Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tak Banyak Berubah, Ini 6 Potret Soleh Solihun dari Masa ke Masa

Tak Banyak Berubah, Ini 6 Potret Soleh Solihun dari Masa ke Masa Soleh Solihun. Instagram-solehsolihun

Merdeka.com - Penikmat dunia hiburan Tanah Air tentu sudah tidak asing lagi dengan sosok Soleh Solihun. Namanya mulai dikenal setelah tampil sebagai komika di panggung stand up comedy. Sempat berkarier sebagai jurnalis, pria kelahiran Bandung ini juga melebarkan sayapnya ke dunia seni peran.

Soleh juga dikenal cukup aktif menggunakan media sosial. Ia kerap membagikan aktivitas sehari-harinya di akun Instagram pribadinya. Tak hanya itu, Ia juga kerap mengunggah potret lawasnya yang sukses mencuri perhatian warganet.

Berikut 6 potret Soleh Solihun dari masa ke masa.

1. Potret Masa Kecil Soleh Solihun

solehsolihun

Instagram-solehsolihun

Dalam salah satu unggahan di akun instagram pribadinya, pria kelahiran 2 Juni 1979 ini memperlihatkan potret lawas masa kecilnya. Ia terlihat tengah duduk di kursi sambil memegang alat tulis. 

"Ya? Ada yang bisa saya bantu?" tulis Soleh.

2. Awal Kuliah

solehsolihun

Instagram-solehsolihun

Kini terlihat punya tubuh berisi, Soleh Solihun ternyata pernah memiliki tubuh yang kurus saat duduk di bangku kuliah. Saat itu pemeran Koasasi dalam film Manusia Setengah Salmon ini tampil dengan gaya rambut belah tengah yang menjadi tren.  

"Tahun 1999. Di antara fase mamang-mamang selama kuliah, pernah ada masanya kelihatan agak sedikit muda. Potong rambut dan kumis ternyata cukup membawa pengaruh. Haha," tulis Soleh Solihun.

3. Aktif di Kampus

solehsolihun

Instagram-solehsolihun

Selama menempuh pendidikan di bangku perguruan tinggi, pria yang kini berusia 41 tahun ini rupanya cukup aktif di kegiatan kampus. Hobi menulis, Ia pun memilih untuk bergabung sebagai anggota pers mahasiswa.  

"Beberapa hari lalu, posting foto versi rekonstruksi masa kuliah buat kepentingan film. Nah, ini versi aslinya. Haha. Foto ketika KKN tahun 2000," tulis Soleh Solihun. 

4. Tampil Nyentrik

solehsolihun

Instagram-solehsolihun

Gaya penampilan Soleh Solihun memang selalu terlihat unik. Tampil dengan jaket kulit berwarna hitam, celana jeans, dan rambut gondrong, penampilannya saat tampil sebagai anak band ini berhasil mencuri perhatian.

"Tahun 2001, pertama kali merasakan manggung bersama band. Diajak @dowdy.boi buat nyanyi “The KKK Took My Baby Away” nya The Ramones bareng bandnya The Real Enemy, karena saya selalu make jaket kulit, gondrong dan berkacamata. Haha," tulis Soleh Solihun.

5. Stand Up Comedy Pertama

solehsolihun

Instagram-solehsolihun

Sempat menjadi jurnalis dan penyiar radio, pada 2010 lalu Soleh Solihun memulai kariernya sebagai komika yang kemudian membuka jalannya di dunia hiburan. Melalui panggung komedi tunggal ini, namanya mulai dikenal oleh masyarakat luas hingga saat ini.   

"Ini dari momen pertama kalinya saya stand-up, Agustus (atau September saya lupa tepatnya) 2010. Di sebuah acara off air Global Radio Jakarta," tulis Soleh Solihun.

6. Penampilan Soleh Solihun Saat Ini

solehsolihun

Instagram-solehsolihun

Di usianya yang sudah kepala empat, penampilan pria yang pernah mendapatkan penghargaan dari Anugerah Adiwarta Sampoerna ini tidak banyak berubah.

Ia selalu tampil elegan dengan ciri khasnya mengenakan jaket di berbagai kesempatan.   (mdk/mif)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP