Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

3 Dampak Buruk Konsumsi Obat Nyeri untuk Kesehatan, Jangan Konsumsi Jangka Panjang

3 Dampak Buruk Konsumsi Obat Nyeri untuk Kesehatan, Jangan Konsumsi Jangka Panjang Ilustrasi obat kanker. ©Shutterstock.com/ Tish1

Merdeka.com - Nyeri merupakan pengalaman tidak menyenangkan yang berasal dari respons fisik maupun psikologis terhadap jejas atau lecet. Menurut The International Association for the Study of Pain (IASP), nyeri merupakan pengalaman sensorik dan motorik yang tidak menyenangkan sehubungan dengan kerusakan jaringan baik aktual maupun potensial atau yang digambarkan dalam bentuk kerusakan tersebut.

Biasanya orang yang mengalami nyeri akan diberikan obat pereda nyeri untuk mengurangi rasa sakit. Ada berbagai jenis obat pereda nyeri atau sering juga disebut analgetik yang memiliki keunggulan dan efek samping masing-masing. Sebelum mengonsumsi obat tersebut, penting untuk memahami efek samping yang ditimbulkan terutama bila kamu berencana mengonsumsinya dalam jangka panjang.

Beberapa obat pereda nyeri yang biasa dikonsumsi adalah ibuprofen dan asam mefenamat. Sebaiknya obat-obatan tersebut diminum dengan resep dokter untuk menghindari efek samping yang berbahaya.

Berikut ini informasi lengkap mengenai 3 dampak buruk konsumsi obat nyeri untuk kesehatan yang telah dirangkum merdeka.com melalui liputan6.com dan hellosehat.

1. Efek Samping NSAID Termasuk Ibuprofen

Obat ibuprofen yang kerap digunakan untuk menghilangkan rasa sakit ternyata memiliki risiko meningkatkan serangan jantung hingga 31 persen. Sebuah studi di Denmark meneliti hal tersebut selama 10 tahun antara 2001-2010 dengan melibatkan 30 ribu pasien. Data kemudian dikumpulkan, termasuk untuk semua resep yang ditebus untuk obat Non Steroud Anati-Inflammatory (NSAID) dari apotek Denmark sejak 1995.

Golongan NSAID termasuk ibuprofen diklofenak, naproxen, rofecoxib, dan celecoxib. Studi menunjukkan, dari 28.947 pasien, ada lebih dari 3.300 yang mengonsumsi golongan NSAID hingga 30 hari. NSAID yang paling sering digunakan adalah ibuprofen dan diklofenak, yang biasanya beroperasi di bawah nama dagang Nurofen dan Voltaren.

Risiko serangan jantung tertinggi adalah mereka yang menggunakan diclofenac (51 persen). Sedangkan ibuprofen dikaitkan dengan 31 persen peningkatan risiko jantung. Diperkirakan, NSAID dapat menyebabkan penyempitan arteri yang mengontrol aliran darah ke jantung, pembekuan darah dan peningkatan tekanan darah.

2. Efek Samping Asam Mefenamat

Asam mefenamat pada dasarnya merupakan obat pereda nyeri yang sama seperti lainnya, yang berpotensi menyebabkan efek samping. Ada beberapa efek samping yang umum terjadi saat kamu mengonsumsi asam mafenamat, yakni:

  • Nyeri ulu hati
  • Gangguan pencernaan
  • Hilang nafsu makan
  • Mual dan muntah
  • Sakit kepala
  • Mengantuk dan kelelahan
  • Kamu dapat menghentikan pemakaian obat dan segera menghubungi dokter apabila mengalami efek samping yang lebih serius seperti sariawan, diare, kotoran berwarna hitam atau berdarah, dan muntah darah.

    3. Efek Samping Paracetamol

    Paracetamol digunakan untuk mengatasi nyeri tingkat ringan hingga sedang seperti demam atau sakit kepala. Namun, terlalu sering memberikan obat parasetamol menempatkan seseorang pada masalah kesehatan yang lebih serius di kemudian hari, kata spesialis anak dari University College London.

    Tanpa kita sadari, mengobati demam ringan menggunakan parasetamol bisa berakibat pada risiko yang lebih besar mengembangkan asma, ginjal, jantung, dan meningkatkan risiko kerusakan hati.

    Alastair Sutcliffe merupakan peneliti dari universitas tersebut menjelaskan, penggunaan parasetamol berlebih telah terbukti dapat meningkatkan risiko-risiko yang disebutkan tadi.Maka itu, Backing Sutcliffe dari Royal Pharmaceutical Society (RPS) mengimbau agar siapa saja terutama para orangtua lebih cerdik dan lebih tahu kapan harus memberikan anak obat berbasis parasetamol.

    Pada saat mendeteksi demam, orangtua juga diminta untuk tidak mengandalkan termometer saja yang mungkin tidak akurat. Perhatikan juga kondisi tubuhnya, apakah lesu atau tidak.

    Dokter anak Ellie Cannon menyarankan orang tua mengobati demam anak dengan menjaga mereka terhindar dari dehidrasi dan memberi obat penghilang rasa sakit jika anak merasa tidak nyaman dan tertekan. Dengan catatan baca petunjuk terlebih dahulu dan pastikan dosis yang tepat agar tidak terjadi risiko yang tidak diinginkan. (mdk/nof)

    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Deretan Obat-Obatan yang Sering Disalahgunakan Waspadai Bahaya dari Penggunaannya
    Deretan Obat-Obatan yang Sering Disalahgunakan Waspadai Bahaya dari Penggunaannya

    Beberapa obat kerap disalahgunakan dan dikonsumsi bukan untuk tujuan pengobatan.

    Baca Selengkapnya
    30 Kata-Kata Poster tentang Narkoba, Bantu Orang Sekitar Berjuang Lawan Kecanduan
    30 Kata-Kata Poster tentang Narkoba, Bantu Orang Sekitar Berjuang Lawan Kecanduan

    Narkoba dianggap sebagian orang dapat menenangkan pikiran. Namun nyatanya jika dikonsumsi jangka panjang memiliki efek yang sangat membahayakan.

    Baca Selengkapnya
    Efek Samping Daun Kratom untuk Kesehatan, Perlu Diwaspadai
    Efek Samping Daun Kratom untuk Kesehatan, Perlu Diwaspadai

    dikonsumsi secara berlebihan, daun kratom memiliki beberapa efek samping bagi tubuh.

    Baca Selengkapnya
    Cara Melihat Dosis Obat dengan Benar, Penting Diperhatikan
    Cara Melihat Dosis Obat dengan Benar, Penting Diperhatikan

    Memperhatikan dosis obat adalah hal penting yang harus dilakukan.

    Baca Selengkapnya
    9 Jenis Obat yang Miliki Efek Samping Membuat Tekanan Darah Jadi Tinggi, Jangan Langsung Cemas!
    9 Jenis Obat yang Miliki Efek Samping Membuat Tekanan Darah Jadi Tinggi, Jangan Langsung Cemas!

    Sejumlah jenis obat memiliki efek samping yang bisa membuat tekanan darah jadi tinggi.

    Baca Selengkapnya
    9 Efek Samping Konsumsi Pil KB, Pilih Alat Kontrasepsi dengan Cermat
    9 Efek Samping Konsumsi Pil KB, Pilih Alat Kontrasepsi dengan Cermat

    Penting untuk memahami potensi dampak negatif dari penggunaan pil ini untuk membuat keputusan yang tepat mengenai metode kontrasepsi yang paling sesuai.

    Baca Selengkapnya
    Miris Pengasuh di Surabaya Cekoki Obat Keras Agar Anak Asuhan Terlihat Gemuk, Ini Efek Jangka Panjangnya
    Miris Pengasuh di Surabaya Cekoki Obat Keras Agar Anak Asuhan Terlihat Gemuk, Ini Efek Jangka Panjangnya

    Obat-obatan tersebut dikonsumsi cukup lama dan dilakukan secara terus menerus.

    Baca Selengkapnya
    Minum Jamu Setiap Hari? Ini Dampak dan Manfaat yang Didapat
    Minum Jamu Setiap Hari? Ini Dampak dan Manfaat yang Didapat

    Jamu memiliki banyak manfaat untuk tubuh, tapi perlu diperhatikan juga batas konsumsinya supaya tidak mempengaruhi kesehatan

    Baca Selengkapnya
    Dokter Ingatkan Agar Tidak Mengonsumsi Obat Nyeri Selama Lebih dari 15 Hari
    Dokter Ingatkan Agar Tidak Mengonsumsi Obat Nyeri Selama Lebih dari 15 Hari

    Kendati mengalami rasa nyeri dan sakit kepala yang tak kunjung hilang, dokter menyarankan untuk membatasi waktu konsumsi obat nyeri.

    Baca Selengkapnya
    7 Kondisi yang Bisa Langsung Muncul pada Tubuh saat Kebanyakan Minum Kopi
    7 Kondisi yang Bisa Langsung Muncul pada Tubuh saat Kebanyakan Minum Kopi

    Konsumsi kopi dalam jumlah berlebih bisa memunculkan sejumlah kondisi bagi tubuh.

    Baca Selengkapnya
    Efek Samping Penggunaan Steroid Jangka Panjang, Penting Diwaspadai
    Efek Samping Penggunaan Steroid Jangka Panjang, Penting Diwaspadai

    Steroid, khususnya anabolic steroids, adalah senyawa sintetis yang mirip dengan hormon testosteron, yang dapat meningkatkan massa otot dan kekuatan fisik.

    Baca Selengkapnya