5 Resep Abon Ikan yang Enak dan Gurih, Mudah Dipraktikkan

Merdeka.com - Abon merupakan salah satu makanan yang sangat terkenal di Indonesia. Makanan yang terbuat dari serat daging ini memiliki cita rasa enak dan gurih. Biasanya, abon terbuat dari daging sapi dan ayam, namun kini memiliki banyak variasi sendiri, salah satunya abon ikan.
Saat ini, abon ikan laris manis dan digemari oleh semua kalangan. Abon ikan ini sangat cocok disajikan sebagai lauk utama. Cukup disajikan sebagai teman nasi hangat, dijamin akan menggugah selara bagi para penikmatnya.
Bagi Anda yang ingin menikmati kelezatan abon ikan, dapat membuatnya sendiri di rumah. Berikut beberapa resep abon ikan yang merdeka.com lansir dari Brilio:
Resep Abon Ikan Tongkol
©Creative Commons/Sakurai Midori
Bahan:
Bumbu halus:
Cara membuat:
1. Kukus daging tongkol sampai matang. Tiriskan, lalu suwir-suwir kecil.
2. Tumis bumbu halus dengan mentega, lalu tuang santan. Masukkan daun salam, daun jeruk, lengkuas, jahe, batang serai, dan gula merah. Aduk rata sampai bumbu meresap dan mendidih.
3. Masukkan daging ikan tongkol, aduk rata. Tunggu hingga daging cukup kering. Angkat dan sisihkan.
4. Tunggu dan diamkan abon hingga cukup dingin.
5. Beri bawang merah goreng secukupnya, aduk rata. Simpan dalam wadah.
Resep Abon Ikan Bandeng
Bahan:
Bumbu halus:
Cara membuat:
1. Bersihkan dan ambil daging bandengnya saja. Kukus daging sampai matang.
2. Pisahkan daging dengan dari duri. Tumbuk halus hingga jadi berbentuk suwiran daging halus.
3. Campurkan dengan bumbu haluskan, aduk rata.
4. Goreng daging ikan bandeng hingga berubah warna kuning kecokelatan.
Resep Abon Ikan Patin
©Shutterstock
Bahan:
Bumbu halus:
Cara membuat:
1. Kukus ikan patin, taburi sedikit garam. Pisahkan daging dari kulit dan durinya. Ulek daging hingga halus.
2. Tumis bumbu halus, masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai, aduk rata. Masukkan ikan patin dan aduk rata dengan bumbu.
3. Sangrai terus hingga ikan kering dan daging berubah warna kuning kecokelatan.
Resep Abon Ikan Lele
Bahan:
Cara membuat:
1. Lumuri daging lele dengan garam dan bawang putih. Goreng sampai kekuningan.
2. Pisahkan daging lele dari duri, lalu blender halus. Sisihkan.
3. Haluskan semua bumbu kecuali lengkuas dan daun salam. Tumis bumbu halus, masukkan daun salam dan lengkuas.
4. Masukkan daging lele halus. Masak sampai tercampur rata. Taburi dengan gula dan garam. Masak sampai kering.
5. Tiriskan abon sampai tak ada minyak.
Resep Abon Ikan Cakalang
Bahan:
Cara membuat:
1. Cuci bersih daging ikan dengan diberi perasan lemon atau cuka dan garam.
2. Potong ikan jadi 2 bagian, kukus selama 10-15 menit.
3. Angkat, tunggu sedikit dingin. Suwir-suwir ikan sesuai selera.
4. Goreng ikan hingga agak kuning selama 2-3 menit. Angkat dan tiriskan.
5. Haluskan bumbu, cabai rawit, jahe, bawang putih, bawang merah, daun bawang.
6. Tumis bumbu halus, masukkan suwiran ikan cakalang. Aduk rata.
7. Tuang sedikit kecap manis. Tunggu sampai ikan kering, angkat.
Resep Abon Ikan Nila
Bahan:
Cara membuat:
1. Bersihkan ikan, ambil dagingnya. Kukus hingga matang. Suwir-suwir daging ikan dengan garpu.
2. Haluskan bumbu dengan blender. Tumis bumbu dengan 2 sendok makan minyak.
3. Masukkan ikan, aduk hingga kering. (mdk/jen)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya