Anies ingatkan warga yang rayakan tahun baru tak tinggalkan sampah

Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengingatkan kepada setiap warga Jakarta yang tengah merayakan pergantian tahun agar tidak sembarang meninggalkan sampah. Terutama di kawasan silang Monas yang menjadi salah satu pusat perayaan pesta akhir tahun. Anies berharap perayaan ini dijadikan momentum kesadaran atas masalah sampah di Jakarta.
"Jakarta masalahnya banyak genangan air karena sampah. Begitu tahun baru, mulai dari Monas dibersihkan," ujar Anies saat hitung mundur di silang Monas, Senin (1/1).
Anies berharap warga Jakarta mulai ikut berbenah dengan membawa pembaharuan di lingkungannya masing-masing
"Saya berharap kita mengharapkan kebaruan untuk kita buat langkah yang baru. Di rumah, tempat kerja lingkungan dan kita berharap sebagai momentum baru. Tapi ini kesempatan untuk refleksikan pengalaman 2017 untuk awalan di tahun 2018," ucap dia.
Sebelumnya Dinas Lingkungan Hidup DKI menyebut akan menurunkan 5.000 pasukan oranye dan mobil penyapu jalan pada pukul 01.00 WIB. Mereka menargetkan akan selesai membersihkan bekas pesta akhir tahun pada pukul 06.00 WIB.
"Kami targetkan semua sampah sisa perayaan malam tahun baru sudah bersih sebelum pukul 06.00 pagi pada Senin, 1 Januari 2018. Ketika puncak pergantian tahun terlewati dan acara utama selesai, petugas kami yang dikenal sebagai Pasukan Oranye langsung bergerak di setiap titik lokasi perayaan," kata Kadis Lingkungan Hidup Isnawa Adji, Minggu (31/12). (mdk/bal)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya