Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anggota DPRD DKI sebut program DP 0 persen jadi program terberat Anies-Sandi

Anggota DPRD DKI sebut program DP 0 persen jadi program terberat Anies-Sandi Anies-Sandi jalani sesi pemotretan. ©2017 Merdeka.com/Hari Ariyanti

Merdeka.com - Anggota DPRD DKI, Syarif menjelaskan program DP 0 persen yang dirancang Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih Anies Baswedan dan Sandiaga Uno merupakan program yang paling berat dilaksanakan. Dia pun berharap kepada masyarakat mendoakan agar program tersebut berjalan dengan baik.

"Program yang paling berat ini kan DP 0 persen. Tolong didoakan agar bisa terlaksana dengan baik," kata Syarif dalam diskusi dengan tema "Pemimpin Baru Jakarta" di Warung Daun, Jakarta Pusat, Sabtu (14/10).

Syarif melanjutkan, janji-janji kampanye Anies-Sandi telah jelas tercantum dalam website "Maju Bersama" yang dapat dilihat dan diawasi oleh seluruh masyarakat Jakarta.

"Kalau kita ditanya apa yang akan dilakukan Anies-Sandi, jawabnya gampang lihat di website maju bersama aja. Dari 23 janji kampanye ada 4 janji yang menonjol," tambah Syarif.

Dia melanjutkan, program terdahulu akan dilanjutkan walaupun ada beberapa program baru yang akan dilaksanakan Anies-Sandi.

"Kita juga akan lanjutkan RPTRA, lanjutkan LRT, penataan kampung yang kita konsepkan bukan dengan relokasi atau penggusuran," tutur Syarif.

Tidak hanya Syarif, Ketua Tim Sinkronisasi Anies-Sandi, Sudirman Said untuk mewujudkan program rumah DP 0 persen, Pemprov DKI harus melalui berbagai tantangan. Dia juga menuturkan sudah memulai regulasi terkait keinginan, menyiapkan sumber DP dan melihat lahan-lahan yang akan dijadikan rumah susun. Dia juga mengatakan program DP 0 pesen akan terealisasi.

"Pasti akan jalan (rumah DP 0 persen)," jelas Sudirman.

(mdk/dan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP