Kini Sukses jadi Youtuber, Deddy Corbuzier Kenang Awal Kelola Kanal Youtube
Merdeka.com - Adanya berbagai platform digital mulai dari Tik Tok, Spotify, Twitter hingga Youtube membuat banyak orang bisa menyalurkan kreativitasnya. Mereka membuat konten yang bisa diunggah ke platform tersebut, begitu pula yang dilakukan Deddy Corbuzier.
Mungkin banyak sebagian dari kita yang sering mendengarkan Podcast Deddy Corbuzier. Ayah satu orang anak ini kerap menghadirkan pembicara hebat mulai dari pejabat, selebritis hingga orang yang sedang banyak diperbincangkan.
Tak heran jika podcast milik Deddy Corbuzier sering masuk dalam jajaran Trending di youtube. Konten yang dibikinnya pun banyak didengar atau dilihat oleh jutaan orang.
-
Kenapa Deddy Corbuzier diberi tituler? Deddy Corbuzier, seorang selebriti Indonesia, diberi pangkat Letnan Kolonel Tituler TNI Angkatan Darat dari Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Deddy mengungkapkan bahwa pangkat tersebut menjadi pekerjaan baru baginya. Deddy mengatakan bahwa dia diminta untuk membuat seminar tentang bela negara bagi generasi milenial dan generasi Z agar mereka melek tentang bela negara.
-
Siapa yang memberikan tituler kepada Deddy Corbuzier? Deddy Corbuzier, seorang selebriti Indonesia, diberi pangkat Letnan Kolonel Tituler TNI Angkatan Darat dari Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
-
Apa tugas Deddy Corbuzier sebagai Tituler? Deddy mengatakan bahwa dia diminta untuk membuat seminar tentang bela negara bagi generasi milenial dan generasi Z agar mereka melek tentang bela negara.
-
Kenapa Podcast populer? Dalam beberapa tahun terakhir, podcast telah menjadi fenomena global dengan jutaan podcast dan pendengar di seluruh dunia.
-
Bagaimana Deddy Corbuzier membuat generasi muda melek tentang bela negara? Deddy mengungkapkan bahwa banyak orang Indonesia tidak tahu siapa Sudirman dan kapan RA Kartini lahir. Bahkan anak-anak yang sekolah di internasional tidak tahu peristiwa Bandung Lautan Api.
-
Bagaimana podcast menjadi populer? Selain musik, iPod juga memainkan peran penting dalam memopulerkan podcast dengan memungkinkan blog audio yang direkam seseorang untuk ditransfer ke pemutar audio portabel sehingga bisa dikonsumsi kapan pun dan di mana pun oleh pendengarnya.
Frekuensi Suara
Instagram/@mastercorbuzier ©2022 Merdeka.com
Baru-baru ini, Deddy berbagi tentang kanal dan konten yang ia kelola. Hal itu diungkapkannya dalam video yang diunggah di kanal Youtube Novel Baswedan pada beberapa hari yang lalu.
Ternyata jauh sebelum memulai mengelola kanal Youtube dan menjadi seorang podcaster, ia melakukan riset di banyak aspek. Bahkan dirinya sampai mengulik teknis tentang frekuensi suara.
"Saya belajar (untuk podcast) tapi banyak orang yang nggak paham kayak 'wah ini kebetulan, ini hobi'. Bukan, saya belajar," ungkap Deddy.
"Saya melihat apa yang belum ada di Indonesia pada saat itu, salah satunya adalah podcast," imbuhnya.
Butuh Waktu Enam Bulan
Tak sebentar, Deddy telah menghabiskan waktu berbulan-bulan sebelum ia memahami tentang teknis audio. Menurutnya, masih banyak pembuat konten yang tak melakukan seperti yang dilakukannya.
"Itu saya pelajari, enam bulan saya pelajari. Saya pelajari sampai frekuensi suara yang masuk ke audio,"
"Nah itu banyak orang yang nggak paham tentang hal itu. Makanya pada saat saya podcast, saya pakai headphone," tambahnya.
Nilai Tambah
Ia juga mengatakan, banyak pengalaman penting yang bisa diambil dari proses tersebut. Hingga sekarang, dirinya bisa menuai hasil yang memuaskan.
"Saya nonton hampir podcast yang ada di seluruh dunia baru saja bikin," ucapnya.
"Nilai tambah (dari podcast) adalah saya dapat berbagai macam ilmu dari berbagai sumber. Itu bisa digunakan buat diri saya dan kemajuan saya," pungkasnya. (mdk/dem)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Konten Kreator Zunio and Family mampu mengalahkan penghasilan YouTube ternama, seperti Deddy Corbuzier hingga Raffi Ahmad lho!
Baca SelengkapnyaDeddy Corbuzier masuk dalam daftar artis terkaya di Indonesia melalui survey yang dilakukan Indonesia Artist Watch.
Baca SelengkapnyaNama Deddy Corbuzier menjadi salah satu dari enam bakal cagub dan bakal cawagub direkomendasikan DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta Barat.
Baca SelengkapnyaPendapatan tersebut diperoleh dari seluruh konten yang diproduksi Gus Samsudin.
Baca SelengkapnyaKata-kata opening YouTube lucu memiliki peran penting dalam menarik perhatian penonton sejak awal.
Baca SelengkapnyaPenyanyi dangdut Dewi Perssik diundang menjadi tamu di channel Youtube Kaesang.
Baca SelengkapnyaTak tanggung-tanggung, ia mendapatkan jutaan penonton dan ratusan ribu subscribers saat melakukan siaran langsung di kanal YouTube pribadinya.
Baca SelengkapnyaKonten kreator bisa menjadi tulang punggung ekonomi digital Indonesia.
Baca SelengkapnyaPopularitas Jimmy sebagai YouTuber berhasil menjalin kerjas sama dengan perusahaan seperti Amazon dan Nike pada konten bersponsor.
Baca SelengkapnyaDeddy Corbuzier mengaku tak diberi gaji atas tugas bela negara. Jumlah tunjangan pun akan dikembalikan ke negara.
Baca SelengkapnyaKeberhasilannya menggaiet 800 ribu subscriber tidak diraih secara instan
Baca SelengkapnyaItulah beberapa fakta menarik BTR Meyden, gamer cantik yang viral di media sosial
Baca Selengkapnya