Apresiasi JMF, Anies Ingatkan Perlunya Pengembangan Budaya

Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengapresiasi perhelatan Jakarta Melayu Festival (JMF) yang diselenggarakan di Taman Impian Jaya Ancol, pada saat perayaan HUT ke-74 RI. Dia juga menekankan perlunya budaya untuk dikembangkan.
"Ini adalah sebuah ikhtiar untuk mengembangkan musik Melayu. Kita menyadari budaya bukan untuk dilestarikan karena dia menjadi bagian dari masa lalu kalau kita lestarikan. Budaya harus dikembangkan untuk mengikuti perubahan zaman," katanya seperti dilansir dari Antara, Senin (19/8).
Menurutnya, musik Melayu memiliki narasi-narasi yang penting, yakni yang menekankan kemerdekaan dan keadilan.
"Musik Melayu adalah salah satu tradisi yang amat penting, karena musik Melayu memiliki narasi-narasi yang luar biasa, yakni narasi kemerdekaan dan juga narasi-narasi keadilan," jelasnya.
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu menjelaskan, Jakarta Melayu Festival yang sudah sembilan kali dilaksanakan dengan keterlibatan dirinya sejak awal. Sehingga bukan sekadar melestarikan tetapi juga mengembangkan seni dan budaya serta bagian dari upaya membahagiakan warga Jakarta.
Atas terselenggaranya JMF untuk yang kesembilan kalinya secara konsisten, Anies memberikan apresiasinya pada tiga figur, yaitu Geisz Chalifah, Ferry Mursyidan Baldan dan Syamsuddin Ch Haesy yang secara konsisten menyelenggarakan dari tahun ke tahun.
Sementara itu, produser Jakarta Melayu Festival Geisz Chalifah sendiri menyampaikan terima kasihnya karena JMF telah dilaksanakan untuk yang kesembilan kalinya.
"Tahun ini adalah tahun kesembilan. Tahun depan InsyaAllah yang ke-10, ke-11, ke-12 dan seterusnya sampai musik Melayu benar-benar menjadi identitas sajati bangsa Indonesia," kata Geisz.
JFM kesembilan ini sendiri merupakan rangkaian acara dan hiburan dalam menyambut Hari Kemerdekaan Ke-74 Republik Indonesia yang diselenggarakan di Ancol Taman Impian yang pada Sabtu (17/8) lalu di kawasan Mall Ancol Beach City (ABC).
Selain bertabur musisi dan penyanyi musik melayu, gelaran JMF tahun ini bertambah spesial dengan bintang tamu penyanyi genre reggae Tony Q Rastafara.
(mdk/fik)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya