Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Atasi PKL di trotoar Jl Sudirman, Sandi konsultasi dengan PD Pasar Jaya

Atasi PKL di trotoar Jl Sudirman, Sandi konsultasi dengan PD Pasar Jaya Sandiaga penuhi panggila Polda Metro Jaya. ©2018 Merdeka.com/Ronald

Merdeka.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno akan mencari solusi terkait PKL yang berjualan sementara di kawasan trotoar Sudirman, Jakarta Pusat. Pihaknya juga tengah berkonsultasi dengan PD Pasar Jaya yang tengah melakukan revitalisasi pasar Bendungan Hilir.

"Untuk yang Sudirman, kami menerima masukan terus pasti ada sebabnya itu kan akibat, sebab nya itu adalah tempat lahan usaha mereka itu lagi dibangun. Saat ini saya lagi berkonsultasi dengan PD Pasar Jaya berapa lama mereka melakukan revitalisasi," kata Sandiaga di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Kamis (1/2).

Politikus Gerindra itu juga sudah berkomunikasi dengan para PKL tersebut. Lewat Sandi, para PKL yang berjualan mengeluh tak punya lahan lagi selain di trotoar Sudirman ini.

"Kebetulan Jumat lalu saya lewat duduk di situ berbicara dengan beberapa teman-teman mereka bilang bahwa yang dia enggak punya lahan usaha dan ini periuk nasi mereka, jadi tentunya kita harus pikirkan juga untuk periuk nasi mereka," terang Sandiaga.

Untuk itu, Sandi akan segera mencari lahan usaha yang tepat bagi para PKL itu agar tidak mengambil alih trotoar lagi.

"Carikan lokasi sementara dan bagaimana bisa tidak mengakibatkan mereka mengokupasi trotoar lagi seperti yang terjadi sekarang," kata Sandiaga. (mdk/eko)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP