Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Viral Suara Pilu Muazin di Kuwait Lantunkan Azan, Serukan Warga untuk Salat di Rumah

Viral Suara Pilu Muazin di Kuwait Lantunkan Azan, Serukan Warga untuk Salat di Rumah Muazin Kuwait. ©2020 Merdeka.com/Flickr via greaterkashmir

Merdeka.com - Baru-baru ini tersebar di media sosial sebuah video suara muazin saat mengumandangkan azan di salah satu masjid yang ada di Kuwait. Kalimat azan yang dilantunkan begitu menyentuh hati umat muslim di seluruh dunia.

Melalui akun twitter @kiaudn dan instagram @mwv.mystic, diketahui suara muazin terdengar begitu menyayat hati. Pasalnya, azan yang dikumandangkan oleh muazin tersebut terdengar lirih dan sesekali diiringi oleh isak tangis. Muazin juga mengubah kalimat azan dari aslinya.

Dalam video tersebut, kalimat azanHayya 'ala shalah yang bermakna 'mari kita salat' diganti menjadi Shollu fii rihaalikumyang bermakna 'salatlah kalian di rumah kalian'.

Demi Hindari Virus Corona

Dilansir dari twitter @kiaudn, kalimat azan tersebut diganti karena adanya ancaman virus corona. Muazin tersebut menyerukan ajakan salat di rumah masing-masing karenabeberapa tempat umum dan tempat ibadah di Kuwait ditutup untuk mengurangi risiko penyebaran.

Demi menyampaikan pesan tersebut, muazin di Kuwait ini tetap mengumandangkan azan dengan mengganti penggalan kalimatnya.

muazin kuwait

2020 Merdeka.com/Flickr via greaterkashmir

Perubahan Kalimat Azan Diperbolehkan

Dilansir dari berbagai sumber yang dikutip dari kapanlagi.com, perubahan kalimat azan boleh dilakukan ketika kondisi lingkungan membahayakan orang di masjid. Di zaman Rasulullah sendiri, azan seperti itu terjadi ketika ada hujan lebat, cuaca berangin, dan udara sedang dingin.Rekaman video tersebut menjadi ramai dan diperbincangkan oleh warganet. Masjid yang biasanya ramai orang berjamaah menjadi sepi dikarenakan bahaya penyebaran corona.

muazin kuwait

2020 Merdeka.com/Flickr via greaterkashmir (mdk/kum)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP