Selengkapnya
Doa Jerawat dan Bekasnya yang Sesuai dengan Ajaran Islam, Berikut Bacaan dan Terjemahannya
Doa Jerawat dan Bekasnya yang Sesuai dengan Ajaran Islam, Berikut Bacaan dan Terjemahannya

Merdeka.com merangkum informasi tentang doa jerawat dan bekasnya yang sesuai dengan ajaran agama Islam.

Baca Selengkapnya
5 Cara Efektif Atasi Masalah Bekas Jerawat yang Mengganggu
5 Cara Efektif Atasi Masalah Bekas Jerawat yang Mengganggu

Sejumlah cara berikut bisa bantu hilangkan bekas jerawat dengan efektif.

Baca Selengkapnya
Mitos Jerawat yang Banyak Berkembang, Ketahui Pula Faktanya
Mitos Jerawat yang Banyak Berkembang, Ketahui Pula Faktanya

Memahami perbedaan antara fakta dan mitos sangat penting agar bisa menangani jerawat dengan benar.

Baca Selengkapnya
Doa Menyembuhkan Jerawat, Perlu Diamalkan
Doa Menyembuhkan Jerawat, Perlu Diamalkan

Doa menyembuhkan jerawat ini bisa diamalkan untuk memohon kesembuhan pada Allah SWT.

Baca Selengkapnya
7 Jus Sehat untuk Atasi Jerawat, Ketahui Manfaat Kandungannya
7 Jus Sehat untuk Atasi Jerawat, Ketahui Manfaat Kandungannya

Konsumsi jus buah dan sayur dapat membantu meredakan jerawat.

Baca Selengkapnya
Doa Jerawat dan Bekasnya dalam Islam, Amalkan Saat Butuh
Doa Jerawat dan Bekasnya dalam Islam, Amalkan Saat Butuh

Selain berupaya menyembuhkan jerawat dengan produk perawatan wajah, Anda juga bisa membarenginya dengan membaca doa jerawat.

Baca Selengkapnya
Ups, Jerawat Meninggalkan Bekas Menghitam! Gimana Cara Mengatasinya Ya?
Ups, Jerawat Meninggalkan Bekas Menghitam! Gimana Cara Mengatasinya Ya?

Lakukan perawatan yang tepat untuk mengatasi noda hitam bekas jerawat.

Baca Selengkapnya
Cara Menghilangkan Komedo di Hidung dengan Efektif, Salah Satunya Atur Pola Makan
Cara Menghilangkan Komedo di Hidung dengan Efektif, Salah Satunya Atur Pola Makan

Cara menghilangkan komedo di hidung dengan memperhatikan beberapa hal ini.

Baca Selengkapnya
5 Penyebab Munculnya Jerawat di Badan yang Jarang Disadari
5 Penyebab Munculnya Jerawat di Badan yang Jarang Disadari

Penyebab jerawat punggung dan cara mencegahnya yang penting diketahui.

Baca Selengkapnya