Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Karakteristik Kucing Persia Kecil, Kenali Ciri Tubuh dan Sifatnya

Karakteristik Kucing Persia Kecil, Kenali Ciri Tubuh dan Sifatnya jenis kucing persia. instagram.com

Merdeka.com - Kucing memang salah satu hewan peliharaan yang sangat digemari oleh banyak orang. Identik dengan sifat yang manja, membuat hewan peliharaan satu ini semakin lucu dan menggemaskan. Tidak heran jika banyak orang memilihnya untuk dijadikan teman di rumah.

Sebagai hewan peliharaan, kucing mempunyai jenis yang beragam. Salah satu jenis kucing yang populer di masyarakat adalah kucing persia. Kucing persia dikenal sebagai kucing ras yang banyak digemari masyarakat sebagai hewan peliharaan.

Identik dengan wajah bulat dengan bulu yang lebat dan panjang membuat kucing jenis ini semakin menggemaskan. Bulunya yang tumbuh lebat dengan berbagai macam warna, tidak jarang menjadi alasan utama banyak orang ingin memeliharanya.

Jika Anda tertarik memelihara kucing yang masih bayi, kucing persia kecil atau kitten bisa menjadi salah satu pilihan Anda. Anak kucing persia ini memiliki wajah dan bentuk tubuh yang lebih mungil dan lucu seperti boneka. Bukan hanya itu, terdapat beberapa karakteristik kucing persia kecil lainnya yang tak kalah menarik. Mulai dari bulu, kepala, hingga bentuk ekor.

Dengan mengenal dan mengetahui beberapa karakteristik kucing persia kecil, bisa menjadi pertimbangan Anda sebelum memutuskan memelihara kucing jenis ini. Dilansir dari situs Cats Love to Know, berikut kami merangkum beberapa karakteristik kucing persia kecil yang bisa Anda simak.

Ciri Khas Kucing Persia Kecil

rentan alami masalah pernapasan ini tips yang bisa dilakukan pemilik kucing persia

©Shutterstock

Kucing persia kecil memiliki ciri khas unik dengan bentuk wajah yang mungil dan mirip seperti boneka atau wajah babi, karena hidungnya yang kecil dan bulat. Meskipun tidak semua anak kucing persia memiliki bentuk wajah yang mirip, namun terdapat ciri khas khusus yang membuatnya cukup mudah dikenali. Berikut beberapa ciri khas kucing persia kecil yang perlu Anda ketahui :

  • Mantel bulu panjang dan tebal
  • Kaki pendek dan tebal
  • Kepala bulat lebar dengan hidung pendek
  • Telinga pendek dan bulat dengan jarak yang berjauhan
  • Ekor pendek dan lurus
  • Ukuran Kucing Persia Kecil

    Karakteristik kucing persia kecil berikutnya bisa dilihat dari bentuk dan ukuran tubuh. Saat lahir, anak kucing Persia biasanya memiliki berat antara tiga dan 3,5 ons. Pada usia delapan minggu, anak kucing Persia biasanya memiliki berat sekitar 32 hingga 38 ons, sedangkan Teacup Persia yang lebih kecil memiliki berat sekitar 14 hingga 20 ons. Selama masa pertumbuhannya, Anda perlu memberikan asupan makanan dengan nutrisi baik dan minum yang cukup untuk mendukung perkembangannya.

    Kepribadian Kucing Persia Kecil

    tak bisa sembarangan pilih makanan kucing persia ini alasannya

    ©2021 Merdeka.com

    Karakteristik kucing persia kecil yang perlu Anda pahami selanjutnya adalah kepribadian atau sifat kucing. Anak kucing persia dikenal memiliki kepribadian dan sifat yang lembut. Bukan hanya itu, kepribadian kucing persia kecil juga menyenangkan sehingga bisa diajak bermain. Bahkan, kucing persia juga dinilai tidak kasar seperti beberapa ras anak kucing lainnya. Tentu ini menjadi salah satu nilai positif yang patut dipertimbangkan ketika Anda tertarik memelihara anak kucing persia.

    Jenis Kucing Persia Kecil

    Setelah mengetahui beberapa ciri khas, ukuran, dan sifatnya, terdapat beberapa jenis kucing persia kecil yang bisa menjadi pilihan Anda. Mulai dari jenis chinchilla persia, chocolate persia, doll face persia, hingga teacup persia. Masing-masing jenis mempunyai ciri khas tersendiri yang membuatnya menarik. Berikut beberapa jenis kucing persia kecil dan ciri khasnya :

  • Chincilla persian : Chinchilla persian memiliki bulu yang indah dalam nuansa perak, biru atau emas. Anak kucing ini adalah salah satu pilihan paling populer dan banyak diminati. Selain warnanya yang beragam, kucing persia jenis ini memiliki wajah boneka yang lebih menggemaskan dibandingkan kucing perisa berwajah datar.
  • Chocolate persian : Kucing persia jenis ini memiliki ciri khas warna cokelat yang berbeda. Warna coklat pada kucing ini memiliki pola seperti kulit penyu, asap dan belacu. Selain itu, kucing jenis ini mempunyai warna mata tembaga yang indah dan menawan.
  • Doll face persian : Doll face Persian adalah jenis kucing persia asli. Kucing ini dikembangbiakkan secara khusus karena memiliki bentuk hidung yang lebih teratur. Dibandingkan jenis lain, kucing persia doll face ini mempunyai tingkat kesehatan yang lebih baik, kerena mereka cenderung mengalami masalah pernapasan yang lebih sedikit.
  • Teacup Persian : Teacup Persian adalah jenis persia mikro atau persia mainan, yang merupakan versi lebih kecil dari kucing persia biasa. Meski memiliki bentuk tubuh dan wajah yang menggemaskan, namun kucing persia jeni ini lebih rentan terhadap masalah kesehatan. Pemilik anak kucing persia teacup harus waspada terhadap pemeriksaan dokter hewan secara teratur. Karena ukurannya yang kecil, pemilik harus lebih berhati-hati untuk memastikan keselamatan anak kucing yang lebih rapuh daripada anak kucing persia biasa. Mereka juga harus disimpan di dalam ruangan agar tetap aman.
  • Mata Biru pada Kucing Persia Kecil

    10 gambar kucing persia si cantik berwajah datar

    ©2021 Merdeka.com

    Karakteristik kucing persia kecil yang tidak kalah penting untuk diperhatikan adalah warna mata biru. Perlu diketahui, bahwa jenis kucing persia memang lebih rentan dilahirkan tuli dibandingkan jenis kucing lainnya. Jika Anda memiliki anak kucing putih dengan mata biru, ada kemungkinan anak kucing persia tersebut lahir dalam kondisi tuli. Sebaiknya segera periksakan anak kucing. Anda perlu mengawasi kucing lebih dekat jika ia tidak dapat mendengar. Jangan biarkan anak kucing Persia yang tuli di luar ruangan.

    Masalah Kesehatan Kucing Persia Kecil

    Hal terakhir yang perlu Anda pahami tentang kucing persia kecil adalah risiko masalah kesehatan yang dapat terjadi. Persia rentan terhadap masalah pernapasan, terlebih lagi anak kucing persia yang masih kecil memiliki risiko lebih besar. Khususnya, jenis kucing persia berwajah datar dengan bentuk hidung yang kecil dan pendek, sering kali mengalami masalah pernapasan.

    Karena anak kucing lebih kecil dan lebih lemah daripada kucing dewasa, Anda harus memeriksa pernapasannya setiap hari dan segera membawa anak kucing Anda ke dokter hewan jika ia menunjukkan tanda-tanda pilek atau kesulitan bernapas. Anak kucing dari semua ras lebih berisiko terkena feline viral rhinotracheitis dan risiko ini meningkat untuk ras berwajah datar. (mdk/ayi)

    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    13 Ras Kucing Super Menggemaskan yang Siap Diadopsi, Mana Favoritmu?
    13 Ras Kucing Super Menggemaskan yang Siap Diadopsi, Mana Favoritmu?

    Kucing merupakah hewan menggemaskan yang terdiri dari berbagai macam ras. Jika ingin mengadopsi kucing, wajib tahu nih 13 ras kucing lucu menggemaskan ini.

    Baca Selengkapnya
    Mengenal Jenis Kucing Persia dari Ciri Khas Fisiknya
    Mengenal Jenis Kucing Persia dari Ciri Khas Fisiknya

    Ada beragam jenis kucing persia yang terkadang jarang diketahui oleh masyarakat.

    Baca Selengkapnya
    Jenis Kucing Peliharaan Favorit dengan Karakteristik Unik yang Lucu dan Menggemaskan
    Jenis Kucing Peliharaan Favorit dengan Karakteristik Unik yang Lucu dan Menggemaskan

    Rekomendasi berbagai macam kucing peliharaan dengan karakteristik menggemaskan.

    Baca Selengkapnya
    Perbedaan Kucing Anggora dan Persia, Pahami Ciri Fisik dan Perangainya
    Perbedaan Kucing Anggora dan Persia, Pahami Ciri Fisik dan Perangainya

    Kucing Anggora dan Persia, ras kucing berbulu sama yang sering disamakan.

    Baca Selengkapnya
    Ciri-ciri Kucing Anggora dan Persia, Jangan Tertukar
    Ciri-ciri Kucing Anggora dan Persia, Jangan Tertukar

    Kelembutan bulu, wajah yang memesona, dan karakter yang unik membuat orang sulit membedakan kucing anggora dan persia.

    Baca Selengkapnya
    Karakteristik Kucing Munchkin Beserta Cara Merawatnya, Ketahui Sebelum Memelihara
    Karakteristik Kucing Munchkin Beserta Cara Merawatnya, Ketahui Sebelum Memelihara

    Dengan tubuhnya yang mini dan kaki pendek, Munchkin adalah salah satu ras kucing paling menarik dan unik di dunia.

    Baca Selengkapnya
    Gemes Banget, Ini 8 Jenis Kucing Lucu Berkaki Pendek yang Bisa Diadopsi
    Gemes Banget, Ini 8 Jenis Kucing Lucu Berkaki Pendek yang Bisa Diadopsi

    Delapan jenis kucing berkaki pendek ini tidak hanya lucu secara penampilan tetapi juga sifat mereka sangat menyenangkan dan cocok dijadikan peliharaan.

    Baca Selengkapnya
    10 Jenis Kucing Tercantik di Dunia Versi A-Z Animals, Apakah Anabul Kesayanganmu Termasuk?
    10 Jenis Kucing Tercantik di Dunia Versi A-Z Animals, Apakah Anabul Kesayanganmu Termasuk?

    Kucing-kucing ras ini masuk ke dalam daftar kucing tercantik.

    Baca Selengkapnya
    Jenis Kucing Lucu Sedunia, Ketahui Cara Merawat dan Manfaatnya
    Jenis Kucing Lucu Sedunia, Ketahui Cara Merawat dan Manfaatnya

    Terdapat beragam jenis kucing lucu ras yang unik dan menggemaskan.

    Baca Selengkapnya
    Nama Kucing Lucu dan Antimainstream! Cocok Banget untuk Diberikan pada Anabul Kecintaan
    Nama Kucing Lucu dan Antimainstream! Cocok Banget untuk Diberikan pada Anabul Kecintaan

    Kumpulan nama kucing lucu dan antimainstream. Cocok untuk anabul kesayanganmu.

    Baca Selengkapnya
    Kucing Termahal di Dunia, Tembus Harga Miliaran
    Kucing Termahal di Dunia, Tembus Harga Miliaran

    Kucing dengan tingkah lucunya jadi hewan terfavorit untuk dipelihara. Orang-orang rela membeli kucing ratusan juta sampai miliaran. Ada kucing apa saja, ya?

    Baca Selengkapnya
    Karakteristik British Shorthair, Lengkap Beserta Ciri-ciri dan Cara Merawatnya
    Karakteristik British Shorthair, Lengkap Beserta Ciri-ciri dan Cara Merawatnya

    Kucing British Shorthair merupakan salah satu ras kucing tertua di dunia.

    Baca Selengkapnya