Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polisi Masih Tutup Lalu Lintas Sekitar KPU dan Bawaslu

Polisi Masih Tutup Lalu Lintas Sekitar KPU dan Bawaslu Gedung Bawaslu Dipasang Kawat Berduri. ©2019 Liputan6.com/JohanTallo

Merdeka.com - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya masih melakukan rekayasa ataupun penutupan jalan di sekitar kawasan KPU dan Bawaslu pasca kerusuhan 21-22 Mei kemarin. Hal ini disampaikan oleh Kasubdit Gakum Polda Metro Jaya Kompol Muhammad Nasir.

"Untuk penutupan di jalan tersebut masih berlanjut," kata Nasir kepada merdeka.com, Minggu (26/5).

Terkait kapan dibuka kembali, Nasir belum bisa memastikannya. "Untuk waktu saya belum dapat konfirmasi nya. Nanti kalau sudah ada kami sampaikan ke publik," katanya.

Dia mengimbau pengendara mencari jalan alternatif lain. Nasir pun meminta maaf kepada para pengendara atas pengalihan arus lalu lintas ini.

"Ya (pengalihan arus) seperti pola yang kemarin," pungkasnya.

Berikut rekayasa lalu lintas yang disiapkan oeh Ditlantas Polda Metro Jaya di sekitar gedung KPU dan Bawaslu :

Berikut rekayasa arus lalu lintas :

KPU

1. Arus lalu lintas dari arah Bundaran Hotel Indonesia, yang akan menuju Jalan Imam Bonjol ditutup dan dialihkan ke Jalan Pamekasan atau Jalan Agus Salim.

2. Arus lalu lintas dari arah Jalan Rasuna Said yang akan menuju Jalan Imam Bonjol melalui Jalan HOS Cokroaminoto ditutup dan dialihkan ke Jalan Sumenep ke Latuharhary menuju arah Manggarai.

3. Arus lalu lintas dari arah Jalan Prof Moch Yamin yang menuju Jalan Imam Bonjol diluruskan menuju arah Jalan Sultan Syahril.

4. Arus lalu lintas dari arah Jalan Diponegoro menuju Jalan Imam Bonjol ditutup dialihkan dan diputar balikan atau dialihkan ke Taman Suropati.

5. Arus lalu lintas dari arah Jalan Taman Sunda Kelapa yang mau belok kiri ke Jalan Imam Bonjol ditutup dialihkan dengan diluruskan ke Taman Suropati atau belok kanan ke Jalan Diponegoro.

BAWASLU

1. Arus lalu lintas dari Bunderan Hotel Indonesia arah ke utara ditutup sampai ke lampu merah Sarinah. Selanjutnya lampu merah arah ke utara berjalan normal dan arah sebaliknya normal

(mdk/eko)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP