Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tak mau memperkeruh suasana, Sandiaga enggan jenguk Ahok ke tahanan

Tak mau memperkeruh suasana, Sandiaga enggan jenguk Ahok ke tahanan Sandiaga Uno di kantor bubu.com. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Calon wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno belum memiliki rencana untuk menjenguk Basuki T Purnama alias Ahok di Mako Brimob, Kelapa Dua Depok. Sebagaimana diketahui, pasca divonis bersalah atas kasus penodaan agama, Ahok langsung ditahan meski telah mengajukan banding.

"Belum ada (rencana jenguk Ahok)," kata Sandiaga usai bertemu dengan Dubes Uni Eropa di kediaman Prabowo Subianto Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (10/5).

Lebih lanjut, Sandiaga mengaku, tak ingin memperkeruh suasana dengan menjenguk Ahok ke tahanan. Katanya, cukuplah dirinya mendoakan dari jauh untuk mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

"Kita enggak mau memperkeruh, kita hanya mengirim doa saja," ujarnya.

Saat disinggung terkait adanya pembicaraan Uni Eropa tentang kasus Ahok, Sandiaga pun enggan berkomentar. Meskipun dalam pertemuannya tersebut sempat dibahas, namun dia enggan membeberkannya.

"Pernyataan mereka kami tidak tanggapi, (karena) masalah hukum," tandasnya.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP