Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peta Wisata Yogyakarta Populer, Lengkap dengan Harga Tiketnya

Peta Wisata Yogyakarta Populer, Lengkap dengan Harga Tiketnya Peta Wisata Yogyakarta Populer, Pilihan Destinasi Liburan Menarik. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Bagi Anda yang sedang merencanakan liburan singkat di luar kota, Yogyakarta bisa menjadi pilihan. Tentu Anda bisa mengajak keluarga atau teman untuk mengunjungi berbagai macam objek wisata menarik di kota budaya ini. Bahkan, pemerintah DIY telah merilis peta wisata Yogyakarta yang bisa menjadi pedoman masyarakat saat berkunjung.

Dengan peta wisata Yogyakarta ini, Anda bisa melihat dengan jelas objek wisata mana yang populer dan banyak diminati para wisatawan. Selain mencari pilihan tempat wisata, Anda juga memantau lokasi dengan jelas pada peta. Beberapa tempat wisata bahkan berdekatan, sehingga Anda bisa mengunjunginya sekaligus.

Tak perlu khawatir, berbagai tempat wisata di Yogyakarta tergolong murah dan terjangkau. Dengan begitu, dana liburan Anda selama di kota Jogja tidak akan membengkak. Meskipun begitu, Anda tetap harus menyusun rencana keuangan dengan baik agar liburan dapat berjalan dengan lancar.

Orang lain juga bertanya?

Dari berbagai sumber, berikut kami merangkum peta wisata Yogyakarta dan pilihan destinasinya, bisa Anda simak.

Peta Wisata Yogyakarta Sleman dan Kulon Progo

Museum Ullen Sentalu

Destinasi di peta wisata Yogyakarta daerah Sleman yang pertama adalah Museum Ulen Sentalu. Ini adalah museum yang dibangun untuk membuka jendela peradaban seni dan budaya Jawa.

Di sini, Anda bisa belajar tentang sejarah peradaban Kerajaan Mataram yang dibagi menjadi empat keraton, yaitu Kraton Kesultanan Surakarta, Yogyakarta, Praja Mangkunegaran, dan Kadipaten Pakualaman.

Selain belajar sejarah, Anda juga bisa melihat berbagai macam koleksi. Mulai dari koleksi lukisan, foto, kain batik Solo, gamelan kuno, hingga arca-arca peninggalan zaman Hindu dan Budha.

Awalnya, ini adalah museum pribadi milik keluarga pembatik asal Yogyakarta yang masih keturunan bangsawan. Karena kecintaannya akan budaya dan sejarah, maka museum ini dikelola dan dibuka umum guna menyebarkan edukasi ke masyarakat.

Harga tiket Museum Ullen Sentalu Rp 50.000 per orang untuk tur Adiluhung, sementara untuk tur Vorstenlanden dikenakan tarif sebesar Rp 100.000 per orang. 

Taman Wisata Kaliurang

Pilihan destinasi di peta wisata Yogyakarta daerah Sleman berikutnya adalah Taman Wisata Kaliurang. Tempat wisata ini sangat cocok sebagai destinasi liburan bersama keluarga atau teman-teman. Di sini, Anda bisa mencoba fasilitas outbond seperti flying fox yang dapat memacu adrenalin. Bukan hanya itu, Anda juga akan disuguhkan dengan rumah pohon Ridz High Rope saat memasuki area taman.

Tempat wisata ini juga mempunyai udara yang sejuk serta dikelilingi pepohonan yang rindang. Dengan begitu, Anda bisa menikmati berbagai fasilitas dengan nyaman tanpa takut kepanasan. Di sini, Anda juga bisa membawa perlengkapan piknik seperti tikar dan bekal makanan untuk dinikmati bersama keluarga. Tidak perlu khawatir, cukup dengan membayar tiket masuk 8 ribu rupiah Anda bisa menikmati sajian pemandangan alam yang mempesona.

Merapi Lava Tour

Destinasi di peta wisata Yogyakarta selanjutnya yaitu Lava Tour Merapi. Objek wisata ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai travelling dengan tantangan seru. Di sini, Anda bisa menjelajahi aliran lava merapi menggunakan mobil jeep yang mampu melintasi medan terjal.

Meskipun rute yang ditempuh tidak mudah, namun di sepanjang perjalanan Anda bisa melihat panorama alam sekitar Gunung Merapi yang indah dan memesona. Anda juga bisa berkunjung ke bunker kali adem atau rumah juru kunci Mbah Marijan yang telah terkena awan panas pada peristiwa erupsi beberapa tahun lalu.

Bagi Anda yang memiliki hobi fotografi, ini tempat yang cocok untuk berburu foto menarik dengan latar belakang Gunung Merapi yang megah dan elok. Harga tiket untuk Merapi Lava Tour berbeda-beda mulai dari Rp350.000.

Pantai Glagah

Berikutnya adalah pilihan destinasi di peta wisata Yogyakarta daerah Kulon Progo. Di sini Anda bisa mengunjungi Pantai Glagah, wisata alam populer yang banyak diminati masyarakat. Pantai ini memiliki hamparan pasir hitam luas dengan air laut yang bersih dan jernih. Selain dapat melihat pemandangan yang indah nan elok, pengunjung dapat berenang, memancing, atau bermain kano.

Bukan hanya itu, pada waktu tertentu Anda mungkin akan melihat beragam event digelar di pantai ini. Seperti event motocross, festival layang-layang, hingga pesta kembang api di akhir tahun. Bagi Anda yang tertarik, bisa datang langsung ke lokasi Pantai Glagah yang terletak 10 km dari kota Wates yang dapat ditempuh perjalanan darat kurang lebih 2 jam.

Tiket untuk Pantai Glagah Rp 6.000 per orang. 

Peta Wisata Yogyakarta Bantul

Pantai Parangtritis

Destinasi sesuai peta wisata Yogyakarta daerah Bantul yang pertama adalah Pantai Parangtritis. Ini termasuk salah satu pantai populer yang banyak dikunjungi wisatawan. Meskipun kini wisata pantai Gunung Kidul semakin mendominasi, namun Pantai Parangtritis masih menjadi destinasi favorit.

Di sini Anda bisa melihat pantai dengan pasir hitam dengan hamparan laut yang luas nan eksotis. Tentu Anda bisa menikmati sore hari dengan untuk menunggu senja matahari sambil duduk santai di pinggir pantai. Selain itu, Anda juga bisa mencoba beragam aktivitas seru lainnya seperti naik kuda atau kereta kuda, naik atv, hingga naik paralayang yang memacu adrenalin. Bagi Anda yang hobi berseluncur, ini adalah salah satu pantai dengan ombak seru untuk kegiatan surfing.

Tiket Pantai Parangtritis cukup mengeluarkan Rp 10.000 rupiah saja. 

Kawasan Wana Wisata Budaya Mataraman

Pilihan tempat wisata di daerah Bantul berikutnya adalah Kawasan Wana Wisata Budaya Mataraman. Ini adalah program pengembangan wisata alam yang memadukan unsur seni, budaya, serta sejarah Jawa Mataraman. Bukan hanya itu, program pengembangan wisata ini juga mengangkat unsur lingkungan yang berkaitan dengan pentingnya kawasan hutan lindung.

Pada tahun 2020, pemerintah telah menguji coba 5 dari 10 objek wisata yang dikembangkan. Namun, kini, kawasan wisata ini sudah dibuka untuk umum. Anda bisa melakukan reservasi tiket melalui aplikasi Visiting Jogja, atau bisa juga dengan datang langsung ke lokasi.

Di sini Anda akan menikmati panorama alam yang indah sekaligus belajar berbagai kesenian, budaya, sejarah, hingga lingkungan.

Peta Wisata Yogyakarta Wonosari Gunung Kidul

Sri Gethuk

Destinasi peta wisata Yogyakarta selanjutnya adalah daerah Wonosari Gunung Kidul. Rekomendasi objek wisata yang pertama bisa Anda kunjungi tidak lain adalah Air Terjun Sri Gethuk. Objek wisata ini terletak di Dusun Menggoran, Desa Wisata Bleberan, Kecamatan Pleyen, Gunung Kidul, Yogyakarta. Di sini Anda disajikan pemandangan air terjun indah dengan mata air yang jernih dan sejuk.

Selain pemandangan yang asri, Anda juga bisa mencoba beberapa fasilitas seperti penyewaan rakit atau pelampung untuk memudahkan Anda menjelajah di sekitar kolam Air Terjun Sri Gethuk. Tentu ini pilihan menarik untuk mengisi waktu liburan dengan aktivitas dan pengalaman yang seru dan menarik. Jika tertarik, Anda bisa berkunjung objek wisata ini antara pukul 8 pagi hingga 4 sore yang buka setiap hari.

Tiket masuk Sri Gethuk ialah Rp 15.000 rupiah baik untuk anak-anak ataupun dewasa. 

Goa Jomblang

Berikutnya ada Goa Jomblang. Tempat wisata Gunung Kidul ini sangat cocok bagi Anda yang memiliki jiwa petualang. Di sini, Anda akan disajikan goa berkedalaman 60 meter lengkap yang berbentuk vertikal mirip seperti lubang bawah tanah.

Lorong vertikal ini juga menyuguhkan sinar matahari yang terpancar dengan indah saat pagi atau siang hari. Selain itu, Goa Jomblang juga memiliki hal unik lainnya yang bisa Anda temukan, yaitu hutan kecil yang terdapat di dalam goa. Tentu ini menjadi suguhan panorama alam yang indah nan menarik yang dapat memanjakan mata.

