Jadi Beno di Sinetron Cinta Setelah Cinta, Ini Potret Philip de May dan Istri
Philip de May menjadi salah satu artis yang bermain dalam sinetron Cinta Setelah Cinta. Ini potret Philip de May dan istri yang jarang tersorot.

Philip de May menjadi salah satu artis yang bermain dalam sinetron Cinta Setelah Cinta. Ini potret Philip de May dan istri yang jarang tersorot.

Jadi Beno di Sinetron Cinta Setelah Cinta, Ini Potret Philip de May dan Istri
Sosok Philip de May
Philip de May merupakan pesinetron yang dikenal namanya sejak bermain dalam sinetron Anak Jalanan pada tahun 2015 lalu. Sejak saat itu, namanya kian dikenal dan laris di dunia akting. Kini ia diketahui tengah bermain dalam sinetron Cinta Setelah Cinta dan memerankan tokoh bernama Beno.
Instagram.com

Di tahun 2022 lalu, Philip de May bertemu seorang wanita bernama Bunga Citra Lestari. Karena saling suka, akhirnya keduanya memutuskan menjalin hubungan asmara. Sejak pacaran, Bunga juga kerap menemani kekasihnya syuting.
Seperti anak muda yang sedang dimabuk asmara, keduanya kerap memamerkan kebersamaan mereka. Philip dan Bunga juga kerap liburan bersama ke berbagai tempat indah di Indonesia.


Setelah cukup lama berpacaran, keduanya pun yakin untuk melanjutkan hubungan ke jenjang yang lebih serius. Mereka pun mempersiapkan berbagai berkas pernikahan, salah satunya pas foto berlatar biru ini.

Menikah
Setelah kurang lebih setahun menjalin hubungan asmara, Philip akhirnya menikahi kekasihnya pada Februari 2023 lalu. Mereka menggelar pernikahan dengan intim dan hanya dihadiri keluarga dan sahabat.

Lebaran Pertama Jadi Suami Istri
Baru menikah di awal tahun, momen Lebaran yang lalu pun menjadi momen Lebaran pertama bagi mereka sebagai suami istri. Dalam potret ini, keduanya tampak bahagia karena bisa merayakan Lebaran bersama.

Mesra
Kini, keduanya sering memamerkan kemesraan di media sosial masing-masing. Mereka juga kerap pergi berdua ke berbagai tempat indah layaknya saat masih berpacaran.