Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Aksi petugas kebersihan, langsung garap sampah usai Salat Id

Aksi petugas kebersihan, langsung garap sampah usai Salat Id tempat pembuangan sampah. ©2017 merdeka.com/nur habibie

Merdeka.com - Sudah memasuki H+3 Hari Raya Idul Fitri, sebagian besar warga Ibu Kota belum kembali dari kampung halaman. Namun, libur panjang lebaran tidak dirasakan petugas kebersihan di Jakarta.

Mereka masih harus berjibaku dengan tumpukan sampah agar tidak terlalu lama mengendap di Jakarta.

Dahlan salah seorang petugas Suku Dinas Lingkungan Hidup Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan contohnya. Ia mengungkapkan tidak merasakan libur panjang di hari raya.

"Boro-boro libur bang, ini aja kita abis salat Id langsung kerja lagi dimari (Dipo Kalibata), sampe sekarang dah masih masuk," ucap Dahlan saat ditemui merdeka.com di tempat pembuangan sampah sementara Kalibata, Jakarta Selatan, Selasa (27/6).

Jika libur, lanjut Dahlan, maka dapat dipastikan akan terjadi penumpukan sampah di tempat biasa ia mangkal. Praktis, pengendara yang melintas akan merasa terganggu dengan bau sampah yang menyengat.

"Soalnya kan yang tukang sampah swadaya pada masuk dia, terus pada buang kemari, yadah mau enggak mau kita juga masuk ini, dari pada ntar sampah numpuk terus kita yang omel nanti dari atasan," keluhnya.

"Kalau kita pada libur, ntar yang ada sampah numpuk terus luber sampai ke jalan lagi, kesian yang pada pake motor pada jatuh ntar, udah ada berapa kali motor yang jatuh, makanya kita setiap pagi siramin pake aer yang dijalan biar enggak licin," sambung Dahlan.

Sampai saat ini, para petugas masih terus bekerja untuk membersihkan sampah-sampah yang nantinya akan dibuang langsung ke Batar Gebang, Bekasi. (mdk/rhm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP