Suku Bangsa adalah Pembeda Suatu Golongan Sosial, Berikut Penjelasannya
Merdeka.com - Indonesia merupakan negara kepulauan yang memiliki beragam suku bangsa, bahasa dan budaya. Keragaman tersebut membuat Indonesia menjadi salah satu negara besar dengan beragam potensi. Salah satu tantangan besar yang dihadapi bangsa Indonesia adalah mempertahankan persatuan dan kesatuan bangsa di tengah keragaman tersebut.
Tentu saja, hal itu bukanlah sesuatu yang mudah. Kerjasama yang baik dan saling menghormati jadi salah satu kunci terciptanya kehidupan yang rukun dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Meskipun keragaman suku bangsa di Indonesia sudah jadi pengetahuan umum, namun sayangnya masih banyak orang yang belum mengerti apa itu suku bangsa. Padahal memahami pengertian suku bangsa bisa jadi bekal kuat untuk kamu lebih memahami keragaman di Indonesia.
Lebih jauh berikut ini informasi lengkap mengenai suku bangsa adalah pembeda suatu golongan sosial, lengkap dengan penjelasannya telah dirangkum merdeka.com melalui media.neliti.com dan berbagai sumber lainnya.
-
Kenapa Ras di Indonesia begitu beragam? Beragam ras di Indonesia ini menjadikan Tanah Air memiliki beraneka ragam suku bangsa, agama dan budaya.
-
Bagaimana Bhineka Tunggal Ika terwujud dalam kehidupan bangsa Indonesia? Selain menjadi semboyan dan simbol, Bhineka Tunggal Ika juga menjadi identitas bangsa Indonesia yang plural. Apalagi Bangsa Indonesia terdiri dari beragam suku, budaya dan bahasa yang berbeda.Lantas sebenarnya apa arti Bhineka Tunggal Ika dan dari mana sejarah asal usul katanya?
-
Mengapa Indonesia punya pulau terbanyak? Berdasarkan Undang-Undang No 6 Tahun 1996 tentang Perairan Indonesia,terdapat lebih kurang 17.508 pulau di negeri ini.
-
Apa contoh kalimat fakta tentang Indonesia? Contoh dari kalimat fakta khusus adalah 'Jakarta adalah ibu kota Indonesia.' Meskipun ini adalah fakta saat ini, bisa saja berubah di masa depan jika ada keputusan resmi yang memindahkan ibu kota.
-
Bahasa apa yang menjadi pemersatu bangsa Indonesia? Bangsa Indonesia menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional dari ujung barat hingga timur Indonesia. Meski memiliki ribuan budaya dari suku dan etnis yang berbeda, keberadaan Bahasa Indonesia menjadi pemersatu dan dipahami oleh semua masyarakat Indonesia.
-
Bagaimana cara menjaga keberagaman budaya di Indonesia? Satu di antara cara menjaga keberagaman sosial budaya adalah dengan menerapkan toleransi antarkelompok masyarakat.
Suku Bangsa adalah
Suku bangsa adalah suatu golongan manusia yang mengidentifikasi dirinya dengan sesama berdasarkan garis keturunan yang dianggap sama dengan merujuk ciri khas seperti budaya, bangsa, bahasa, agama, dan perilaku. Suku bangsa adalah golongan sosial yang dibedakan dari golongan-golongan sosial lainnya, karena mempunyai ciri-ciri yang paling mendasar dan umum yang berkaitan dengan asal usul, tempat asal, serta kebudayaannya.
Selain itu, suku bangsa adalah suku sosial yang khusus dan bersifat askriptif atau ada sejak lahir, yang sama coraknya dengan golongan umur dan jenis kelamin. Indonesia dikenal bangsa dengan banyak suku bangsa, dan menurut statistik hampir mencapai 300 suku bangsa. Setiap suku mempunyai adat istiadat, tata kelakuan, dan norma yang berbeda. Namun demikian beragam bangsa ini mampu mengintegrasikan dalam suatu negara Indonesia untuk mencapai tujuan masyarakat yang adil dan makmur.
Sementara itu, identitas nasional dalam aspek suku bangsa adalah adanya suku bangsa yang majemuk atau aneka ragam. Majemuk atau aneka ragam suku bangsa dimaksud adalah terlihat dari jumlah suku bangsa lebih kurang 300 suku bangsa dengan bahasa dan dialek yang berbeda.
Pengelompokan Suku Bangsa
Menurut ilmu sosiologi suku bangsa dapat dikelompokkan melalui dua hal yakni pertama garis keturunan berupa garis keturunan ayah, garis keturunan ibu dan garis keturunan ayah dan ibu. Kedua berdasarkan suku bangsa campuran.
Adapun penjelasannya adalah sebagai berikut :
1. Garis KeturunanGaris keturunan, garis keturunan menjadi faktor utama bagi suku bangsa. Dalam praktiknya dikenal tiga macam pendekatan garis keturunan yang biasa dilakukan, yaitu :
2. Suku Bangsa CampuranSuku bangsa campuran, suku bangsa ini terjadi dengan adanya percampuran antar ras yang mendiami satu kawasan atau wilayah tertentu. Contohnya yaitu suku Peranakan yang merupakan percampuran antar ras Tionghoa dengan Melayu.
Nama-Nama Suku Bangsa di Indonesia
Setelah mengetahui suku bangsa adalah suatu golongan sosial, serta bagaimana pengelompokkan suku bangsa. Maka berikut ini kamu juga perlu tahu mengenai nama-nama suku bangsa di Indonesia.
Adapun nama-nama suku bangsa di Indonesia adalah :
Suku Kubu dari Sumatera (Jambi)Suku Sakai dari SumateraSuku Alas dari SumateraSuku Devayan dari SumateraSuku Haloban dari SumateraSuku Kluet dari SumateraSuku Lekon dari SumateraSuku Pakpak dari SumateraSuku Sigulai dari SumateraSuku Singkil dari SumateraSuku Tamiang dari SumateraSuku Aneuk Jamee dari Sumatera (Aceh)Suku Nias dari SumateraSuku Mentawai dari SumateraSuku Laut dari SumateraSuku Belitung dari SumateraSuku Bangka dari SumateraSuku Anak Dalam dari SumateraSuku Kayu Agung dari SumateraSuku Palembang dari SumateraSuku Banjar dari KalimantanSuku Kutai dari KalimantanSuku Berau dari KalimantanSuku Paser dari KalimantanSuku Bali dari BaliSuku Loloan dari BaliSuku Bima dari Nusa Tenggara BaratSuku Sumbawa dari Nusa Tenggara BaratSuku Boti dari Nusa Tenggara TimurSuku Bunak dari Nusa Tenggara TimurSuku Manggarai dari Nusa Tenggara TimurSuku Sikka dari Nusa Tenggara TimurSuku Sumba dari Nusa Tenggara TimurSuku Rote dari Nusa Tenggara TimurSuku Ngada dari Nusa Tenggara TimurSuku Ende dari Nusa Tenggara TimurSuku Gorontalo dari Sulawesi UtaraSuku Kaidipang dari Sulawesi UtaraSuku Minahasa dari Sulawesi UtaraSuku Mongondow dari Sulawesi UtaraSuku Sangir dari Sulawesi UtaraSuku Bungku dari Sulawesi TengahSuku Balaesang dari Sulawesi TengahSuku Balantak dari Sulawesi TengahSuku Wakatobi dari Sulawesi TenggaraSuku Fordata dari MalukuSuku Mamale dari MalukuSuku Nuaulu dari MalukuSuku Morotai dari MalukuSuku Halmahera dari MalukuSuku Wemale dari MalukuSuku Wai Apu dari MalukuSuku Ternate dari MalukuSuku Tidore dari MalukuSuku Seram dari MalukuSuku Sawai dari MalukuSuku Aero dari Papua (mdk/nof)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Indonesia adalah negara dengan keragaman yang majemuk.
Baca SelengkapnyaBukan hanya bagi penduduknya saja, Indonesia punya sederet fakta yang menarik bagi masyarakat dunia.
Baca SelengkapnyaSebagai alat komunikasi, Bahasa Indonesia menjadi sarana utama dalam berinteraksi dan berkomunikasi antar daerah di seluruh Indonesia.
Baca SelengkapnyaBerikut lima ras di Indonesia beserta ciri-ciri dan persebarannya.
Baca SelengkapnyaFestival Kebangsaan yang digelar di Gedung Seni Budaya (Gesibu) Blambangan.
Baca SelengkapnyaAkultruasi adalah wujud perkembangan budaya yang dinamis.
Baca SelengkapnyaKeberagaman suku, ras, dan agama menjadi isu sensitif semenjak praktik politik identitas mulai digunakan oleh para elit politik dalam kampanye-kampanyenya.
Baca Selengkapnya