Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Anies bebaskan mobil untuk difabel dari sistem ganjil-genap

Anies bebaskan mobil untuk difabel dari sistem ganjil-genap perluasan area ganjil genap. ©2018 Liputan6.com/JohanTallo

Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan kebijakan ganjil-genap tak berlaku bagi mobil yang ditumpangi penyandang disabilitas. Walaupun aturan ini diberlakukan untuk melakukan pembatasan kendaraan roda empat.

Anies mengungkapkan, alasan adanya pengecualian bagi penyandang disabilitas, salah satunya adalah mobil yang digunakan sudah dirancang khusus dan tak dapat berganti-ganti.

"Dia memang harus menggunakan mobil ke kantor. Dan tentu tidak bisa ganti-ganti mobil. Mobilnya pun sudah dirancang khusus untuk digunakannya. Jadi tetap pakai kursi roda, tapi pakai mobil. Karena itu, khusus penyandang disabilitas yang menggunakan mobil tidak terkena kebijakan ini," katanya di kawasan Thamrin, Kamis (2/8).

Untuk membedakan mobil penyandang disabilitas dengan mobil biasa, nantinya Pemprov DKI akan memberikan stiker khusus. Sehingga nantinya mobil tersebut dapat diketahui oleh petugas di lapangan.

"Saya sudah instruksikan kepada Dishub, nanti mereka akan kasih stiker khusus. Sejauh ini kalau diberhentikan ternyata disabilitas, maka tidak ditindak," jelas mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu.

Dalam Pergub Nomor 77 Tahun 2018, terdapat beberapa macam kendaraan yang terbebas dari aturan ganjil-genap. Diantaranya adalah kendaraan pimpinan lembaga tinggi negara, kendaraan pimpinan dan pejabat negara asing serta tamu negara, kendaraan dinas operasional berplat dinas, TNI dan Polri, kendaraan atlet dan ofisial yang bertanda khusus Asian Games, kendaraan pemadam kebakaran dan ambulans, kendaraan untuk pertolongan pada kecelakaan lalu lintas, angkutan umum (plat kuning), kendaraan angkutan barang bahan bakar minyak dan gas, kendaraan yang membawa masyarakat difabel serta sepeda motor.

Reporter: Delvira HutabaratSumber: Liputan6.com

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP