Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mengenal Fungsi Hutan Mangrove dan Cara Melestarikannya, Perlu Diketahui

Mengenal Fungsi Hutan Mangrove dan Cara Melestarikannya, Perlu Diketahui Ekowisata Mangrove Wonorejo. ©Liputan6.com/Ahmad Ibo

Merdeka.com - Hutan merupakan kawasan yang memiliki peran besar bagi bumi. Sebab, beragam tumbuhan di hutan menjadi sumber oksigen dan tempat hidup bagi berbagai spesies makhluk hidup. Selain itu, hutan mangrove atau bakau juga berperan penting dalam mencegah abrasi oleh air laut.

Hutan mangrove sendiri adalah salah satu ekosistem hutan dengan kelompok tumbuhan yang dapat hidup di daerah dengan kadar garam yang tinggi. Biasanya, hutan ini didominasi dengan tumbuhan berkayu dan tumbuh di sepanjang garis pantai dan subtropis. Adapun fungsi hutan mangrove yang paling utama adalah mencegah abrasi atau pengikisan pantai oleh gelombang laut.

Selain itu, hutan mangrove juga mempunyai beberapa keterikatan dan kontribusi dalam pemenuhan manusia, baik dalam penyediaan bahan pangan, papan, atau kesehatan. Untuk itu, upaya pelestarian hutan mangrove sangat penting dilakukan untuk menyelamatkan ekosistem.

Orang lain juga bertanya?

Lantas, apa saja fungsi hutan mangrove dan bagaimana cara melestarikannya? Simak ulasannya yang dilansir dari Liputan6.com:

Sebagai Tempat Hidup

mengunjungi lubuk kertang wisata hutan mangrove di langkat yang terkenal

pariwisatasumut.net ©2021 Merdeka.com

Salah satu fungsi hutan mangrove bagi kehidupan adalah sebagai tempat tinggal banyak hewan seperti kura-kura, monyet, biawak, burung, ular, dan masih banyak lagi. Selain itu, beberapa hewan laut seperti ikan, siput, kepiting, dan udang juga hidup di hutan mangrove.

Tak hanya sebagai tempat tinggal makhluk hidup, hutan mangrove juga menyediakan beragam makanan bagi hewan invertebrata dan ikan yang hidup di sekitarnya. Berbagai jenis hewan darat berlindung atau singgah bertengger mencari makan di hutan mangrove ini.

Sebagai Pembentukan Pulau

Fungsi hutan mangrove selanjutnya, yaitu sebagai pembentuk daratan. Pasalnya, endapan dan tanah yang ditahannya menumbuhkan perkembangan garis pantai dari waktu ke waktu. Sehingga, pertumbuhan hutan mangrove dapat memperluas pantai dan memberikan kesempatan bagi tumbuhan terestrial hidup dan berkembang di wilayah daratan.

Stabilkan Daerah Pesisir

Fungsi hutan mangrove lainnya yakni sebagai tanaman yang mampu menstabilkan daerah pesisir. Seperti yang diketahui, abrasi intrusi laut setiap saat dapat mengancam pesisir laut hingga mengikis daratan yang akan semakin berkurang.

Padahal, Indonesia merupakan negara kepulauan yang patut dijaga kelestarian alamnya tersebut agar anak dan cucu dapat terus merasakan surga di Ibu Pertiwi. Dengan adanya hutan mangrove tersebut, risiko pengikisan daratan dan pulau dapat diatasi dengan cukup baik.

Sebagai Penyaring Alami

mangrove

©2020 BRGM

Hutan mangrove dipenuhi dengan akar pohon bakau dan berlumpur. Akar pohon tersebut, dapat mempercepat penguraian limbah organik yang terbawa ke wilayah pantai. Tak hanya bisa menguraikan limbah organik, fungsi hutan mangrove juga dapat membantu mempercepat proses penguraian bahan kimia yang biasa mencemari laut seperti deterjen dan minyak.

Mencegah Intrusi Air Laut

Fungsi hutan mangrove selanjutnya, yaitu mencegah intrusi air laut, erosi, dan abrasi pantai. Intrusi laut sendiri adalah sebuah peristiwa perembesan air laut ke tanah daratan. Biasanya, intrusi laut dapat menyebabkan air tanah menjadi payau, sehingga tidak baik untuk dikonsumsi.

Selain itu, fungsi hutan mangrove adalah untuk mengendapkan lumpur di akar-akar pohon bakau sehingga dapat mencegah terjadinya air laut ke daratan. Untuk itu, engan menjaga hutan mangrove tetap lestari, maka dapat menekan risiko berbagai macam bencana alam seperti tanah longsor dan banjir.

Cara Melestarikan Hutan Mangrove

Mengingat betapa pentingnya hutan mangrove bagi kehidupan, sudah seharusnya kita menjaga kelestariannya agar tetap terjaga. Adapun beberapa cara melestaraikan hutan mangrove adalah sebagai berikut:

Pembibitan Tanaman Mangrove

Salah satu cara melestarikan hutan mangrove adalah melakukan pembibitan tanaman mangrove. Pembibitan ini adalah penanaman bibit di lahan pembibitan mangrove dengan bibit yang didapatkan dari hasil budidaya. Dengan melakukan pembibitan tanaman, dapat mempercepat proses regenerasi tanaman mangrove.

Restorasi Hutan Mangrove

Cara melestarikan hutan mangrove selanjutnya, yaitu restorasi hutan mangrove. Upaya restorasi ini sepenuhnya bergantung pada alam dan kemampuan hutan mangrove untuk mengembalikan kondisinya seperti semula. Tentu saja, proses restorasi ini membutuhkan waktu yang cenderung lebih lama.

Memperbaiki Lingkungan di Sekitar Hutan

Salah satu kerusakan hutan mangrove yaitu disebabkan karena pencemaran atau polusi air maupun polusi tanah yang kebanyakan berasal dari manusia. Polusi air dan tanah bisa merusak ekosistem hewan darat maupun laut. Untuk itu, perbaikan lingkungan di sekitar hutan dibutuhkan untuk mengatasi polusi yang menyebabkan kerusakan tersebut. (mdk/jen)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Melestarikan Hutan Mangrove di Pesisir Jakarta
Melestarikan Hutan Mangrove di Pesisir Jakarta

Hutan mangrove sendiri adalah salah satu ekosistem hutan dengan kelompok tumbuhan yang dapat hidup di daerah dengan kadar garam yang tinggi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Hari Mangrove Sedunia, 1.000 Pohon Bakau Ditanam di Pesisir Jakarta
FOTO: Hari Mangrove Sedunia, 1.000 Pohon Bakau Ditanam di Pesisir Jakarta

Peringatan Hari Mangrove Sedunia pada 26 Juli ditetapkan oleh UNESCO sejak tahun 2015.

Baca Selengkapnya
Taman Nasional Berbak Sembilang, Lahan Mangrove Terbesar di Indonesia Barat Bisa Melihat Tapir dan Burung Air
Taman Nasional Berbak Sembilang, Lahan Mangrove Terbesar di Indonesia Barat Bisa Melihat Tapir dan Burung Air

Kawasan suaka margasatwa di Kabupaten Banyuasin ini sudah ditetapkan sejak tahun 1935 oleh gubernur Hindia Belanda pada waktu itu.

Baca Selengkapnya
7 Wisata Mangrove di Indonesia, Sajikan Pemandangan Alam Hijau yang Asri
7 Wisata Mangrove di Indonesia, Sajikan Pemandangan Alam Hijau yang Asri

Hutan mangrove memiliki fungsi penting dalam menjaga ekosistem alam.

Baca Selengkapnya
Dukung Upaya Mitigasi Perubahan Iklim, Pertamina Rehabilitasi Mangrove di NTT
Dukung Upaya Mitigasi Perubahan Iklim, Pertamina Rehabilitasi Mangrove di NTT

Program Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan Hutan Pertamina pulihkan lingkungan melalui Rehabilitasi Mangrove di NTT.

Baca Selengkapnya
Mengenal Padang Lamun, Vegetasi Penjaga Ekosistem dari Erosi di Pesisir Pantai
Mengenal Padang Lamun, Vegetasi Penjaga Ekosistem dari Erosi di Pesisir Pantai

Keberadaan tumbuhan yang hidup di pesisir laut ini merupakan objek vital bagi ekosistem khususnya dalam mengurangi erosi.

Baca Selengkapnya
Cerita Kelompok Tani Penghijauan Maju Bersama Rehabilitasi Hutan Mangrove di Langkat
Cerita Kelompok Tani Penghijauan Maju Bersama Rehabilitasi Hutan Mangrove di Langkat

KTH Maju Bersama dibantu dengan Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM) dalam pengembangan produk ikan baronang.

Baca Selengkapnya
Strategi Pertamina Grup Dukung Target Transformasi Karbon Biru di 2045
Strategi Pertamina Grup Dukung Target Transformasi Karbon Biru di 2045

Mangrove merupakan tumbuhan yang memiliki peranan penting dalam menjaga keseimbangan ekosistem pesisir.

Baca Selengkapnya
Eksotisme Teluk Pangpang Surga Tersembunyi di Banyuwangi, Habitat Favorit Ikan hingga Burung Unik
Eksotisme Teluk Pangpang Surga Tersembunyi di Banyuwangi, Habitat Favorit Ikan hingga Burung Unik

Teluk ini berhadapan langsung dengan Samudera Hindia dan Selat Bali

Baca Selengkapnya
KLHK dan Pupuk Kaltim Kolaborasi Pulihkan Ekosistem Konservasi Taman Nasional Kutai, Ini Program Dijalankan
KLHK dan Pupuk Kaltim Kolaborasi Pulihkan Ekosistem Konservasi Taman Nasional Kutai, Ini Program Dijalankan

Masyarakat sekitar kawasan ekosistem mangrove yang menjadi lokasi kerja sama mesti dilibatkan dan menjadi bagian dalam kegiatan kerja sama ini.

Baca Selengkapnya
Cerita Kelompok Tani Tunas Tanjung Harapan Lestarikan Mangrove di Deli Serdang
Cerita Kelompok Tani Tunas Tanjung Harapan Lestarikan Mangrove di Deli Serdang

Dengan usaha yang tekun dan dibantu oleh BGRM, kini hutan mangrove di Deli Serdang ini sudah semakin membaik.

Baca Selengkapnya
Menyusuri Taman Nasional Siberut, Hutan Hujan Tropis di Pulau Mentawai yang Kaya Keanekaragaman Hayati
Menyusuri Taman Nasional Siberut, Hutan Hujan Tropis di Pulau Mentawai yang Kaya Keanekaragaman Hayati

Hampir 60% dari Taman Nasional Siberut berupa hutan yang dihuni oleh ratusan spesies tumbuhan berkayu, puluhan spesies mamalia, hingga ratusan jenis burung.

Baca Selengkapnya