Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anies Baswedan ingin buat perpustakaan mirip KM 0 milik Kemendikbud

Anies Baswedan ingin buat perpustakaan mirip KM 0 milik Kemendikbud Anies Baswedan di Perpustakaan Nasional. ©2018 Merdeka.com/Muhammad Genantan Saputra

Merdeka.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana membangun perpustakaan serupa dengan perpustakaan KM 0 yang ada di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Jl Jenderal Sudirman, Jakarta. Rencana anggaran juga akan dirumuskan dalam APBD.

"Ya saya pengen bikin segera. Kalau perencanaannya sudah. Tapi kan kalau di pemerintahan harus ada anggaran ya, pemasukan anggaran. Jadi insya Allah kita akan masukkan di APBD-P," kata Anies di Kemendikbud RI, Jakarta, Sabtu (10/3).

Anies berharap, dana perencanaan terkait pembangunan perpustakaan Pemprov itu diharapkan dapat dimasukkan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja daerah tahun ini. Menurutnya, pengeluaran anggaran tersebut tak terlalu tinggi.

"Belum tahu (berapa anggarannya). Nggak banyak kok," ujarnya.

Anies bercerita, saat menjabat Mendikbud dulu dirinya telah merenovasi perpustakaan KM 0 sedemikian rupa. Karena dinilai sudah pas, maka nantinya perpustakaan Pemprov DKI akan berkiblat pada KM 0.

"Dulu waktu bertugas di kemendikbud, saya melakukan renovasi atas perpus salah satunya dan juga di tempat penitipan anak dan paud untuk jadi contoh istilahnya KM 0 karena disini lah letak pengambilan keputusan, KM 0 ini," terang Anies.

Lebih lanjut, tim perencanaan dari Pemprov pun telah mendatangi KM Nol untuk melakukan semacam survei. "Bahkan tim di Pemprov sudah datang ke paud KM 0 untuk lihat. Karena kita ingin TPA di Pemprov itu seperti di sini," pungkasnya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP