Jelang Idul Adha, Satpol PP razia di tempat hiburan

Merdeka.com - Kabid Operasi Bidang Hiburan Satpol PP DKI Jakarta, Saigor Gultom mengatakan, pihaknya akan menggelar razia terhadap beberapa tempat usaha hiburan selama dua hari, yakni malam ini dan Rabu (22/8). Dia menyebut hal itu dalam rangka menyambut Idul Adha.
"Ini akan berlangsung malam ini dan besok, di mana ada tempat usaha hiburan yang wajib tutup sesuai Perda dan Pergub yang sudah diedarkan," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (21/8).
Dia menyebut patroli tersebut tidak sepenuhnya dilakukan di seluruh tempat hiburan, seperti diskotek di hotel bintang empat, kawasan komersil hingga kawasan yang jauh dari permukiman warga, sekolah dan rumah sakit.
Tak hanya itu, Saigor menyebut dalam razia bisa jadi melakukan aksi penutupan pada tempat hiburan.
"Saya kira sesuai dengan ketentuan kita bisa melakukan penghentian langsung apabila itu wajib tutup. Kita harus melakukan penghentian sementara, untuk selanjutnya kita akan beri teguran tertulis," paparnya.
Untuk personel, dia menyebut sekitar 10 anggota dalam setiap wilayah di Ibu Kota. Saigor menegaskan razia ini merupakan bentuk kegiatan rutin dari Satpol PP.
"Saya jelaskan di awal ini adalah kegiatan rutin karena Idul Adha jadi, tidak berkaitan langsung dengan apa yang terjadi di Asian Games," tutupnya.
Reporter: Ika DefiantiSumber: Liputan6.com (mdk/fik)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya