Pemprov DKI siapkan petugas data pendatang baru di RT/RW

Merdeka.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menjemput bola untuk mendata pendatang baru yang akan mengadu nasib di ibukota. Caranya dengan menyebarkan formulir pendataan kepada RT/RW.
"Nanti secara faktual di lapangan kita akan menyebarkan formulir kepada RT/RW. Itulah data faktual di lapangan berapa pendatang baru di DKI Jakarta," kata Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Edison Sianturi di Balai Kota Jakarta, Senin (3/7).
Dia menjelaskan, formulir itu untuk mendata, pendataan oleh RT masing-masing. Nantinya dua orang petugas Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) dari kelurahan akan mengambil data tersebut.
Edison menambahkan, akan membuat posko terpadu terlebih dahulu sebelum nantinya menyebar formulir tersebut. Sebab nantinya semua data yang dihimpun dari RT/RW akan dikumpulkan di posko terpadu tersebut.
"Sehingga data pendatang akan diketahui saat H+14 lebaran. Nanti kita akan umumkan lagi data pendatang baru di DKI Jakarta setelah H+14," tutupnya.
(mdk/noe)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya