Cara Membuat Surat Izin Sekolah dan Contohnya, Ketahui Strukturnya
Cara membuat surat izin sekolah perlu memperhatikan struktur bagian yang tepat.
Cara membuat surat izin sekolah ini bisa jadi referensi. Surat izin sekolah merupakan dokumen yang sering kali diperlukan ketika siswa hendak izin tidak masuk sekolah. Surat ini ditujukan kepada wali kelas agar bisa memberikan izin dan memaklumi keadaan siswa yang tidak bisa hadir mengikuti kegiatan belajar mengajar.
Cara membuat surat izin sekolah, perlu memperhatikan struktur bagian yang baik dan benar. Struktur bagian surat izin sekolah ini memuat beberapa informasi penting yang harus ada di dalamnya.
-
Bagaimana cara bikin surat izin sekolah? Cara bikin surat izin sekolah cukup sederhana. Namun, Anda perlu memperhatikan struktur bagian dan informasi apa saja yang harus ada di dalamnya.
-
Mengapa harus bikin surat izin sekolah? Fungsi surat izin tidak masuk sekolah meliputi: Sebagai pemberitahuan resmi: Surat ini menjadi bentuk pemberitahuan resmi kepada pihak sekolah mengenai ketidakhadiran siswa, sehingga sekolah mengetahui alasan absennya dan dapat memaklumi situasi tersebut.
-
Apa tujuan utama bikin surat izin sekolah? Surat izin sekolah adalah surat yang dibuat oleh siswa, orang tua, atau wali untuk memberitahukan kepada pihak sekolah bahwa siswa yang bersangkutan tidak dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar pada waktu tertentu.
-
Kapan surat izin sekolah dibuat? Surat izin sekolah adalah surat yang dibuat oleh siswa, orang tua, atau wali untuk memberitahukan kepada pihak sekolah bahwa siswa yang bersangkutan tidak dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar pada waktu tertentu.
-
Surat izin untuk keperluan apa? Dengan ini saya selaku orang tua/wali murid dari : Nama : Kelas : Alamat :NISN : Memberitahukan bahwa anak saya tersebut diatas tidak dapat mengikuti pelajaran seperti biasa pada hari ini, Senin, 09 Januari 2023 dikarenakan sakit. Oleh karena itu, kami memohon pada Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XI-B agar memberikan izin.
-
Siapa yang menulis surat izin sakit sekolah? Dengan ini saya orang tua/wali murid dari:Nama : Rudi TabutiSiswa : Kelas X IPS SMK 3 SlemanAlamat : Jl. Timoho No.46 Sleman YogyakartaMemberitahu bahwa anak kami tidak dapat menjalani proses belajar mengajar pada hari ini pada tanggal, Rabu 16 Januari 2022 dikarenakan sakit dan memerlukan istirahat selama satu haru penuh.
Berikut, kami rangkum cara membuat surat izin sekolah dan contohnya, bisa disimak.
Cara Membuat Surat Izin Sekolah
Pertama, akan dijelaskan cara membuat surat izin sekolah berdasarkan struktur penulisannya. Perlu diketahui bahwa dalam surat izin sekolah harus terdapat beberapa informasi wajib di dalamnya. Mulai dari tempat dan tanggal surat, alamat surat, salam pembuka, isi, salam penutup, hingga keterangan pengirim atau penanggung jawab.
Berikut adalah cara membuat surat izin sekolah berdasarkan struktur penulisannya, beserta penjelasan masing-masing:
1. Tempat dan Tanggal Surat
Tempat dan tanggal surat biasanya ditulis di sudut kanan atas surat. Ini menunjukkan di mana dan kapan surat tersebut dibuat. Contohnya:
Jakarta, 12 Oktober 2024
2. Alamat Surat
Alamat surat merupakan bagian yang ditujukan kepada pihak yang akan menerima surat. Dalam konteks surat izin sekolah, alamat surat biasanya ditujukan kepada wali kelas, kepala sekolah, atau guru yang bersangkutan. Alamat surat ditulis di sebelah kiri atas setelah tanggal surat.
Contohnya:
Yth. Bapak/Ibu Guru Wali Kelas X-1
SMA Negeri 5 Jakarta
4. Isi Surat
Pada bagian ini, jelaskan secara singkat alasan mengapa pengirim tidak bisa hadir di sekolah. Sebutkan juga tanggal atau durasi ketidakhadiran. Contoh isi surat:
Saya, selaku orang tua dari [Nama Siswa], kelas X-1, memberitahukan bahwa anak saya tidak dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar pada tanggal 12 Oktober 2024 karena sedang sakit. Bersama ini saya lampirkan surat keterangan dari dokter.
5. Salam Penutup
Salam penutup biasanya menyampaikan harapan dan ucapan terima kasih kepada penerima surat. Contohnya:
Demikian surat ini saya sampaikan. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.
6. Pengirim atau Penanggung Jawab
Pengirim surat menuliskan nama serta jabatannya (dalam hal ini sebagai orang tua/wali murid) di bagian akhir surat, biasanya di sebelah kanan bawah. Jika perlu, bisa juga menambahkan tanda tangan. Contoh:
Hormat saya,
[Tanda Tangan]
[Nama Orang Tua/Wali]
1. Contoh dan Cara Membuat Surat Izin Sekolah karena Sakit
Setelah mengetahui cara membuat surat izin sekolah, berikutnya diberikan beberapa contoh penulisannya, sebagai berikut:
Surabaya, 12 Oktober 2024
Kepada
Yth. Bapak/Ibu Guru Wali Kelas X-1
SMA Negeri 5 Surabaya
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama: Budi Santoso
Orang tua/Wali dari: Rina Santoso
Kelas: X-1
Dengan ini memberitahukan bahwa anak saya, Rina Santoso, tidak dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar pada hari Senin, 12 Oktober 2024, dikarenakan sedang sakit. Berdasarkan anjuran dokter, anak saya disarankan untuk beristirahat selama dua hari hingga kondisi kesehatannya pulih kembali.
Demikian surat izin ini saya sampaikan. Atas perhatian Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
[Tanda tangan]
Budi Santoso
2. Contoh dan Cara Membuat Surat Izin Sekolah karena Acara Keluarga
Jakarta, 12 Oktober 2024
Kepada
Yth. Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XI-2
SMA Negeri 7 Jakarta
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama: Indra Wijaya
Orang tua/Wali dari: Aditya Wijaya
Kelas: XI-2
Dengan ini memberitahukan bahwa anak saya, Aditya Wijaya, tidak dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar pada hari Senin, 14 Oktober 2024, karena harus menghadiri acara keluarga penting di luar kota. Oleh karena itu, kami memohon izin kepada Bapak/Ibu untuk ketidakhadiran anak kami pada hari tersebut.
Demikian surat izin ini saya sampaikan. Atas perhatian dan pengertian Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
[Tanda tangan]
Indra Wijaya
3. Contoh dan Cara Membuat Surat Izin Sekolah karena Ikut Lomba
Bandung, 12 Oktober 2024
Kepada
Yth. Bapak/Ibu Guru Wali Kelas XII-3
SMA Negeri 4 Bandung
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama: Ratna Sari
Orang tua/Wali dari: Rizky Ananda
Kelas: XII-3
Dengan ini memberitahukan bahwa anak saya, Rizky Ananda, tidak dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar pada hari Senin, 14 Oktober 2024, karena akan mengikuti perlombaan tingkat nasional di bidang matematika yang diselenggarakan di Jakarta. Kami berharap Bapak/Ibu dapat memberikan izin kepada anak kami selama kegiatan tersebut berlangsung.
Demikian surat izin ini saya sampaikan. Atas perhatian dan dukungan Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
[Tanda tangan]
Ratna Sari
4. Contoh dan Cara Surat Izin Sekolah karena Saudara Meninggal
Yogyakarta, 12 Oktober 2024
Kepada
Yth. Bapak/Ibu Guru Wali Kelas IX-1
SMP Negeri 2 Yogyakarta
Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini:
Nama: Agus Pramono
Orang tua/Wali dari: Dimas Pramono
Kelas: IX-1
Dengan ini memberitahukan bahwa anak saya, Dimas Pramono, tidak dapat mengikuti kegiatan belajar mengajar pada hari Senin, 14 Oktober 2024, karena harus melayat ke rumah saudara di Semarang yang telah meninggal dunia. Oleh karena itu, kami memohon izin kepada Bapak/Ibu untuk ketidakhadiran anak kami pada hari tersebut.
Demikian surat izin ini saya sampaikan. Atas perhatian dan pengertian Bapak/Ibu, kami ucapkan terima kasih.
Hormat saya,
[Tanda tangan]
Agus Pramono