Dilansir dari berbagai sumber, untuk tiket masuk Goa Jomblang antara Rp.500.000 sampai Rp.1.000.000 per orang. Harga tiketnya memang cukup mahal karena pengunjung sebaiknya menyewa alat dan pemandu gua. 

Embung Nglanggeran

Pilihan destinasi terakhir di peta wisata Yogyakarta Wonosari yang tak kalah menarik adalah Embung Nglanggeran. Tempat wisata ini juga sering dikenal dengan Gunung Api Purba dan Embung Nglanggeran. Kedua tempat wisata ini berbeda namun masih dalam satu kompleks.

Jika ingin berkunjung ke objek Gunung Api Purba, Anda harus sedikit mendaki terlebih dahulu untuk sampai di lokasi. Namun jika Anda tak memiliki banyak waktu dan cukup tenaga, Embung Nglanggeran menjadi pilihan yang tepat karena bisa diakses dengan mudah tanpa harus mendaki.

Di sana, Anda disajikan pemandangan telaga dengan air yang bersih dan terbentang cukup luas. Bukan hanya itu, latar belakang pemandangannya juga sangat menarik untuk disajikan objek foto. Bagi Anda yang suka berburu foto alam yang unik, tempat ini bisa menjadi salah satu destinasi.  Harga tiket masuk Embung Nglanggeran yaitu Rp.8000/orang. (mdk/ayi)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
10 Wisata Edukasi Yogyakarta Paling Populer dan Wajib Dikunjungi saat Libur Panjang
10 Wisata Edukasi Yogyakarta Paling Populer dan Wajib Dikunjungi saat Libur Panjang

Cari referensi wisata edukasi Jogja untuk libur panjang nanti? Simak informasi berikut ini.

Baca Selengkapnya
Wisata di Yogyakarta Terbaru, Sajikan Pemandangan Asri hingga Pengalaman Seru
Wisata di Yogyakarta Terbaru, Sajikan Pemandangan Asri hingga Pengalaman Seru

Wisata di Yogyakarta selalu menarik untuk dibahas.

Baca Selengkapnya
10 Wisata Baru di Bandung dan Sekitarnya yang Populer, Ini Harga Tiket Masuk hingga Lokasinya
10 Wisata Baru di Bandung dan Sekitarnya yang Populer, Ini Harga Tiket Masuk hingga Lokasinya

Mencari wisata baru di Bandung dan sekitarnya? Mungkin Anda dapat mempertimbangkan beberapa rekomendasi wisata baru di Bandung berikut ini.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
6 Wisata Jogja untuk Anak & Keluarga yang Populer, Cocok Dikunjungi saat Libur Lebaran
6 Wisata Jogja untuk Anak & Keluarga yang Populer, Cocok Dikunjungi saat Libur Lebaran

Tempat wisata Jogja untuk anak dan keluarga bisa dikunjungi saat libur lebaran tiba.

Baca Selengkapnya
15 Wisata Merapi Yogyakarta yang Wajib Dikunjungi, Banyak Pilihannya
15 Wisata Merapi Yogyakarta yang Wajib Dikunjungi, Banyak Pilihannya

Bagi para pencinta petualangan, kawasan lereng Merapi menawarkan banyak kegiatan menarik.

Baca Selengkapnya
Wisata di Jogja Terbaru dan Populer, Sajikan Pemandangan Indah dan Pengalaman Seru
Wisata di Jogja Terbaru dan Populer, Sajikan Pemandangan Indah dan Pengalaman Seru

Jogja mempunyai beberapa tempat wisata baru yang sayang dilewatkan.

Baca Selengkapnya
Lima Tempat Wisata Ikonik di Yogyakarta, Cocok untuk Habiskan Libur Tahun Baru
Lima Tempat Wisata Ikonik di Yogyakarta, Cocok untuk Habiskan Libur Tahun Baru

Harga hotel maupun makanan di Yogyakarta terkenal murah dibandingkan kota wisata lainnya.

Baca Selengkapnya
10 Rekomendasi Restoran Terbaik di Yogyakarta dengan Makanan Lezat
10 Rekomendasi Restoran Terbaik di Yogyakarta dengan Makanan Lezat

Rekomendasi restoran terbaik di Yogyakarta dengan hidangan lezat yang wajib dicoba.

Baca Selengkapnya
Kampung Wisata Taman Sari Yogyakarta, Unik dan Menarik
Kampung Wisata Taman Sari Yogyakarta, Unik dan Menarik

Kampung Wisata Taman Sari merupakan salah satu situs sejarah.

Baca Selengkapnya