Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Waspada, Kawanan Rampok Intai Minimarket yang Buka 24 Jam di Jakarta

Waspada, Kawanan Rampok Intai Minimarket yang Buka 24 Jam di Jakarta Ilustrasi Garis Polisi. ©2023 Merdeka.com/Iqbal Nugroho

Merdeka.com - Komplotan SS, perampok dengan senjata api (senpi) kerap mengincar minimarket. Dia selalu mencari teman untuk membantu melancarkan aksi jahatnya dalam merampok.

SS berperan sebagai kapten, atau ketua perampokan. Dia yang bertugas mencari kolega untuk merampok.

Kasubdit Resmob Polda Metro Jaya, AKBP, Titus Yudo Uly menjelaskan, orang yang direkrut SS yakni Junaidi. Ditawari merampok minimarket dengan dibekali senpi dan senjata tajam.

"SS diakui sebagai Kapten yang mencari rekan untuk merampok menggunakan senjata api rakitan, dan senjata tajam golok salah satu rekannya atas nama Junaidi," kata Titus dalam keterangannya, dikutip Sabtu (27/5).

Diungkap Titus, bahwa SS dan Junaidi merupakan residivis atas kasus perampokan yang sempat mereka jalani. Dimana, spesialis target mereka kerap menyasar minimarket di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.

Seperti kasus terbaru, mereka berdua viral karena mencoba merampok Alfamart di kawasan Jagakarsa. Namun, mendapat perlawanan dari karyawan, hingga sang karyawan mengalami luka bacok.

"Selalu mengincar toko Alfamart dikarenakan banyak toko Alfamart buka 24 jam. Mencari jam sepi untuk memulai perampokan. Tak segan melakukan pembacokan jika melawan," kata dia.

Atas hal itu, polisi pun mengusut kasus perampokan ini sebagaimana LP/B/386/V/2023/SPKT/Polsek Ps Minggu/Polres Metro Jaksel/Polda Metro Jaya. Dengan setelahnya berhasil meringkus SS dan Junaidi.

”2 Orang, 1 dilakukan tindakan tegas terukur karena pada saat pengembangan melawan petugas dengan senjatanya. Karena ingin melarikan diri," kata dia.

Sebelumnya, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Hengki Haryadi menerangkan, aksi kawanan perampok bersenjata api ini kerap meresahkan selama bulan Ramadan.

Modus kelompok ini menodongkan senjata api dan membawa senjata tajam saat beraksi di beberapa daerah.

"Salah satu korban yang paling fatal lukanya itu terjadi di Jagakarsa, yaitu karyawan minimarket yang luka-luka cukup parah. Jadi sasarannya ada Alfamart yang ada di DKI Jakarta dan sekitarnya," kata Hengki kepada wartawan, Jumat (25/5).

Hasil penyelidikan polisi ada sembilan minimarket yang menjadi sasaran komplotan tersebut. Satu pelaku yang merupakan kapten melawan saat hendak ditangkap sehingga ditembak polisi.

"Ini yang menodongkan senjata api. Dan sekarang meninggal dunia. Kemudian yang dua lagi dibawa ke Polda Metro Jaya dan InsyaAllah nanti pada pukul ditentukan waktunya nanti akan dirilis lebih lanjut oleh tim Resmob Polda Metro Jaya" ujar dia.

(mdk/rnd)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
23 Kali Satroni Minimarket di Jabodetabek, Kawanan Pencuri Digulung Polisi
23 Kali Satroni Minimarket di Jabodetabek, Kawanan Pencuri Digulung Polisi

Empat dari enam kawanan pencuri spesialis minimarket di wilayah Jabodetabek diringkus polisi. Dua lainnya masih diburu polisi..

Baca Selengkapnya
Toko di Samping Kantor Polisi Palembang Bolak-balik Kemalingan, Ini Fakta di Baliknya
Toko di Samping Kantor Polisi Palembang Bolak-balik Kemalingan, Ini Fakta di Baliknya

Toko di samping kantor polisi tapi kemalingan berkali-kali. Bagaimana bisa? simak kronologinya

Baca Selengkapnya
Gerai Alfamart di Cipadu Tangerang Disatroni Perampok, Pelaku Bawa Golok dan Senpi
Gerai Alfamart di Cipadu Tangerang Disatroni Perampok, Pelaku Bawa Golok dan Senpi

Gerai Alfamart di kawasan Kav 313 RT04/09, Kelurahan Cipadu, Kota Tangerang, disatroni perampok. Pelaku terekam membawa golok dan benda mirip senjata api.

Baca Selengkapnya
Pegawai Minimarket Ditodong Sajam dan Senpi, Uang Rp67 Juta Dibawa Kabur
Pegawai Minimarket Ditodong Sajam dan Senpi, Uang Rp67 Juta Dibawa Kabur

Awalnya pelaku yang menggunakan pakaian serba hitam, berhelm, beransel, dan bermasker itu masuk ke dalam minimarket

Baca Selengkapnya
Kasus Perampokan Minimarket Kembangan, Polisi Temukan Petunjuk yang Mengarah ke Pelaku
Kasus Perampokan Minimarket Kembangan, Polisi Temukan Petunjuk yang Mengarah ke Pelaku

Polisi sudah memeriksa sejumlah saksi, mulai dari pegawai hingga saksi yang ada di lokasi kejadian.

Baca Selengkapnya
Satroni Tiga Toko Emas di Jateng, Komplotan Perampok Bersenpi asal Jatim Diringkus
Satroni Tiga Toko Emas di Jateng, Komplotan Perampok Bersenpi asal Jatim Diringkus

Ditreskrimum Polda Jateng membongkar komplotan perampok bersenpi asal Jawa Timur. Mereka diringkus setelah merampok tiga toko emas.

Baca Selengkapnya
Detik-Detik Tiga Rampok Kuras Duit di Kasir Sambil 'Kunci' Leher Pegawai Perempuan
Detik-Detik Tiga Rampok Kuras Duit di Kasir Sambil 'Kunci' Leher Pegawai Perempuan

Sebuah video viral merekam detik-detik aksi perampok yang menyatroni salah satu toko minimarket di Jl. Kembangan Utara, Kembangan, Jakarta Barat.

Baca Selengkapnya
Sindikat Rampok Bobol Toko Kue di Jaktim, Hasil Curiannya Dijual Lagi di Media Sosial
Sindikat Rampok Bobol Toko Kue di Jaktim, Hasil Curiannya Dijual Lagi di Media Sosial

Ade mengatakan kelima orang pelaku telah melakukan perencanaan untuk membobol toko yang pada saat itu masih dalam keadaan tutup.

Baca Selengkapnya
Bandit Spesialis Curanmor Bersenpi Antarkota di Jatim Diringkus Polisi, Begini Aksinya
Bandit Spesialis Curanmor Bersenpi Antarkota di Jatim Diringkus Polisi, Begini Aksinya

Pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan Pemberatan

Baca Selengkapnya
Empat Perampok Spesialis Minimarket di Bekasi Ditangkap, Dua Ditembak
Empat Perampok Spesialis Minimarket di Bekasi Ditangkap, Dua Ditembak

Firdaus mengatakan, setiap kali beraksi komplotan perampok ini selalu membekali diri dengan senjata tajam dan senjata api rakitan untuk mengancam pegawai.

Baca Selengkapnya
Drama Penangkapan Toto Kapten Rampok, Polisi jadi Tukang Ojek, Tidur di Hutan Hingga Baku Tembak
Drama Penangkapan Toto Kapten Rampok, Polisi jadi Tukang Ojek, Tidur di Hutan Hingga Baku Tembak

Perburuan Toto Kapten tidak mudah karena sangat licin dari kejaran aparat.

Baca Selengkapnya
Sudah Berdarah-darah, Rampok Minimarket Cuma Berhasil Bawa Kabur Rokok
Sudah Berdarah-darah, Rampok Minimarket Cuma Berhasil Bawa Kabur Rokok

Ketika satu pelaku disusul dua rekannya yang berpura-pura ingin membeli rokok.

Baca Selengkapnya