Contoh Mind Mapping yang Mudah Dibuat, Ketahui Manfaat dan Cara Membuatnya

Merdeka.com - Setiap orang tentu memiliki metode belajar yang berbeda-beda. Sebagian orang mungkin belajar dengan cara membaca berulang hingga memahami materi yang dipelajari. Sebagian orang lainnya belajar sambil latihan soal, sehingga materi yang dipelajari dapat segera diterapkan dengan baik untuk memecahkan masalah dalam soal.
Selain itu, terdapat metode belajar yang tidak kalah menarik, yaitu dengan menggunakan mind map. Mind mapping merupakan metode belajar dengan mencatat hal-hal penting dari materi yang sedang dipelajari, kemudian menggambarnya ke dalam bagan yang dibagi sesuai kategori. Dengan begitu, Anda bisa memahami materi dengan mudah hanya dengan melihat mind mapping yang telah dibuat.
Bagi sebagian orang, cara belajar dengan menggunakan mind mapping ini memberikan hasil yang efektif. Metode belajar ini dapat membantu Anda mengingat materi dengan lebih mudah, dibandingkan metode belajar lainnya. Terdapat beberapa contoh mind mapping yang mudah dan bisa menjadi rekomendasi Anda.
Beberapa contoh mind mapping yang mudah berikut tidak membutuhkan teknik pembuatan yang rumit. Cukup dengan bentuk bagan yang sederhana, Anda bisa membuat mind mapping yang mudah dipahami. Jika Anda sedang mencari rekomendasi metode belajar yang mudah dan efektif, beberapa contoh mind mapping berikut bisa Anda coba.
Dilansir dari beberapa sumber, berikut kami merangkum contoh mind mapping yang mudah dibuat, manfaat, hingga cara membuatnya yang bisa Anda simak.
Mengenal Mind Mapping
imindq.com
Sebelum mengetahui contoh mind mapping yang mudah dibuat, perlu dipahami terlebih dahulu apa yang disebut dengan mind mapping. Mind mapping merupakan suatu metode untuk mengelola informasi dengan menggunakan pemetaan pikiran berbentuk cabang yang dituangkan ke dalam selembar kertas.
Di sini, Anda akan membuat bagan-bagan yang bercabang, kemudian setiap bahan diisi materi atau informasi sesuai kategori sehingga dapat memudahkan Anda memahami isi informasi yang ada. Metode mind mapping ini sangat efektif untuk mempermudah proses mengingat, mempercepat pembuatan catatan, hingga mempermudah pemahaman materi.
Mind Map Silabus
Setelah mengetahui pengertian mind mapping, berikutnya terdapat beberapa contoh mind mapping yang mudah dibuat. Contoh yang pertama yaitu mind map silabus. Mind map silabus merupakan jenis mind map makro yang dapat membantu Anda membuat gambaran tentang apa yang dipelajari secara menyeluruh.
Biasanya mind map silabus ini dibuat dengan ukuran yang besar dan ditempel pada dinding. Di sini, Anda menentukan judul informasi di bagian tengah, kemudian membuat cabang di sekelilingnya sesuai dengan kategori. Pada masing-masing cabang yang berisi kategori informasi bisa dijabarkan dengan informasi yang lebih rinci.
Mind Map Bab
shutterstock
Contoh mind mapping yang mudah dibuat berikutnya yaitu mind map bab. Mind map bab merupakan jenis mind map yang dibuat berdasarkan rangkaian bab yang telah dipelajari.
Meskipun begitu, setiap materi perlu diringkas menjadi poin penting sehingga lebih mudah dibaca dan dipahami. Selain itu, penyingkatan materi yang berfokus pada garis besar juga memudahkan Anda untuk mengingat informasi atau materi yang ada.
Dalam hal ini, Anda juga perlu menentukan judul informasi yang diletakkan di tengah, kemudian membuat cabang berdasarkan kategori rangkaian bab yang telah dipelajari. Setiap kategori bab, Anda bisa menjabarkan urutan materi dengan informasi yang lebih rinci, namun tetap singkat dan mudah dipahami.
Mind Map Paragraf
Contoh mind mapping yang mudah dibuat selanjutnya adalah mind map paragraf. Mind map paragraf ini dibuat ketika Anda ingin merangkum materi secara lengkap dan rinci.
Berbeda dengan dua jenis mind map sebelumnya yang mengandalkan poin penting dan garis besar, di sini Anda menulis ringkasan materi dengan lebih panjang dan rinci. Pertama, Anda perlu menentukan judul mind map yang diletakkan di tengah, kemudian menuliskan ringkasan materi di sekeliling judul dengan kategori tertentu yang memudahkan Anda untuk memahaminya.
Manfaat Mind Mapping
©Shutterstock.com/winnond
Setelah mengetahui beberapa contoh mind mapping yang mudah dibuat, terdapat beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan saat belajar dengan menggunakan metode mind mapping. Berikut adalah beberapa manfaat mind mapping yang perlu Anda ketahui :
Langkah Membuat Mind Mapping
Setelah mengetahui beberapa contoh mind mapping yang mudah dibuat beserta manfaatnya, terakhir Anda perlu memahami seperti apa langkah membuat mind map dengan baik dan efektif. Beberapa langkah ini bisa Anda praktikkan saat ingin mencoba belajar dengan metode mind mapping, yaitu sebagai berikut :
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya