Resep Bumbu Gulai Sapi Berbagai Varian, Sajian Lezat Daging Kurban
Olahan gulai dibuat dengan bumbu sederhana dan cara pengolahan yang mudah.

Olahan gulai dibuat dengan bumbu sederhana dan cara pengolahan yang mudah.

Resep Bumbu Gulai Sapi Berbagai Varian, Sajian Lezat Daging Kurban
Gulai adalah salah satu jenis masakan bercita rasa gurih khas Indonesia. Olahan gulai biasanya dibuat dari bahan utama seperti daging, ikan, atau sayuran yang dimasak dalam campuran bumbu rempah-rempah kaya dan kuah santan yang kental.
Setiap daerah di Indonesia memiliki variasi gulai yang berbeda-beda, tergantung pada bahan-bahan yang tersedia dan preferensi lokal. Bukan hanya itu, olahan gulai juga sering dikreasikan dengan beragam bahan campuran yang menambah cita rasa semakin lezat dan lengkap.
Jika Anda sedang mencari rekomendasi olahan gulai, beberapa resep bumbu gulai sapi berbagai varian berikut bisa Anda coba. Mulai dari gulai sapi sederhana, gulai sapi kentang, gulai sapi kuah merah, hingga gulai sapi telur ayam.Beragam resep bumbu gulai ini bisa menjadi pilihan menu olahan daging kurban Anda. Terutama bagi Anda yang suka olahan menu kuah santan, beberapa hidangan gulai sapi berikut bisa menjadi pilihan. Selain rasanya lezat, berbagai hidangan ini dibuat dengan bumbu sederhana dan cara pengolahan yang mudah.
Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep bumbu gulai sapi berbagai varian, bisa menjadi pilihan menu selama hari raya kurban.

Resep Bumbu Gulai Sapi Sederhana
@cookpad.com
Bahan dan bumbu gulai:
• 1/2 kg daging sapi
• 800 ml santan
• Secukupnya garam
• Secukupnya gula
• 4 cabe merah, buang biji
• 10 bawang merah
• 6 bawang putih
• 1 ruas jari kunyit
• 1 ruas jari jahe
• 1/2 sdt jinten
• 4 butir kemiri
• 1/2 sdt ketumbar bubuk koepoe koepoe
• 4 lembar daun jeruk
• 2 batang serai, geprek
• 2 lembar daun salam
• 2 buah pekak/bunga lawang
Cara membuat:
1. Ulek semua bumbu: bawang putih, bawang merah, cabe, kunyit, lengkuas, kemiri, jahe dan jinten. dan persiapkan bumbu pelengkap.
2. Presto dulu daging sapi supaya cepat empuk selama 20 menit lalu sisihkan airnya, jangan dibuang. Potong daging sesuai selera.
3. Panaskan minyak, tumis bumbu, tambahkan ketumbar bubuk Koepoe Koepoe, sere, daun jeruk daun salam dan biji pekak. Tumis halus wangi dan masukkan bahan pelengkap, aduk-aduk hingga berwarna kecoklatan/asat.
4. Masukkan air santan dan air sisa presto daging dalam panci, tambahkan daging dan bumbu. Masak, tambahkan garam, gula dan kaldu bubuk. Jangan lupa tes rasa. Jika sudah pas, angkat dan sajikan.

Resep Bumbu Gulai Sapi Kentang
@Cookpad.com
Bahan:
• 1/2 daging sapi
• 5 buah kentang (ukuran sedang)
• 1 bungkus santan kemasan (kara)
• 1 ruas lengkuas, memarkan
• 1 batang serai, memarkan
• 2 lembar daun salam
• 1 sdt gula pasir
• 1/2 sdm kaldu sapi bubuk
• 1 sdt garam
• Secukupnya air
• Secukupnya minyak goreng
Bumbu gulai halus:
• 7 siung bawang merah
• 5 siung bawang putih
• 5 buah cabai merah
• 3 ruas kunyit
• 1 ruas jahe
• 1 sdm ketumbar halus
• 1 sdt merica halus Cara membuat:
1. Rebus selama 5 menit daging lalu angkat dan tiriskan. Kupas kentang lalu potong-potong, sisihkan.
2. Tumis bumbu yang dihaluskan tambahkan daun salam, daun jeruk, lengkuas dan serai. Tumis hingga harum lalu masukkan daging yang sudah di rebus sebelumnya. Tambahkan air dan santan.
3. Jika daging sudah setengah matang masukkan kentang, garam, gula pasir dan kaldu sapi. Masak hingga semua bahan matang sempurna dan cek rasa.
4. Jika dirasa sudah pas, tata gulai daging sapi kentang dalam piring saji. Sajikan selagi hangat, selamat mencoba.

Resep Bumbu Gulai Sapi Kuah Merah
@cookpad.com
Bahan:
• 1 kg daging sapi
• 2 santan kara
• 2 batang serai
• 1 ruas laja lengkuas
• 3 lembar daun salam
Bumbu gulai halus:
• 5 cabe merah ukuran kecil dibuang biji nya
• 8 siung bawang merah
• 4 butir cengkeh di sangrai
• 5 kemiri di sangrai
• 1 bunga lawang
• 1 kapulaga
• Sedikit pala bubuk
• Sedikit ketumbar
• Sedikit lada bubuk
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama serai, daun salam, lada.
2. Setelah wangi masukan daging yang sudah dipotong-potong, tumis sebentar, lalu masukan air, garam, gula, royko sapi, tunggu sampai matang, sekitar 2 jam atau tergantung selera. Jika rasa sudah pas dan daging sudah cukup empuk, masukan santan kara.
3. Santannya tidak terlalu banyak supaya kuahnya tidak terlalu kental.
4. Masak beberapa saat, angkat lalu sajikan.

Resep Bumbu Gulai Sapi Telur Ayam
@cookpad.com
Bahan dan bumbu gulai:
• 1/2 kg daging sapi
• 4 buah telur
• 1 bungkus bumbu gulai instan
• 3 salam
• 3 daun jeruk
• 2 santan sasa
• Secukupnya air, garam, gula dan kaldu bubuk
1. Siapkan bahan. Daging potong-potong cuci lalu rebus sampai empuk .
2. Rebus telur sampai matang lalu kupas.
3. Tumis bumbu gulai sampai matang masukan salam dan daun jeruk.
4. Tambahkan air tunggu sampai mendidih lalu masukan telur dan dagingnya tambahkan garam, gula dan kaldu bubuk tes rasa.
5. Masak sebentat saja lalu tambahkan sasa santan 2 bungkus tunggu mendidih.
6. Setelah tes rasa enak dan airnya sudah mendidih angkat lalu sajikan dengan nasi atau ketupat.